Breaking News:

4 Manfaat Buah Markisa Bagi Kesehatan, Bagus untuk Kesehatan Usus hingga Cegah Kanker

Tak hanya buahnya saja, biji dari buah marikisa juga dapat dimakan dan menyediakan protein serta sedikit lemak.

Penulis: Irma Rahmasari | Editor: Irmarahmasari
Pexels/AnyLane
Ilustrasi buah markisa, berikut ini manfaat makan buah markisa untuk kesehatan 

TRIBUNHEALTH.COM - Buah markisa atau Passiflora edulis sangat aromatik dengan rasa manis tajam atau rasa asam.

Buah markisa berwarna kuning cerah memiliki kulit yang tebal dan keras dengan biji berwarna cokelat.

Sementara itu, buah markisa ungu memiliki biji berwarna hitam dan kulit berwarna ungu.

Buah markisa merupakan sumber vitamin A, vitamin B, vitamin C, serat, zat besi, dan potasium yang baik.

Buah ini juga mengandung senyawa nabati seperti polifenol dan karotenoid, yang terbukti memiliki manfaat bagi kesehatan.

Tak hanya buahnya saja, biji dari buah marikisa juga dapat dimakan dan menyediakan protein serta sedikit lemak.

Baca juga: 5 Manfaat Makan Buah Leci untuk Kesehatan, Kaya Antioksidan, Bagus untuk Jantung hingga Kulit

Ilustrasi buah markisa, berikut ini manfaat makan buah markisa untuk kesehatan
Ilustrasi buah markisa, berikut ini manfaat makan buah markisa untuk kesehatan (pixabay.com)

Baca juga: 5 Manfaat Makan Buah Naga Kaya Serat, Bagus untuk Pencernaan hingga Kelola Gula Darah

Nutrisi Buah Markisa

Dilansir dari Verywell Health, satu porsi buah markisa ungu mengandung nutrisi seperti berikut:

  • Kalori : 17,5
  • Lemak: 0,1 gram (g)
  • Karbohidrat : 4 gram
  • Serat : 2 gram
  • Gula : 2 gram
  • Protein : 0,4 gram
  • Natrium : 5 miligram (mg)
  • Magnesium: 5 mg
  • Riboflavin (vitamin B2): 0,023 mg
  • Vitamin C: 5,4mg
  • Besi: 0,3mg
  • Kalium : 62,6 mg
  • Vitamin A: 229 mikrogram (mcg)

Baca juga: 7 Manfaat Makan Buah Blackberry, Kendalikan Gula Darah hingga Jaga Kesehatan Tulang

Manfaat Buah Markisa untuk Kesehatan

Dikutip dari sumber yang sama, berikut ini sejumlah manfaat konsumsi buah markisa untuk kesehatan tubuh.

2 dari 4 halaman

1. Bagus untuk kesehatan usus

Buah markisa mengandung serat yang diperlukan untuk kesehatan usus, termasuk meningkatkan bakteri sehat dan meningkatkan keteraturan usus.

Makanan berserat tinggi ini dikaitkan dengan berat badan yang sehat dan penurun risiko penyakit pencernaan, diabetes, penyakit jantung, dan kanker.

Satu cangkir buah markisa mengandung 24,5 gram serat, di mana asupan serat yang direkomendasikan adalah sekitar 14 gram per 1.000 kalori atau 25-38 gram setiap harinya.

2. Sumber vitamin A dan vitamin C yang baik

Satu buah markisa berukuran kecil mengandung sekitar 7 persen dari kebutuhan vitamin C harian yang direkomendasikan, yang dapat meningkatkan fungsi kekebalan tubuh dan penyerapan nonheme (zat besi nabati).

Buah ini juga bertindak sebagai antioksidan yang diperlukan untuk produksi kolagen.

Buah marikisa mengandung vitamin A dan karotenoid, di mana keduanya penting untuk penglihatan serta fungsi kekebalan tubuh.

Baca juga: Blueberry Bagus untuk Kulit Wajah, Dapat Redakan Jerawat hingga Cegah Penuaan Dini

Ilustrasi buah markisa, berikut ini manfaat makan buah markisa untuk kesehatan
Ilustrasi buah markisa, berikut ini manfaat makan buah markisa untuk kesehatan (pixabay.com)

3. Mengandung antioksidan kuat

Buah markisa banyak senyawa nabati. Para peneliti memperkirakan lebih dari 110 jenis kandungan kimia telah diisolasi dan diidentifikasi dari buah markisa.

3 dari 4 halaman

Senyawa ini ditemukan pada kulit, daun, daging buah, jus, dan biji buah.

Senyawa ini telah digunakan dalam penelitian pada hewan dan tabung reaksi untuk mengevaluasi manfaat kesehatannya, termasuk potensi antioksidan.

Sebuah penelitian yang dilakukan pada tikus yang mengalami obesitas menemukan bahwa menambahkan kulit buah markisa ke dalam makanan mereka menyebabkan penurunan kolesterol dan lemak visceral.

Penelitian awal menunjukkan bahwa senyawa dalam buah markisa memberikan sifat antioksidan, antiinflamasi, antimikroba, antitumor, antidiabetes, dan masih banyak lagi.

Namun, diperlukan lebih banyak penelitian tentang manusia untuk membuktikan manfaat ini.

Baca juga: Ramah di Kantong, Buah Pepaya Bermanfaat untuk Kendalikan Gula Darah bagi Penderita Diabetes

4. Mencegah kanker

Piceatannol, polifenol dengan efek serupa dengan resveratrol, ditemukan dalam anggur dan buah markisa.

Penelitian tabung reaksi telah mengevaluasi penggunaannya dalam pencegahan dan pengobatan kanker.

Penelitian pada hewan telah menunjukkan penggunaan piceatannol untuk kesehatan metabolisme, namun data pada manusia terbatas.

Sebuah penelitian kecil mengevaluasi penggunaan piceatannol yang diekstrak dari biji markisa dan dampaknya terhadap pria dan wanita dengan berat badan normal dan kelebihan berat badan.

4 dari 4 halaman

Pria yang tergolong kelebihan berat badan yang diberi piceatannol memiliki kadar insulin puasa yang lebih rendah dan tekanan darah yang lebih rendah.

Namun perubahan tersebut tidak tampak pada pria yang tergolong berat badan normal.

Wanita dengan berat badan normal mengalami penurunan hemoglobin A1c ketika diberi suplemen piceatannol.

Meski menjanjikan, diperlukan lebih banyak penelitian.

Baca juga: 4 Alasan Harus Minum Susu Oat, Bagus untuk Tulang hingga Turunkan Kolesterol

Berikut ini terdapat produk yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh, klik di sini untuk mendapatkannya.

Baca berita lain seputar kesehatan di sini

(Tribunhealth.com/IR)

Selanjutnya
Tags:
buah markisamanfaat buah markisaUsuscegah kankerbuahTribunhealth.com
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved