Breaking News:

Tips dan Trik

6 Vitamin yang Wajib Dikonsumsi untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Untuk melawan infeksi, diperlukan sistem kekebalan tubuh yang kuat dan mekanisme pertahanan terhadap infeksi jamur, virus dan juga bakteri. 

Penulis: Putri Pramestia | Editor: Putri Pramestia
kompas.com
ilustrasi tubuh sehat dan sistem kekebalan tubuh bagus 

TRIBUNHEALTH.COM - Berikut beberapa rekomendasi vitamin yang wajib dikonsumsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh saat musim dingin. 

Perubahan musim meningkatkan risiko infeksi yang umum terjadi. 

Untuk melawan infeksi, diperlukan sistem kekebalan tubuh yang kuat dan mekanisme pertahanan terhadap infeksi jamur, virus dan juga bakteri. 

Jika tubuh kekurangan vitamin, akan mempengaruhi sistem kekebalan tubuh. 

Vitamin yang Membantu Meningkatkan kekebalan Tubuh saat Musim Dingin 

Merangkum Health Shots, berikut beberapa vitamin yang membantu meningkatkan kekbalan tubuh: 

1. Vitamin C 

manfaat vitamin C untuk kesehatan tubuh
manfaat vitamin C untuk kesehatan tubuh (kompas.com)

Baca juga: Kebiasaan Sering Mengunyah, Sebenarnya dari Sisi Medis Itu Hal Baik atau Buruk Dok?

Vitamin C mampu menjaga sistem kekebalan tubuh agar tetap kuat. 

Vitamin C dianggap sebagai mikronutrien paling pentung untuk fungsi kekebalan tubuh, menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Cureus pada tahun 2023. 

Vitamin C merupakan antioksidan penting yang mendukung produksi dan fungsi sel darah putih, terutama limfosit dan fagosit yang emmbantu melawan infeksi. 

2 dari 4 halaman

2. Vitamin D 

Ilustrasi makanan yang mengandung vitamin D
Ilustrasi makanan yang mengandung vitamin D (jogja.tribunnews.com)

Vitamin D berperan penting dalam meningkatkan kemampuan monosit dan makrofag untuk melawan patogen yang merupakan dua jenis sel darah putih. 

Kekurangan vitamin D dikaitkan dengan peningkatkan kerentanan terhadap infeksi, menurut penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Investigative Medicine pada tahun 2011. 

3. Vitamin E 

Ilustrasi - Berbagai makanan yang mengandung vitamin E
Ilustrasi - Berbagai makanan yang mengandung vitamin E (TribunKesehatan)

Baca juga: Dokter, Apakah Pria Boleh Melakukan Vampire Facial?

Vitamin E merupakan antioksidan yang kuat, yang membantu menetralkan radikal bebas dan melindungi sel imun dari kerusakan oksidatif. 

Vitamin E berperan penting untuk fungsi normall sel imun, menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Vitamins & Hormones pada tahun 2011. 

4. Vitamin A

ilustrasi sederet makanan yang kaya akan vitamin A
ilustrasi sederet makanan yang kaya akan vitamin A (pontianak.tribunnews.com)

Penglihatan kita dikaitkan dengan vitamin A. 

Namun, vitamin A juga berperan dalam pengaturan sistem imun, sebagaimana penelitian yang dipublikasikan dalam Nutrition Clinique et Metabolisme pada tahun 2022. 

Vitamin A membantu menjaga integirtas kulit dan selaput lendir di saluran pernapasan dan pencernaan, yang merupakan garis pertahanan pertama tubuh terhadap infeksi. 

3 dari 4 halaman

5. Vitamin B6 

vitamin b6 1
ilustrasi vitamin B6

Baca juga: Pemeriksaan untuk Mendiagnosis Turun Berok atau Turun Peranakan, Begini Penjelasan Obgyn

Vitamin B6 bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh orang yang sedang sakit kritis. 

Dalam studi tahun 2006 yang diterbitkan dalam European Journal of Clinical Nutrition, ditemukan bahwa mengonsumsi vitamin B6 (50 atau 100 mg per hari) bisa meningkatkan respon kekebalan tubuh orang yang sakit kritis. 

Vitamin B6 terlibat dalam produksi sel imun dan antibodi. Vitamin B6 mendukung reaksi biokimia yang membantu tubuh melawan infeks dan berperan menjaga kesehatan timur, organ yang menghasilkan sel T yang melawan infeksi. 

6. Vitamin B12

manfaat vitamin B12 untuk kesehatan tubuh
manfaat vitamin B12 untuk kesehatan tubuh (kompas.com)

Vitamin b12 bisa digunakan untuk menyeimbangkan respon imun. 

Vitamin b12 bisa membantu melawan infeksi virus, menurut penelitian yang dipublikasikan dalam Nutrition Reviews pada tahun 2021. 

Itulah sederet vitamin yang harus dipenuhi agar sistem kekebalan tubuh tetap terjaga. 

Dapatkan Imboost Suplemen Daya Tahan Tubuh di sini 

Sebagai Immunity Booster, Imboost bekerja efektif dalam menjaga kesehatan tubuh agar tidak mudah jatuh sakit serta mempercepat proses penyembuhan penyakit. Imboost mengandung Echinacea, jenis tanaman herbal yang telah lama dikenal karena khasiatnya dalam meningkatkan sistem imun, serta berbagai bahan alami lainnya yang aman untuk dikonsumsi. 

4 dari 4 halaman

Dengan kandungan 250 mg ekstrak Echinacea purpurea dan 10 mg zinc picolinate dalam setiap tablet, Imboost memberikan perlindungan optimal dengan cara memperbanyak antibodi, sehingga tubuh lebih kuat melawan serangan virus. Jangan biarkan kesehatan terganggu oleh sistem imun yang lemah, segera rasakan manfaat luar biasa dari Imboost.

Dapatkan Imboost Suplemen Daya Tahan Tubuh di sini 

(TribunHealth.com/PP) 

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comvitaminKekebalan tubuhInfeksiJamurVirusBakteriVitamin Cvitamin DVitamin EVitamin Avitamin B6Vitamin B12 Ringworm (Dermatofitosis)
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved