Breaking News:

Tips dan Trik

8 Jenis Makanan Ini Bisa Memperbesar Risiko Diabetes Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Konsumsi makanan tertentu, seperti makanan yang mengandung lemak tidak sehat, banyak gula rafinasi meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2.

Penulis: Putri Pramestia | Editor: Putri Pramestia
Pexels.com
Diabetes 

TRIBUNHEALTH.COM - Berikut beberapa makanan yang memperbesar risiko diabetes jika dikonsumsi setiap hari. 

Konsumsi makanan tertentu, seperti makanan yang mengandung lemak tidak sehat, banyak gula rafinasi dan karbohidrat rafinasi meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2. 

Makanan dengan kandungan tersebut menyebabkan lonjakan gula darah'>kadar gula darah secara berkala da meningkatkan resisitensi insulin.

Melansir NDTV, berikut daftar makanan yang meningkatkan risiko diabetes jika dikonsumsi setiap hari: 

1. Minuman Manis 

ilustrasi minuman manis
ilustrasi minuman manis (kompas.com)

Baca juga: 10 Makanan dan Minuman yang Wajib Dihindari Penderita Diabetes, Picu Lonjakan Gula Darah

Minuman manis seperti jus buah, soda, dan minuman berenergi mengandung tinggi gula tambahan dan kalori, namun tidak memberikan nilai gizi. 

Rutin konsumsi minuman ini memicu lonjakan gula darah'>kadar gula darah, meningkatkan resistensi insulin dan menyebabkan pertambahan berat badan, yang semuanya faktor risiko utama diabetes tipe 2. 

2. Biji-bijian Olahan 

Ilustrasi roti putih, karbohidrat yang sebaiknya tidak dikonsumsi terlalu banyak oleh penderita diabetes
Ilustrasi roti putih, karbohidrat yang sebaiknya tidak dikonsumsi terlalu banyak oleh penderita diabetes (freepik.com)

Makanan yang terbuat daru biji-bijian olahan seperti nasi putih, roti putih dan kue kering telah kehilangan serat dan nutrisinya selama proses pengolahan. 

Makanan ini memiliki indeks glikemik tinggi yang mampu memicu peningkatan gula darah'>kadar gula darah

2 dari 3 halaman

3. Daging Olahan 

ilustrasi daging olahan
ilustrasi daging olahan (kompas.com)

Baca juga: 12 Cara Menurunkan Kadar Insulin: Upaya Mengurangi Risiko Diabetes

Daging olahan seperti hot dog, sosis, dan bacon seringnya mengandung tinggi natrium, lemak jenuh dan bahan pengawet yang menyebabkan pertambahan berat badan. 

Tingginya kadar natrium dan nitrat dalam daging olahan dapat mengganggu fungsi insulin dan mempengaruhi kemampuan tubuh dalam mengatur gula darah'>kadar gula darah

4. Makanan yang Digoreng 

Penderita diabetes perlu membatasi makanan asin seperti kentang goreng
Penderita diabetes perlu membatasi makanan asin seperti kentang goreng (Pexels)

Makanan yang digoreng seperti donat, ayam goreng dan kentang goreng biasanya tinggi lemak trans dan lemak jenuh tidak sehat. 

Lemak ini meningkatkan kadar kolesterol dan menyebabkan peradangan, yang merupakan faktor risiko diabetes dan resistensi insulin. 

5. Manisan dan Makanan Penutup

ilustrasi makanan manis
ilustrasi makanan manis (health.grid.id)

Baca juga: Bahaya Menggunakan Softlens Kadaluarsa, Dokter Spesialis Mata Sebut Picu Kebutaan

Kue, permen, kue kering dan makanan manis penutup lain mengandung banyak gula olahan dan lemak tidah sehat yang menyebabkan lonjakan gula darah

Rutin konsumsi permen bisa menyebabkan berat badan bertambah, yang merupakan faktor risiko diabetes

6. Produk Susu Manis 

Ilustrasi makan es krim
Ilustrasi makan es krim (Pixabay)
3 dari 3 halaman

Es krim, yogurt beraroma dan minuman susu manis seringkali mengandung gula tambahan dan pemanis buatan yang bisa meningkatkan gula darah'>kadar gula darah

Setiap hari konsumsi produk ini memicu resistensi insulin dan berat badan bertambah, sehingga meningkatkan kemungkinan terkena diabetes

7. Kentang Putih 

kentang goreng
ilustrasi kentang goreng

Baca juga: 10 Makanan yang Paling Baik Dikonsumsi Mentah karena Manfaatnya Bagi Kesehatan

Kentang putih, terutama jika dikonsumsi dalam bentuk seperti kentang goreng atau kentang tumbuk memiliki indeks glikemik tinggi, artinya bisa memicu lonjakan gula darah'>kadar gula darah

8. Makanan Ringan Olahan 

ilustrasi makanan ringan
ilustrasi makanan ringan (kompas.com)

Kerupuk, keripik dan makanan ringan olahan lain seringkali mengandung tinggi karbohidrat olahan, gula tambahan, lemak tidak sehat, sehingga berbahaya jika sering dikonsumsi. 

Makanan ringan ini berisiko menyebabkan lonjakan gula darah, meningkatkan resistensi insulin dan pertambahan berat badan yang meningkatkan risiko diabetes

Itulah beberapa makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi setiap hari untuk menghindari risiko diabetes

(TribunHealth.com) 

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comdiabeteskadar gula darahgula darahMinuman ManisolahanDaging olahanmakan gorengangorenganmanisanmanisSusukentangmakanan ringan Milk Bun Mochaccino Labneh Sahlab Gulo Puan
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved