Breaking News:

Mitos atau Fakta Pemilik Kulit Berminyak Tidak Boleh Menggunakan Pelembap?

Pemilik kulit berminyak harus memperhatikan pelembap yang digunakan, agar produksi minyak bisa terkontrol dengan baik. 

Penulis: Irma Rahmasari | Editor: Ahmad Nur Rosikin
freepik
ilustrasi penggunaan pelembap, mitos atau fakta pemilik kulit berminyak tidak boleh menggunakan pelembap? 

TRIBUNHEALTH.COM - Pelembap adalah salah satu skincare yang memiliki banyak manfaat untuk kulit. 

Mulai dari menjaga kelembapan, hidrasi kulit, melindungi dari kerusakan, hingga mengurangi tanda-tanda penuaan. 

Penggunaan pelembap sangat dianjurkan bagi setiap jenis kulit, termasuk kulit berminyak

Kulit berminyak ditandai dengan kulit yang lengket, mengkilap, dan mudah berjerawat. 

Baca juga: Mengapa Kulit Berminyak Lebih Rentan Menyebabkan Jerawat? Dokter Dermatologi Menjelaskan

ilustrasi penggunaan pelembap, mitos atau fakta pemilik kulit berminyak tidak boleh menggunakan pelembap?
ilustrasi penggunaan pelembap, mitos atau fakta pemilik kulit berminyak tidak boleh menggunakan pelembap? (kompas.com)

Kondisi kulit berminyak disebabkan karena beragam hal, seperti faktor genetik, perubahan hormon, atau stres. 

Kulit berminyak membutuhkan perawatan yang tepat agar produksi minyak tidak semakin banyak. 

Pemilik kulit berminyak harus memperhatikan pelembap yang digunakan, agar produksi minyak bisa terkontrol dengan baik. 

Membahas mengenai kulit berminyak, terdapat pertanyaan yang diajukan pada dr. Pratiwi Prasetya Primisawitri, Sp. DVE.

dr. Pratiwi Prasetya Primisawitri, Sp. DVE merupakan Dokter Spesialis Dermatologi, Venereologi, dan Estetika di Alaia Skin Care. 

Baca juga: 9 Cara Mudah Melembapkan Kulit, Bikin Kulit Lebih Bercahaya dan Sehat

Pertanyaan: 

2 dari 4 halaman

Dokter, mitos atau fakta seseorang yang memiliki kulit berminyak dilarang menggunakan pelembap?

Mita, Bekasi.

dr. Pratiwi Prasetya Primisawitri, Sp. DVE yang merupakan Dokter Spesialis Dermatologi, Venereologi, dan Estetika Menjawab:

Ini adalah pertanyaan yang paling banyak diajukan oleh generasi sekarang atau gen Z. 

Menurut American Academy of Dermatology, pemilik kulit berminyak tidak boleh menggunakan pelembap adalah mitos. 

Faktanya, pelembap tetap penting digunakan oleh pemilik kulit berminyak sebagai penjaga skin barrier. 

Hanya saja, pada orang-orang yang memiliki kulit berminyak harus selektif dalam memilih pelembap yang akan digunakan.

Berikut ini Bioaqua, produk pelembap untuk mengunci kelembapan kulit, klik di sini untuk mendapatkannya. 

Baca juga: 4 Manfaat Air Lemon untuk Kesehatan Kulit, Salah Satunya Memperlambat Tanda-tanda Penuaan

ilustrasi penggunaan pelembap, mitos atau fakta pemilik kulit berminyak tidak boleh menggunakan pelembap?
ilustrasi penggunaan pelembap, mitos atau fakta pemilik kulit berminyak tidak boleh menggunakan pelembap? (lifestyle.kompas.com)

Biasanya kita selalu menganjurkan untuk memilih yang ada labelnya oil free, sehingga tidak ada kandungan minyak di dalamnya. 

Selain itu, pilih yang memiliki tekstur ringan dan non-comedogenic. 

3 dari 4 halaman

Tekstur yang ringan ini kita pilih yang basic-nya adalah gel atau basic yang losion, karena kandungan airnya lebih banyak dibandingkan kandungan minyaknya. 

Penggunaan pelembap dapat menjaga hidrasi kulit dan menjaga skin barrier agar tidak rusak. 

Baca juga: Bolehkah Pemilik Kulit Berminyak Menggunakan Face Oil? Begini Penjelasan Dokter Kecantikan

dr. Pratiwi Prasetya Primisawitri, Sp. DVE berpraktek di Alaia Skin Care. 

dr. Pratiwi juga aktif memberikan edukasi mengenai kesehatan kulit dan menjadi narasumber di TribunHealth. 

Untuk berkonsultasi dengan dr. Pratiwi Prasetya Primisawitri, Sp. DVE, silahkan untuk mengunjungi laman Instagram @alaiaskincare untuk mengetahui jadwal praktek dan melakukan reservasi online. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di 

Google News

(Tribunhealth.com)

Baca juga: Mitos atau Fakta Minum Air Putih 8 Gelas Sehari Cukup untuk Menjaga Skin Barrier Tetap Sehat?

Berikut ini moisturizer The Originiote Hyalucera untuk memperbaiki skin barrier, klik di sini untuk mendapatkannya. 

Moisturizer yang diformulasikan dengan 2 jenis Hyaluron, Ceramide dan Chlorelina yang dapat membantu merawat skin barrier, serta menjaga keremajaan kulit. 

4 dari 4 halaman

Mengunci hidrasi pada kulit sehingga membuat kulit terasa kencang dan kekencangan kulit terjaga, membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini dengan menjaga kelembapan kulit. 

Berikut ini moisturizer The Originiote Hyalucera untuk memperbaiki skin barrier, klik di sini untuk mendapatkannya. 

Selanjutnya
Tags:
kulit berminyakPelembapjerawatan
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved