TRIBUNHEALTH.COM – Tidak hanya satu, rupanya terdapat beberapa jenis kontak lensa.
Sebaiknya sobat sehat memahami jenis-jenis kontak lensa sebelum membelinya.
Jangan sampai sobat sehat salah memilih dan tidak sesuai dengan kondisi mata.
Untuk mengetahui mengenai masalah kesehatan mata, kita bisa bertanya langsung dengan dokter yang berkompeten seperti dr. Naziya, Sp.M.
dr. Naziya, Sp.M merupakan seorang dokter spesialis mata.
Baca juga: Pahami Alasan Pengobatan Tradisional Termasuk Pengobatan Ida Dayak Tumbuh Subur di Tengah Masyarakat
Baca juga: Ada Beberapa Perawatan yang Tersedia di Klinik untuk Atasi Ketombe, Salah Satunya Sampo Antifungal
Dokter Spesialis Mata, dr. Naziya, Sp.M berpraktik di RS. PKU Muhammadiyah Surakarta.
Sebelumnya, dr. Naziya, Sp.M menempuh Pendidikan Kedokteran di Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro.
Kemudian ia melanjutkan pendidikan spesialis mata di universitas yang sama.
dr. Naziya, Sp.M akan menjawab semua pertanyaan sobat sehat terkait kesehatan mata.
Pertanyaan:
Diketahi jika terdapat 3 macam kontak lensa, seperti hardlens, softlens dan RGP.
Dari ketiga jenis ini, apakah perbedaannya dok?
Puput, Tinggal di Magetan.
Baca juga: Heboh Pengobatan Ida Dayak, Dokter Spesialis Orthopedi Mengatakan Perlu Penelitian Lebih Lanjut
Dokter Spesialis Mata, dr. Naziya, Sp.M Menjawab:
Jadi lensa kontak ada 3, pertama adalah yang hardlens.
Jelas dari kata ‘hard’, jenis ini lebih keras karena materialnya lebih keras.
Kedua yaitu softlens yang dijual bebas, materialnya lebih lunak.
Baca juga: Umumnya Osteoarthritis Terjadi Pada Sendi yang Menyangga Berat Badan, Ini Olahraga yang Tepat
Baca juga: Begini Pandangan Dokter Spesialis Orthopedi Terkait Pengobatan Alternatif Ida Dayak yang Viral
Ketiga adalah yang RGP, RGP adalah rigid gas permeable.
Jadi jenis RGP keras namun sedikit lunak seperti pencampuran keduanya.
Sebenarnya kalau secara medis kalau tujuannya untuk mempertajam penglihatan disarankan untuk menggunakan RGP.
Akan tetapi RGP ini tidak dijual bebas.
Baca juga: Ketahui Beberapa Cara Alami untuk Mengatasi Ketombe, Bisa Gunakan Coconut Oil dan Tea Tree Oil
Klik di sini untuk mendapatkan referensi jenis softlens.
(Tribunhealth.com/DN)
Baca berita lain tentang kesehatan di sini.