TRIBUNHEALTH.COM - Perut kembung merupakan suatu kondisi di mana perut mengalami penumpukan gas, sehingga menyebabkan rasa tidak nyaman.
Normalnya, saat Anda sedang makan, minum, ataupun menelan air liur akan ada sedikit udara yang ikut masuk dalam tubuh, khususnya pada sistem pencernaan.
Namun, ketika jumlah udara tersebut terlalu banyak akan menimbulkan penumpukan gas dalam lambung.
Kondisi inilah yang akhirnya membuat perut menjadi kembung dan terasa tidak nyaman.
Melansir WebMD, tipa yang paling sederhana untuk mencegah perut kembung adalah berhenti makan sebelum kenyang.
Baca juga: Sederet Makanan yang Baik Dikonsumsi Saat Menstruasi, Dapat Membantu Redakan Nyeri Perut
Akan tetapi jika perut kembung sudah terjadi, terdapat beberapa buah tertentu yang memiliki manfaat untuk mengatasinya.
Buah untuk Mengatasi Perut Kembung
Melansir dari WebMD dan Healthline, berikut ini beberapa jenis buah yang bagus dikonsumsi saat perut kembung.
1. Alpukat
Buah alpukat memiliki kandungan kalium, di mana tubuh membutuhkan kalium untuk mengelola kadar natriumnya, yang pada gilirannya mengontrol jumlah air yang Anda minum.
Semakin baik sistem itu bekerja, akan semakin berkurang rasa kembung yang Anda miliki.
2. Pisang
Pisang memberikan peningkatkan kalium dalam tubuh dan juga mengandung serat.
Pisang dengan ukuran sedang (118 gram) mengandung serat 3 gram.
Makanan tinggi serat bergerak perlahan di saluran pencernaan, sehingga mendukung keteraturan dan membantu mengatasi perut kembung dan sembelit.
Baca juga: 8 Pilihan Menu Diet Sehat untuk Makan Malam, Rendah Kalori dan Bikin Cepat Kenyang
3. Pepaya
Pepaya merupakan buah lainnya yang menjadi makanan terbaik untuk menghilangkan kembung.
Buah tropis ini mengandung banyak serat. Selain itu, juga mengandung enzim papain yang membantu tubuh Anda memecah asam amino yang dapat meningkatkan kesehatan pencernaan.
4. Nanas
Buah tropis lainnya yang bisa menjadi makanan penghilang perut kembung adalah nanas.
Nanas memiliki kandungan bernama enzim bromelain yang telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional untuk mengatasi gangguan pencernaan, termasuk perut kembung.
Beberapa penelitian, bromelain telah terbukti melawan peradangan yang mengurangi masalah perut kembung dan memar.
Baca juga: Cocok Dikonsumsi Saat Diet, Berikut 12 Rekomendasi Camilan Sehat Rendah Kalori, Ada Kesukaanmu?
5. Timun
Timun mengandung 95 persen air, sehingga menjadi makanan terbaik untuk membantu Anda menghilangkan perut kembung.
Makan makanan dengan kandungan tinggi air dapat membantu memastikan Anda tetap terhidrasi dan memenuhi kebutuhan cairan harian.
Timun yang masuk kategori sayuran ini dapat mencegah retensi air dan mengurangi kembung yang disebabkan oleh dehidrasi.
6. Tomat
Tomat dianggap makanan terbaik untuk menghilangkan kembung karena mengandung kalium, yang bisa menurunkan kadar natrium penyebab kembung.
Selain itu, sayuran ini mengandung likopen dan antioksidan yang berfungsi sebagai antiinflamasi di seluruh tubuh Anda.
Baca juga: Minuman Herbal Ala dr. Zaidul Akbar untuk Atasi Batuk Pilek pada Anak, Gunakan 4 Bahan Alami Ini
Berikut ini terdapat produk yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh, klik di sini untuk mendapatkannya.