Breaking News:

Tips dan Trik

Daftar Minuman yang Efektif Menurunkan Kadar Kolesterol

Tingginya kadar kolesterol di dalam tubuh yang tidak segera ditangani dapat memicu komplikasi penyakit.

Penulis: Putri Pramestia | Editor: Putri Pramestia
Kompas.com
ilustrasi kolesterol 

TRIBUNHEALTH.COM - Kadar kolesterol yang tinggi tentu bisa mempengaruhi kesehatan.

Rutin konsumsi minuman alami menjadi salah satu cara kadar kolesterol'>menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh.

Maka dari itu, jika Anda memiliki kadar kolestero, tinggi bisa konsumsi minuman alami ini.

Tingginya kadar kolesterol di dalam tubuh yang tidak segera ditangani dapat memicu komplikasi penyakit.

Berikut 5 minuman alami yang berkhasiat menurunkan kadar kolesterol.

ilustrasi kadar kolesterol tinggi
ilustrasi kadar kolesterol tinggi (tribunnews.com)

Baca juga: 4 Khasiat Makan Lobak Putih: Bantu Stabilkan Kondisi Penderita Diabetes hingga Cegah Risiko Kanker

Baik laki-laki maupun perempuan bisa mengalami kolesterol tinggi.

Perlu diketahui, tingginya kadar kolesterol membuat penumpukan lemak mengeras pada saluran pembuluh darah.

Tumpukan lemak tersebut bisa menyumbat aliran darah di dalam tubuh.

Hal itu bisa memicu munculnya penyakit jantung dan stroke.

Melansir dari buku berjudul Ramuan Lengkap Herbal Taklukkan Penyakit karya Prof H. Hembing W, kolesterol tinggi disebabkan oleh sejumlah faktor yakni, konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh dan kolesterol tinggi, obesitas, kurang olahraga, stres, dan merokok.

2 dari 4 halaman

Kolesterol tinggi bisa dicegah dengan beberapa cara yakni olahraga teratur, makan makanan mengandung serat tinggi, menjaga berat badan, hindari merokok, dan stres.

Baca juga: 5 Manfaat Mengkudu: Mengurangi Tekanan Darah Tinggi hingga Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Namun, jika Anda sudah terlanjur menderita kolesterol tinggi sebaiknya segera merubah pola hidup.

Umumnya, para penderita kolesterol tinggi mengonsumsi obat kimia untuk kadar kolesterol'>menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Cara lainnya, Anda bisa mengonsumsi makanan dan minuman yang bisa menurunkan kolesterol tinggi.

Minuman enak dan segar penurun kolesterol tinggi

Kolesterol tinggi memang tidak boleh dianggap entang dan harus segera diobati. Namun, Anda tidak perlu gegabah

Sebab, ada beberapa jenis minuman yang memiliki khasiat menurunkan kolesterol tinggi bila dikonsumsi secara rutin dan tidak berlebihan.

Baca juga: Disarankan Konsumsi Makanan & Minuman Ini untuk Turunkan Asam Urat

Berikut ini daftar minuman yang efektif menurunkan kolesterol tinggi:

1. Jus jambu

Ilustrasi jus jambu
Ilustrasi jus jambu (pixabay)

Jambu biji mengandung pektin yang bermanfaat kadar kolesterol'>menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

3 dari 4 halaman

Minum satu gelas jus jambu secara rutin bisa menurunkan risiko terkena kolesterol tinggi.

2. Wedang jahe

khasiat wedang jahe untuk kesehatan tubuh
khasiat wedang jahe untuk kesehatan tubuh (parapuan.co)

Wedang jahe jadi salah satu minuman favorit saat musim penghujan tiba.

Selain bisa menghangatkan tubuh, wedang jahe juga mampu menurunkan kolesterol jahat.

Untuk merasakan manfaatnya, Anda cukup minum wedang jahe tanpa gula secara rutin.

Baca juga: Sederet Dampak Stres pada Remaja, Jangan Disepelekan

3. Santan kedelai

Ilustrasi jus kedelai kaya manfaat
Ilustrasi jus kedelai kaya manfaat (pixabay.com)

Melansir dari Kompas.com, kacang kedelai mengandung fitosterol yang berperan untuk menurunkan penyerapan dan pembentukan kolesterol di dalam darah.

Untuk merasakannya Anda cukup minum santan kedelai tanpa gula setiap hari.

4. Infused water jeruk nipis

Ilustrasi air jeruk nipis, berikut manfaat konsumsi air jeruk nipis
Ilustrasi air jeruk nipis, berikut manfaat konsumsi air jeruk nipis (Freepik)

Baca juga: Konsumsi Labu Madu Efektif Jaga Kadar Gula Darah, Intip Manfaat Lainnya

Sudah bukan rahasia bila jeruk nipis memiliki banyak manfaat.

4 dari 4 halaman

Salah satunya adalah menurunkan kolesterol tinggi dalam darah.

Anda cukup minum 500 ml infused water jeruk nipis setiap hari untuk merasakan manfaatnya.

5. Infused water belimbing

manfaat buah belimbing untuk kesehatan
manfaat buah belimbing untuk kesehatan (cewekbanget.grid.id)

Buah belimbing mengandung pektin yang mampu mengikat kolesterol dan mengeluarkannya melalui feses.

Tidak hanya itu, belimbing juga mengandung serat tinggi yang baik untuk pencernaan.

Anda bisa memilih satu dari lima minuman di atas untuk dikonsumsi secara rutin.

Jangan lupa, Anda sebaiknya olahraga rutin agar kadar kolesterol segera mendekati nilai normal.

(TribunHealth.com)

Artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Khasiat Infused Water dan Jus Jambu, Ampuh Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comKolesterolmenurunkan kadar kolesterolkolesterol tinggikolesterol naikkadar kolesterol
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved