TRIBUNHEALTH.COM – Sebagai konsumen yang cerdas, sobat sehat harus mengetahui kandungan suntik putih yang dimasukkan ke dalam tubuh.
Tidak dapat dipungkiri jika memiliki kulit dan bersinar menjadi harapan setiap orang.
Namun sebelum melakukan suntik putih ada baiknya sobat sehat memahami dampak positif maupun negatif dari perawatan ini.
Untuk mengetahui informasi seputar perawatan estetika hingga masalah kesehatan, kita bisa bertanya langsung dengan dokter yang berkompeten seperti dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM).
Baca juga: Dapat Cibiran Menikah di Rumah Beratap Jerami, Pria Ini Bungkam Haters dengan Rumah Megah 3 Lantai
dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) merupakan dokter cantik asal Yogyakarta yang memiliki banyak skill.
Skill atau keahlian yang dimilikinya, yaitu sering dipercaya menjadi moderator, penyelenggara webinar, vaksinator bersertifikat hingga ahli estetika bersertifikat.
dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) dikenal sebagai Praktisi Anti Aging dan Kecantikan.
dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) memulai karirnya sejak tahun 2005 hingga saat ini.
Baca juga: Petugas Gabungan Bongkar Paksa Ruko yang Serobot Fasilitas Umum di Pluit, Pemilik Demo pada Ketua RT
Pada tahun 2005-2010, dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) bekerja sebagai Dokter Umum di Yayasan Gloria Yogyakarta.
Di tahun yang sama, namun tepatnya pada tahun 2006-2009 dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) bekerja di RS Elisabeth Ganjuran Bantul, DIY dan Klinik Realino Yogyakarta sebagai Dokter Umum.
Selanjutnya pada tahun 2008 hingga saat ini, ia menjalankan klinik dr. Theresia.
Kemudian pada tahun 2021 hingga saat ini, dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) dipercaya sebagai Dokter Estetika dan Anti-Aging di Wellness Clinic RS Bethesda Yogyakarta.
Perjalanan karir yang begitu panjang ini tentu didapatkan dengan kegigihannya mengenyam pendidikan S1 di Fakultas Kedokteran, Universitas Gadjah Mada pada tahun 1999 hingga tahun 2005.
Kemudian dilanjutkan jenjang Magister yang fokus pada Biomedia (Anti-Aging Medicine) di Universitas Udayana dengan predikat kelulusan Summa Cum Laude (IPK 4.00).
Baca juga: Tips Jaga Kesehatan Mata saat Memasuki Musim Panas: Tetap Terhidrasi dan Pilih Kacamata yang Tepat
Dengan kecerdasannya maka tak heran jika dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) mendapatkan beberapa penghargaan, antara lain:
1. Wisuda Terbaik Program Magister Universitas Udayana (IPK 4,00 dalam 3 semester) Tahun 2021
2. Dokter Istimewa IDI Wilayah DIY 2022
3. Dokter Influencer IDI Wilayah DIY 2022
Tak cukup sampai disini, dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) juga mengikuti banyak pelatihan profesional atau professional training guna mengasah kemampuannya.
Baca juga: Sosok Rebecca Klopper, Kekasih Fadly Faisal yang Kini Ramai Jadi Perbincangan
Pelatihan terakhir yang dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) ikuti adalah pada bulan Februari 2022 di Bali, yakni NASWAAM (Simposium Nasional dan Workshop Pengobatan Anti Aging).
dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) juga memiliki beberapa karya publikasi, yaitu:
1. Aktivitas Fisik dan Penuaan Kardiovaskular: Mekanisme dan Bukti Terbaru 2021, Jurnal Olahraga dan Kebugaran
Baca juga: Jadwal Terbaru dan Besaran Nominal Pencairan Gaji ke-13 PNS
2. Menjembatani Kesenjangan Pengetahuan dan Keterampilan untuk Diagnosis dan Pengobatan Neuropati Nyeri: Pengembangan dan Evaluasi Proyek Pendidikan Nyeri untuk Dokter di Rangkaian Perawatan Primer, 2022
dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) akan menjawab segala pertanyaan sobat sehat mengenai perawatan estetika hingga masalah kesehatan.
Pertanyaan:
Dari banyaknya penawaran suntik putih di berbagai klinik kecantikan, sebenarnya apa saja manfaat yang bisa didapatkan dari suntik putih ini dok?
Meita, Tinggal di Blora.
Baca juga: Shella Saukia Sindir Juri Indonesian Idol Usai Salma Juara, Kasihan Nabila: Tak Ada Attitude
Praktisi Anti-Aging dan Kecantikan, dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) menjawab:
Sebenarnya kalau berbicara mengenai suntik putih, kita juga mengetahui seperti apa suntik putih yang dilakukan.
Apakah memang yang dapat membuat kulit sangat putih atau hanya untuk mencerahkan saja.
Jadi hal ini kembali lagi seperti kulit kita semula seperti yang ada di bagian lengan atas.
Kalau memang menurut FDE atau badan BPOMnya Amerika, memang untuk suntik whitening belum disetujui.
Tidak ada tujuan misalnya suntik ini manjadikan seseorang putih itu belum ada, jadi kita memang sebagai konsumen harus memilh.
Tapi memang kita harus tahu juga, bahwa ternyata suntik vitamin C itu membantu mencerahkan.
Baca juga: KPK Geledah Kantor Kemensos Buntut Dugaan Korupsi Bansos, Menteri Risma Tak Ikut Diperiksa
Masalah bahaya atau tidak, asalkan digunakan dengan tepat sebenarnya aman.
Ada beberapa komposisi, sebagai konsumen harus mengetahui apa saja komponen yang disuntikkan ke dalam tubuh kita.
Hal ini penting, jadi jangan mau melakukan suntik putih jika tidak mengetahui merknya dan kapan expirednya, ini kalau saya bilang tidak cerdas.
Baca juga: Ketua RT Riang Laporkan 42 Ruko Tutup Bahu Jalan, Pemilik Ruko di Pluit Pertanyakan Arah Tuduhan
Klik di sini untuk dapatkan referensi lotion yang mencerahkan kulit.
(Tribunhealth.com/DN)
Baca berita lain tentang kesehatan di sini.