Breaking News:

Tips dan Trik

7 Manfaat Mentimun Bagi Kesehatan, Bantu Jaga Kadar Gula Darah

Mentimun memiliki beragam manfaat, seperti menjaga hidrasi, penurunan berat badan dan kulit jadi berseri. 

Penulis: Putri Pramestia | Editor: Putri Pramestia
health.kompas.com
ilustrasi mentimun yang bagus untuk kesehatan 

TRIBUNHEALTH.COM - Berikut manfaat mentimun yang belum banyak orang ketahui. 

Mentimun memiliki beragam manfaat, termasuk kandungan airnya yang tinggi, sehingga bagus untuk menjaga hidrasi tubuh. 

Mentimun juga tinggi nutisi serta banyak kandungan vitamin dan mineral penting. 

Ada beberapa manfaat mentimun seperti menjaga hidrasi, penurunan berat badan dan kulit jadi berseri. 

manfaat mentimun untuk kesehatan
manfaat mentimun untuk kesehatan (grid.id)

Baca juga: Bahaya Konsumsi Daging Olahan dan Daging Merah yang Tidak Diolah, Risiko Diabetes Tipe 2

Melansir Health Shots, berikut manfaat mentimun bagi kesehatan tubuh: 

1. Hidrasi 

Timun sebagian besar mengandung air sekitar 95 persen. Maka dari itu, timun bisa menjaga tubuh tetap terhidrasi dalam waktu yang lama. 

Selain itu, timun juga membantu menyegarkan kulit.

Sifat antiradang pada timun membantu membuang raccun dari dalam tubuh. 

2. Mencegah Sembelit 

2 dari 4 halaman

Timun kaya akan serat yang bagus untuk mencegah sembelit dan memastikan pergerakan usus. 

Pektin, merupakan serat larut dalam entimun yang bisa membantu mengatasi sembelit. 

Sebuah penelitian yang diterbitkan oleh National Institutes of Health mengamati bahwa pektin menyediakan bakteri abik bagi usus, serta membantu mempercepat pergerakan di dalam usus. 

Baca juga: 7 Jus Warna Merah untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi Secara Alami

3. Membantu Menurunkan Berat Badan 

Timun rendah kalori dan kaya akan nutrisi. 

Selain itu, konsumsi telur bisa menghilangkan rasa lapar dan membuat lebih kenyang. 

Sebuah penelitian yang dipublikasikan di Nutrients menyatakan bahwa konsumsi makanan yang mengandung banyak air dan rendah kalori seperti mentimun, sangat efektif untuk menurunkan berat badan. 

Ilustrasi buah mentimun
Ilustrasi buah mentimun (pixabay.com)

4. Membantu Menjaga Kadar Gula Darah 

Mentimun rupanya bisa membantu mengatur gula darah'>kadar gula darah

Pada dasarnya, mentimun bisa mencegah diabetes dan komplikasi yang berkaitan dengannya. 

3 dari 4 halaman

Sebuah penelitian pada tikus, yang diterbitkan dalam Plant Foods for Human Nutrition menyatakan bahwa ekstrak kulit mentimun bisa membalikkan kondisi diabetes.

Baca juga: Dok, Ada yang Mengalami Keputihan Seperti Remahan Keju, Itu Sebenarnya Bagaimana?

5. Meningkatkan Kekebalan Tubuh 

Mentimun juga kaya akan antioksidan. 

Selain itu, mentimun mampu mencegah akumulasi radikal bebas yang berbahaya. Bahkan, mentimun bisa mengurangi risiko penyakit kronis lho. 

Mentimun mengandung falvonoid dan tanin yang membantu menghalangi radikal bebas yang bisa menyebabkan sakit. 

6. Meningkatkan Kesehatan Penglihatan 

Timun juga mengandung vitamin A yang meningkatkan penglihatan

Antioksidan dalam timun mampu emmbantu menjaga kesehatan mata. 

Bahkan, vitamin K yang terkandung dalam timun juga membantu mengatasi lingkaran hitam di bawah mata. 

Baca juga: 7 Makanan Kaya Serat untuk Menurunkan Gula Darah Penderita Diabetes

7. Kulit jadi Bersinar

4 dari 4 halaman

Mentimun sering digunakan dalam perawatan kulit karena sifatnya sangat menenangkan kulit. 

Mentimun juga bisa membantu mencerahkan warna kulit secara alami. 

Vitamin C dan asam folat yang terkandung dalam mentimun sangat baik untuk kesehatan kulit. 

Itulah sederet manfaat mentimun yang belum banyak diketahui. 

Dapatkan Azarine Cicamide Barrier Sunscreen Moisturiser SPF35 PA+++ di sini 

Tabir surya dalam bentuk gel (water base) yang diformulasi khusus dengan tekstur yang ringan, nyaman, dan tanpa whitecast. Dengan perpaduan kandungan yang mampu merawat, menutrisi, sekahgus melindungi skin barrier dari paparan sinar UV A & UV B, bluelight, serta polusi. Dapat digunakan untuk semua jenis kulit namun sangat cocok untuk kulit normal, kulit kering, serta kulit sensitif sekalipun.


Keunggulan :

- Skin-identical ceramide = Memberikan perlindungan,pencegahan sekaligus revitalisasi kulit yang maksimal dengan 5 tipe ceramide

- Untuk Jenis Kulit Sensitive & Skin Barrier Problems

- Digunakan pagi hari

- 0 persen Alcohol

- 4in1 Protection

- Dermatology tested

Dapatkan Azarine Cicamide Barrier Sunscreen Moisturiser SPF35 PA+++ di sini 

(TribunHealth.com/PP) 

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.commentimunkadar gula darahgula darahHidrasiSembelitBerat BadanKekebalan tubuhpenglihatankulit bersinar
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved