Breaking News:

9 Manfaat Konsumsi Kubis Brussel Secara Rutin, Mengurangi Peradangan hingga Cegah Kanker

Kubis brussel mengandung antioksidan yang dapat membantu mengurangi peradangan dan risiko kanker. 

Penulis: Irma Rahmasari | Editor: Melia Istighfaroh
Freepik
ilustrasi kubis brussel, berikut ini sederet manfaat kubis brussel untuk kesehatan 

TRIBUNHEALTH.COM - Kubis brussel adalah salah satu jenis sayuran hijau yang padat nutrisi. 

Sayuran ini kaya nutrisi seperti vitamin C, kalsium, dan protein, yang cocok dijadikan sebagai menu diet seimbang. 

Mengonsumsi kubis brussel dengan jumlah yang tepat dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh, memperbaiki kesehatan kulit, dan juga jantung. 

Tak hanya itu, kubis brussel juga mengandung antioksidan yang dapat membantu mengurangi peradangan dan risiko kanker. 

Baca juga: 7 Penyebab Terus Merasa Lapar Meski Sudah Makan dengan Cukup

ilustrasi kubis brussel, berikut ini sederet manfaat kubis brussel untuk kesehatan
ilustrasi kubis brussel, berikut ini sederet manfaat kubis brussel untuk kesehatan (freepik/azerbaijan_stockers)

Manfaat Konsumsi Kubis Brussel untuk Kesehatan Tubuh

Dilansir dari HealthShots, berikut ini beberapa manfaat yang didapatkan tubuh saat rutin mengonsumsi kubis brussel dalam jumlah yang tepat. 

1. Meningkatkan pencernaan

"Sebagai sumber serat makanan yang kaya, kubis brussel meningkatkan kesehatan usus untuk menghindari sembelit," kata ahli gizi Pratiksha Kadam. 

Selain itu, serat berfungsi untuk mendukung bakteri usus yang sehat dalam sistem tubuh. 

Ini menyebabkan sirkulasi saluran pencernaan dan usus yang lebih baik, dan pada gilirannya berkontribusi pada penyerapan nutrisi. 

2 dari 4 halaman

2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Mengonsumsi kubis brussel juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. 

Ini karena kubis jenis ini memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi. 

Mengonsumsi makanan super ini dapat membantu membangun sistem kekebalan tubuh yang lebih kuat, sehingga infeksi sulit menyerang. 

Baca juga: 7 Alasan Harus Minum Madu dengan Air Hangat Setiap Pagi, Bisa Memperkuat Kekebalan Tubuh

3. Meningkatkan kesehatan tulang

Menurut penelitian yang dipublikasikan di Nutrients pada tahun 2019, kalsium adalah mineral penting untuk meningkatkan kekuatan dan pertumbuhan tulang. 

Kubis brussel mengandung kalsium dalam jumlah banyak, yang dapat membantu menjaga kepadatan tulang dan mengurangi risiko terkena osteoporosis. 

Berikut ini IPI vitamin D yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh Anda, klik di sini untuk mendapatkannya.

4. Bagus untuk kesehatan jantung

Manfaat kubis brussel juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung. 

3 dari 4 halaman

"Kubis brussel mengandung antioksidan seperti kaempferol, yang dapat melindungi pembuluh darah dari kerusakan," terang Kadam. 

Sebuah studi tahun 2012 yang diterbitkan dalam The Journal of Nutrition, menunjukkan bahwa konsumsi kaemferol dapat mengurangi risiko penyakit jantung. 

ilustrasi kubis brussel, berikut ini sederet manfaat kubis brussel untuk kesehatan
ilustrasi kubis brussel, berikut ini sederet manfaat kubis brussel untuk kesehatan (Pixabay)

5. Dapat menurunkan berat badan

Kubis brussel mengandung lebih sedikit kalori tapi kaya serat. 

Menurut USDA, dalam seratus gram kubis brussel mengandung 53 kalori.

Mengonsumsi kubis brussel dapat membantu Anda kenyang lebih lama. 

Jika Anda ingin menurunkan berat badan, mengonsumsi kubis brussel adalah pilihan yang tepat. 

Baca juga: 5 Buah Kaya Magnesium yang Harus Dikonsumsi, Bagus untuk Tulang, Tekanan Darah, dan Gula Darah

6. Mengurangi peradangan

Kubis brussel menyediakan glukosinolat bagi tubuh, yang merupakan sekelompok senyawa yang mengandung sulfur yang sering ditemukan dalam sayuran silang. 

"Kubis brussel dapat membantu mengurangi peradangan dan dengan demikian bisa mengurangi risiko terkena penyakit kronis seperti diabetes dan penyakit jantung," jelas Kadam. 

ilustrasi kubis brussel, berikut ini sederet manfaat kubis brussel untuk kesehatan
ilustrasi kubis brussel, berikut ini sederet manfaat kubis brussel untuk kesehatan (Freepik)
4 dari 4 halaman

7. Mendukung kesehatan hati

"Sebagai sumber antioksidan sekaligus senyawa sulfur, kubis brussel dapat membantu menetralkan zat beracun sekaligus meningkatkan detoksifikasi hati," kata Kadam. 

Sebuah studi tahun 2023 yang diterbitkan dalam jurnal Nutrients, para ahli menemukan bahwa intervensi diet dengan sulforafan, senyawa yang ditemukan dalam sayuran silangan dapat membantu mengelola penyakit hati berlemak non-alkohol. 

8. Mencegah kanker

Mengonsumsi kubis brussel dalam jumlah yang tepat dapat mencegah kanker. 

Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Functional Foods tahun 2015, menyebutkan bahwa mengonsumsi banyak sayuran silangan termasuk kubis brussel dapat memberikan perlindungan terhadap kanker. 

"Sulforafan berpotensi menghambat pertumbuhan sel kanker dan sebagai hasilnya bisa mengurangi risiko kanker," terang Kadam. 

Baca juga: 7 Makanan Tinggi Kolagen yang Dapat Mencerahkan Kulit dan Mengurangi Kerutan Halus

9. Bagus untuk kulit

"Kubis brussel kaya vitamin C yang membantu produksi kolagen, meningkatkan elastisitas kulit, dan mengurangi kerutan," kata Kadam. 

Kandungan antioksidan pada kubis brussel dapat melindungi tubuh dari radikal bebas dan menunda tanda-tanda penuaan. 

Manfaat kubis brussel sangat banyak, tetapi makanan kaya nutrisi ini harus dikonsumsi secukupnya. 

Mengonsumsi sayuran ini secara berlebihan dapat menyebabkan masalah perut seperti gas dan kembung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di 

Google News

(Tribunhealth.com)

Baca juga: 6 Manfaat Makan Tomat Setiap Hari, Menurunkan Gula Darah hingga Meningkatkan Kesehatan Kulit

Berikut ini Bioaqua, produk pelembap untuk mengunci kelembapan kulit, klik di sini untuk mendapatkannya. 

BIOAQUA SymWhite 377 Whitening & Fade Dark Spot Cream 50g.

Pelembap ini berfungsi untuk mengunci kelambapan, menyamarkan noda hitam, mencerahkan warna kulit, menyamarkan noda bekas jerawat, melembapkan & menghaluskan kulit. 

10X WHITENING INGREDIENTS

1. Glabridin + Arbutin,Halang hiperpigmentasi

2. Ferulic Acid,Hambat aktivitas melanin

3. Symwhite 377 + Tranexamic Acid,Mengurangi produksi melanin

4. Vitamin C,Mempercepat metabolisme sel melanosit

AMAN UNTUK KULIT SENSITIF & BERJERAWAT

- Tekstur lembap dan ringan

- Ramah di kulit dan mudah meresap

- Tidak berat bagi kulit berminyak

CARA PENGGUNAAN:

Setelah membersihkan wajah dan menggunakan toner, aplikasikan produk secukupnya pada wajah secara merata, pijat perlahan hingga meresap. 

Berikut ini Bioaqua, produk pelembap untuk mengunci kelembapan kulit, klik di sini untuk mendapatkannya. 

Selanjutnya
Tags:
kubisNutrisiTribunhealth.comVitamin C
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved