TRIBUNHEALTH.COM - Obat merupakan salah satu bahan yang sudah diracik dan siap digunakan untuk mencegah hingga menyembuhkan suatu penyakit.
Obat biasanya diberikan oleh dokter setelah melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap kondisi pasien.
Pasalnya minum obat memiliki tujuan untuk menyembuhkan keluhan yang ada pada diri pasien agar keluhan tersebut segera sembuh.
Namun beberapa orang ada yang enggan minum obat karena obat memiliki rasa yang pahit saat dikonsumsi.
Baca juga: Tidak Semua Penyakit Dapat Disembuhkan dengan Antibiotik, Pemberian Obat Disesuaikan Penyebabnya

Baca juga: Apakah Gunakan Banyak Obat Lebih Manjur Dalam Mengobati Suatu Penyakit? Begini Tanggapan apt. Yovita
Oleh karena itu, agar obat tetap dikonsumsi banyak masyarakat yang mengkonsumsi obat dengan menggunakan teh hangat ataupun susu.
Lantas apakah konsumsi obat dengan menggunakan teh hangat hingga susu diperbolehkan?
Dilansir TribunHealth.com, Apoteker Yovita Mercya, M.Si memberikan penjelasan dalam tayangan YouTube Tribun Jabar Video.
Apoteker Yovita Mercya, M.Si menyarankan untuk mengkonsumsi obat dengan menggunakan air putih saja.
Untuk mendapatkan air putih yang aman untuk mengkonsumsi obat dapat mengunjungi link berikut klik disini
Baca juga: Begini Pandangan Medis Mengenai Pengobatan Herbal untuk Kolesterol Tinggi, Simak Ulasan dr. Evi

Baca juga: Minum Kopi Setiap Hari, Amankah bagi Kesehatan Jantung? Ini Kata dr. R. Azimar Farhani, Sp.JP, FIHA
Pasalnya di dalam teh sendiri mengandung yang namanya kafein.
Terdapat beberapa pasien yang harus menghindari konsumsi kafein seperti penderita penyakit jantung.
Jika obat dikonsumsi bersamaan dengan teh hangat dapat menyebabkan yang namanya interaksi obat antara obat dengan kafein yang terdapat di dalam teh tersebut.
Apoteker Yovita Mercya, M.Si menuturkan, terdapat beberapa obat yang justru ketika diminum dengan susu justru akan lebih bagus.
Meskipun begitu, Apoteker Yovita Mercya, M.Si tetap menyarankan untuk konsumsi obat dengan air putih daripada dengan susu.
Baca juga: Ini Jenis Minuman yang Bisa Sebabkan Masalah pada Gigi menurut Dr. drg. Munawir H. Usman, SKG., MAP
Pasalnya banyak masyarakat yang tidak tahu obat mana saja yang boleh dikonsumsi dengan susu mana yang tidak boleh dikonsumsi dengan susu.
Terdapat obat yang sama sekali tidak boleh dikonsumsi dengan menggunakan susu.
Karena hal-hal yang membingungkan ini, ada yang boleh ada yang tidak, maka sebaiknya konsumsi obat dengan air putih.
Hindari konsumsi obat dengan teh, susu, dan bahkan dengan kopi agar tidak terjadi interaksi obat dengan kandungan minuman tersebut.
Baca juga: Benarkah Konsumsi Antibiotik Dapat Sebabkan Gigi Kuning? Simak Jawaban apt. Yovita Berikut

Baca juga: Mengapa Resistensi Antibiotik Dapat Terjadi? Berikut Penjelasan Apoteker Yovita Mercya, M.Si.
"Hal-hal tersebut sering tidak diketahui pasien, apakah obat jenis ini boleh dikonsumsi baik dengan teh ataupun dengan susu."
"Oleh karena itu, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, sebaiknya konsumsi obat dengan menggunakan air putih saja."
"Air putih yang bagus dikonsumsi bersama obat adalah air putih hangat karena dapat membantu penyerapan obat dengan cepat."
"Meskipun begitu, jika pasien terbiasa minum air dingin, minum obat dengan air putih dingin juga diperbolehkan."
"Minum obat dengan air putih dingin lebih baik daripada konsumsi obat dengan menggunakan teh hangat ataupun susu," jelas Apoteker Yovita Mercya, M.Si.
Baca juga: Risiko bila Penggunaan Obat Antibiotik Tak Diselesaikan dengan Tuntas, Simak dr. Alia Kusuma Rachman
Penjelasan tersebut disampaikan oleh Apoteker Yovita Mercya, M.Si dalam tayangan YouTube Tribun Jabar Video.
Baca berita lain seputar kesehatan di sini
(Tribunhealth.com/IR)