Breaking News:

6 Makanan yang Baiknya Dikonsumsi Penderita Asam Urat, Dapat Bantu Mengurangi Gejala Asam Urat

Penelitian telah menunjukkan bahwa mengikuti diet asam urat dapat mengurangi frekuensi serangan asam urat dan keparahan gejala pada beberapa orang.

Penulis: Irma Rahmasari | Editor: Melia Istighfaroh
kompas.com
ilustrasi seseorang yang mengalami asam urat, berikut makanan yang bisa dikonsumsi penderita asam urat 

TRIBUNHEALTH.COM - Asam urat merupakan salag satu bentuk radang sendi yang disebabkan oleh tingginya kadar asam urat di dalam darah.

Tubuh akan memproduksi asam urat ketika memecah senyawa organik yang disebut purin, yang diproduksi di tubuh dan ditemukan di dalam makanan tertentu.

Diet asam asam urat dapat membantu mengelola gejala dari asam urat.

Mengikuti diet asam urat melibatkan konsumsi makanan rendah purin, seperti buah jeruk dan letil, dan beberapa makanan lainnya.

Penderita asam urat sebaiknya menghindari makanan tinggi purin, karena purin dapat memicu serangan asam urat.

Baca juga: Cara Mudah Atasi Asam Urat, dr. Zaidul Akbar Bagikan Resep Herbal Berikut

ilustrasi seseorang yang mengalami asam urat, berikut makanan yang bisa dikonsumsi penderita asam urat
ilustrasi seseorang yang mengalami asam urat, berikut makanan yang bisa dikonsumsi penderita asam urat (pixabay.com)

Tujuan dan Manfaat Diet Asam Urat

Dilansir dari laman Verywell Health, berikut ini tujuan dan manfaat melakukan diet asam urat yang baik untuk kesehatan Anda.

- Mengonsumsi makanan bergizi yang membantu tubuh Anda menghilangkan asam urat

- Mempertahankan berat badan yang sehat, yang dapat membantu mengurangi tekanan pada sendi dan nyeri, serta memperlambat perkembangan arthritis

- Menghindari atau mengurangi makanan kaya purin dari sumber hewani dan makanan laut

2 dari 4 halaman

Memulai diet asam urat yang seimbang tidak hanya dapat menurunkan risiko serangan asam urat tetapi juga memperlambat perkembangan kerusakan sendi terkait asam urat.

Penelitian telah menunjukkan bahwa mengikuti diet asam urat dapat mengurangi frekuensi serangan asam urat dan keparahan gejala pada beberapa orang.

Baca juga: 5 Cara Alami Atasi Nyeri Asam Urat, Dapat Diterapkan di Rumah dengan Mudah

Makanan yang Baik Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Dikutip dari Verywell Health, berikut ini makanan yang baik dikonsumsi oleh penderita asam urat dan dapat membantu mengelola gejala asam urat.

1. Sayuran

ilustrasi sayuran untuk penderita asam urat
ilustrasi sayuran untuk penderita asam urat (lifestyle.kompas.com)

Sebelumnya ada anggapan bahwa Anda harus menghindari sayuran tertentu ketik Anda mengalami asam urat.

Kendati demikian, terdapat bukti terbaru yang menunjukkan bahwa konsumsi sayuran kaya purin seperti asparagus, bayam, dan kembang kol tidak dapat mempengaruhi kadar asam urat atau meningkatkan risiko serangan asam urat.

Mengonsumsi sayuran justru dapat membantu Anda mencapai dan mempertahankan berat badan yang sehat serta menyediakan vitamin dan mineral pentin bagi tubuh Anda.

2. Tahu, biji-bijian, kacang-kacangan, dan lentil

Ilustrasi biji-bijian dan kacang-kacangan yang bagus dikonsumsi penderita asam urat
Ilustrasi biji-bijian dan kacang-kacangan yang bagus dikonsumsi penderita asam urat (Pexels)

Tahu, biji-bijian, kacang-kacangan, dan lentil termasuk dalam kategori protein nabati yang baik untuk asam urat.

3 dari 4 halaman

Protein nabati akan membantu Anda menjaga pola makan tetap seimbang sekaligus mengelola kondisi Anda.

Pada diet asam urat, meskipun Anda mengurangi asupan daging dan makanan laut, Anda tetap harus mengonsumsi sekitar 15 persen hingga 30 persen kalori dari protein untuk memenuhi rekomendasi Departemen Pertanian AS (USDA).

Terdapat beberapa bukti jika protein nabati dan minyak nabati (seperti minyak zaitun, bunga matahari, dan minyak kedelai) dapat melindungi dari serangan asam urat.

Baca juga: 5 Manfaat Makan Buah Naga Kaya Serat, Bagus untuk Pencernaan hingga Kelola Gula Darah

3. Jeruk

ilustrasi buah jeruk, buah yang bagus dikonsumsi penderita asam urat
ilustrasi buah jeruk, buah yang bagus dikonsumsi penderita asam urat (bobo.grid.id)

Meskipun masih dibutuhkan lebih banyak penelitian, namun beberapa penelitian telah menunjukkan bukti bahwa vitamin C mungkin merupakan cara efektif untuk mengurangi frekuensi serangan asam urat.

Vitamin C dalam buah jeruk dapat membantu mengeluarkan asam urat.

Pilihlah buah-buahan yang rendah fruktosa sepert jeruk bali, jeruk, atau nanas, karena gula alami dapat meningkatkan kadar asam urat.

4. Ceri

Ilustrasi buah ceri, buah yang bagus dikonsumsi penderita asam urat
Ilustrasi buah ceri, buah yang bagus dikonsumsi penderita asam urat (Freepik)

Para peneliti menemukan bahwa konsumsi ceri dan jus ceri asam 100 persen menurunkan kadar asam urat serum dan dapat mengurangi risiko kambuhnya penyakit asam urat pada pasien asam urat.

Baca juga: Kaya Nutrisi, 6 Manfaat Rutin Makan Buah Mangga, Termasuk Cegah Diabetes Tipe 2

5. Alpukat

Ilustrasi buah alpukat, buah yang bagus dikonsumsi penderita asam urat
Ilustrasi buah alpukat, buah yang bagus dikonsumsi penderita asam urat (lifestyle.kompas.com)
4 dari 4 halaman

Alpukat merupakan buah yang rendah purin dan mengandung lemak tak jenuh tunggal serta vitamin E.

Komponen ini memiliki efek antiinflamasi dan antioksidan yang dapat membantu mengurangi rasa sakit dan peradangan.

Pola makan yang tinggi senyawa ini juga dikaitkan dengan penurunan risiko kerusakan sendi.

6. Produk susu

ilustrasi manfaat susu rendah lemak, minuman yang bagus untuk penderita asam urat
ilustrasi manfaat susu rendah lemak, minuman yang bagus untuk penderita asam urat (grid.id)

Menurut sebuah penelitian menunjukkan bahwa protein dalam produk susu dapat membantu menurunkan kadar asam urat secara alami.

Memilih produk rendah lemak seperti susu skim atau yogurt rendah lemak juga akan membantu Anda menjaga berat badan yang sehat.

Baca juga: Susu Rendah Lemak Bagus Dikonsumsi oleh Penderita Asam Urat, Berikut Manfaatnya

Berikut ini terdapat produk yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh, klik di sini untuk mendapatkannya.

Baca berita lain seputar kesehatan di sini

(Tribunhealth.com/IR)

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comAsam UratSayuranpurinBiji-bijianVitamin C Popiah Tharid Shafoot Freekeh (Frikeh) Tahu Isi
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved