TRIBUNHEALTH.COM - Buah delima merupakan buah yang tumbuh dari pohon delima atau Punica Granatum.
Di dalam buah delima ini terdapat banyak biji kecil berwarna merah yang dilapisi oleh daging buah yang berair dan berasa manis, namun juga sedikit masam.
Biji delima ini dapat Anda makan bersama dengan daging buahnya atau dapat Anda minum.
Selain menyegarkan, buah yang memiliki warna merah ini diketahui kaya vitamin dan mineral yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Nutrisi yang terkandung dalam buah delima seperti protein, serat, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, vitamin C hingga folat.
Baca juga: 5 Manfaat Makan Buah Naga Kaya Serat, Bagus untuk Pencernaan hingga Kelola Gula Darah
Baca juga: 10 Makanan Terbaik untuk Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh, Ada Jeruk hingga Ikan Berlemak
Kandungan Gizi Buah Delima
Dilansir dari Verywell Fit, berikut ini kandungan gizi pada buah delima berukuran 282 gram dengan diameter 4 inci.
- Kalori 234
- Lemak 3,3 gram
- Natrium 8,4 mg
- Karbohidrat 29 gram
- Serat 11,3 gram
- Gula 38,6 gram
- Protein 4,7 gram
- Kalium 666 miligram (mg)
- Magnesium 33,8 mg
- Besi 0,8 mg
- Vitamin C 28,8 mg
- Folat 107,2 mikrogram (mcg)
- Vitamin K 46,2 mcg
Baca juga: Manfaat Stroberi Kaya Antioksidan, Mengelola Gula Darah, Anti Peradangan, hingga Turunkan Kolesterol
Baca juga: 6 Manfaat Makan Buah Apel Kaya Antioksidan, Cegah Diabetes hingga Tingkatkan Pencernaan
Manfaat Buah Delima untuk Kesehatan Tubuh
Dilansir dari Verywell Fit dan Real Simple, berikut ini manfaat mengonsumsi buah delima untuk kesehatan.
1. Mengatur gula darah dan pencernaan
Konsumsi buah delima (buah bukan jus) akan membuat Anda mendapatkan tambahan serat yang cukup.
Serat dapat membantu meningkatkan rasa kenyang, meningkatkan kesehatan pencernaan, dan dapat membantu menurunkan kolesterol darah.
Kandungan pada buah delima juga dapat memperlambat penyerapan gula, sehingga glukosa darah Anda tidak melonjak setelah makan.
Baca juga: 6 Tanda-tanda Tubuh Saat Anda Terlalu Banyak Minum Teh
2. Jaga kesehatan jantung
Konsumsi buah delima juga baik untuk menjaga kesehatan jantung.
Makan buah delima dapat meningkatkan kolesterol HDL (kolesterol baik) dan menurunkan kolesterol LDL (kolesterol jahat), serta menurunkan tekanan darah.
Tak hanya itu saja, buah delima juga dapat mencegah penumpukan plak di arteri dan bisa membantu membalikkan penyempitan arteri (aterosklerosis).
Minum jus delima juga bisa meningkatkan aliran darah dan mengurangi angina.
Hal itu menjadi alasan mengapa buah delima disorot sebagai salah satu buah pelindung jantung terbaik dalam ulasan tahun 2021.
3. Melawan stres oksidatif
Buah delima mengandung senyawa antioksidan, seperti quercetin, dan anthocyanin, yang juga memperbaiki kerusakan sel akibat stres oksidatif.
Menurut National Institutes of Health, vitamin C dalam buah delima berpotensi membatasi efek merusak dari radikal bebas melalui aktivitas antioksidannya.
Manfaat konsumsi buah delima termasuk dapat membantu mencegah atau menunda perkembangan kanker tertentu, penyakit kardiovaskular, dan penyakit lain yang disebabkan oleh stres oksidatif.
Baca juga: Daftar Produk Alternatif Pengganti Produk Pro Israel di Indonesia, Ada Wings hingga Lion
4. Jaga kesehatan usus
Serat makanan adalah salah satu nutrisi paling ampuh yang ditemukan dalam buah delima untuk menjaga kesehatan pencernaan.
Kandungan serat yang mengesankan bukan satu-satunya alasan yang menyehatkan usus untuk makan lebih banyak buah delima.
Buah ini juga merupakan sumber polifenol yang baik, yang dapat berfungsi sebagai prebiotik yang memberi makan mikroba baik.
Itu dapat bermanfaat untuk memperbaiki lapisan usus dan mengurangi peradangan penyebab penyakit.
5. Turunkan tekanan darah
Sebuah tinjauan penelitian menganalisis manfaat buah delima daalam bentuk jus terhadap tekanan darah.
Hasilnya menunjukkan bahwa meminum sekitar satu cangkir jus delima dapat membantu mengurangi tekanan darah sistolik dan diastolik.
Sehingga, buah delima bermanfaat bagi penderita hipertensi dan orang yang berisiko terkena hipertensi serta penyakit kardiovaskular.
Baca juga: Kalender April 2024, Lengkap dengan Weton Jawa, Libur Nasional, dan Cuti Bersama Idul Fitri 2024
Berikut ini terdapat produk yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh, klik di sini untuk mendapatkannya.
Baca berita lain seputar kesehatan di sini
(Tribunhealth.com/IR)