Breaking News:

Trend dan Viral

dr. Zaidul Akbar Ungkap Tidak Makan Malam Berikan Efek Luar Biasa, Tubuh jadi Lebih Sehat

dr. Zaidul Akbar ungkap tidak makan malam adalah salah satu rahasia jika Anda ingin sehat.

Penulis: Irmarahmasari | Editor: Irmarahmasari
Tribunnews.com
Ilustrasi makan malam, tidak makan malam dinilai dapat memberikan efek yang baik untuk kesehatan 

TRIBUNHEALTH.COM - Ahli Kesehatan sekaligus Pendakwah, dr. Zaidul Akbar ungkap manfaat tidak makan malam.

Makan malam merupakan waktu makan yang dilakukan di malam hari.

Pasalnya, tidak hanya pagi hari saja tubuh membutuhkan energi, namun di malam hari tubuh juga membutuhkan energi.

Kendati demikian, dr. Zaidul Akbar anjurkan tidak makan malam jika ingin menjaga kesehatan tubuh.

Baca juga: 7 Makanan Tinggi Antioksidan, Cegah Penuaan Dini hingga Penyakit Alzheimer

Ilustrasi makan malam, tidak makan malam dinilai dapat memberikan efek yang baik untuk kesehatan
Ilustrasi makan malam, tidak makan malam dinilai dapat memberikan efek yang baik untuk kesehatan (freepik.com)

Baca juga: Cara Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi, Dapat Diterapkan dengan Mudah

Dilansir Serambinews.com melalui kanal YouTube dr Zaidul Akbar Official, dr. Zaidul ungkap tidak makan malam adalah salah satu rahasia jika Anda ingin sehat.

Selain menjaga kesehatan tubuh, tidak makan malam juga menjadi salah satu kebiasaan Nabi.

Nabi jika tidak ada keperlukan lain, sehabis Isya langsung tidur dan tidak makan lagi.

"Satu resep kalau badannya mau sehat yaitu jangan makan malam."

"Kalau tidak makan, langsung tidur kayak Nabi habis Isya langsung tidur secara umum kecuali ada keperluan atau masalah umat yang lain," ungkap dr. Zaidul Akbar yang dilansir TribunHealth melalui Serambinews.com.

Jika Anda ingin makan malam, sebaiknya Anda lakukan makan malam dua jam sebelum Anda tidur.

2 dari 3 halaman

Pastikan Anda makan malam di awal bukan makan malam di waktu larut malam.

"Kalaupun malam Anda ingin tetap makan, kalau bisa dua jam sebelum Anda tidur itu waktu terakhirnya."

"Jadi misalnya Anda rencana tidur jam sembilan, maka jam tujuh terkahir Anda makan," lanjut dr. Zaidul Akbar.

Baca juga: 5 Manfaat Makan Buah Naga Kaya Serat, Bagus untuk Pencernaan hingga Kelola Gula Darah

Ilustrasi makan malam, tidak makan malam dinilai dapat memberikan efek yang baik untuk kesehatan
Ilustrasi makan malam, tidak makan malam dinilai dapat memberikan efek yang baik untuk kesehatan (grid.id)

Baca juga: Waktu Makan Terbaik untuk Penderita Diabetes, Dapat Mengelola dan Turunkan Gula Darah

dr. Zaidul Akbar memberikan saran, saat matahari sudah terbenam ada baiknya tidak makan lagi namun cukup dengan minum air putih akan lebih bagus.

Tujuan dari tidak makan malam bukan tanpa alasan, melainkan agar tubuh tidak terbebani lagi oleh makanan saat malam hari.

Sehingga, tubuh bisa mendetoks sisa makanan sebelumnya secara optimal.

"Pada malam hari tubuh kita tidak ada lagi beban makanan, itu masyaAllah efeknya luar biasa."

"Karena tidak ada lagi beban makanan dalam tubuh kita yang masuk, yang terjadi berikutnya tubuh jadi sibuk mendetoks dan mendaur ulang daripada mengurusin makanan yang masuk," jelas dr. Zaidul Akbar.

dr. Zaidul Akbar menuturkan, dalam Al-Qur'an sendiri sudah dijelaskan wakru malam adalah waktu untuk istirahat.

Hal ini tertera dalam Surah An-Naba ayat 9 yang artinya "dan Kami menjadikan tidurmu untuk istirahat"

3 dari 3 halaman

Oleh karena itu, dr. Zaidul Akbar menganjurkan agar kita mengaplikasikan makna dari ayat tersebut dimana waktu malam untuk beristirahat bukan lagi untuk makan malam sehingga mendapatkan manfaat optimal untuk mendukung kesehatan tubuh.

"Malam itu sebagai istirahat, jangan bebani tubuh dengan makan malam," tegasnya.

Baca juga: Jalan Kaki 2 Menit Usai Makan Dapat Turunkan Kadar Gula Darah, Bisa Diterapkan Penderita Diabetes

Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Manfaat Tidak Makan Malam, dr Zaidul Akbar Sebut Efeknya Luar Biasa.

Berikut ini terdapat produk yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh, klik di sini untuk mendapatkannya.

Baca berita lain seputar kesehatan di sini

(Tribunhealth.com)

Selanjutnya
Tags:
Makan malamdr. Zaidul Akbarmanfaat tidak makan malamkesehatan tubuhpola makanMakanTribunhealth.com Pawon Prambanan Botanika Restaurant Bale Branti Kafe Pengilon
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved