TRIBUNHEALTH.COM - Pola makan vegan merupakan jenis pola makan yang menghilangkan semua produk hewani, termasuk daging, makanan laut, unggus, telur, susu, dan juga madu.
Pola makan vegan biasanya hanya mengonsumsi makanan nabati seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan, dan polong-polongan.
Melansir Healthline.com menyatakan jika berbagai penelitian menunjukkan bahwa pola makan vegan dikaitkan dengan penurunan kadar kolesterol tinggi.
Faktanya menurut satu dari 49 ulasan penelitian, pola makan vegan dan vegetarian dikaitkan dengan tingkat kolesterol total dan LDL (jahat) yang lebih rendah dibandingkan dengan pola makan omnivora.
Baca juga: Bagus Digunakan untuk Kulit Kering hingga Eczema, Berikut Manfaat dari Penggunaan Shea Butter

Baca juga: Olahraga Sebelum Tidur Tak Akan Mempengaruhi Kualitas Tidur, Berikut Beberapa Rekomendasi Olahraga
Tinjauan lain dari 40 penelitian mengamati temuan serupa, melaporkan bahwa pola makan vegan memiliki indeks massa tubuh yang lebih rendah, kolesterol LDL, trigliserida, gula darah, dan tingkat tekanan darah yang lebih rendah daripada pola makan omnivora.
Selain itu dari beberapa penelitian juga menunjukkan jika pola makan vegan juga bermanfaat untuk mengurangi faktor risiko penyakit jantung seperti aterosklerosis yang ditandai dengan penumpukan kolesterol berlebih dan plak lemak di arteri.
Pola makan vegan dapat menurunkan kadar kolesterol tinggi
Banyak produk hewani yang dihilangkan dengan pola makan vegan seperti daging, susu, yogurt, keju, dan mentega karena produk tersebut memiliki lemak jenuh yang tinggi.
Meskipun penelitian menunjukkan bahwa lemak jenuh tidak terkait dengan risiko penyakit jantung, namun lemak jenuh berkaitan dengan peningkatan kadar kolesterol LDL.
Pola makan vegan yang sehat juga berfokus pada makanan bergizi dan tinggi serat seperti biji-bijian, buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan biji-bijian, yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol.
Baca juga: drg. Citra, MMRS Tuturkan Cara Merawat Gigi Palsu, Sikat Gigi hingga Kontrol ke Dokter Gigi

Baca juga: Manfaat Konsumsi Blueberry untuk Kesehatan Kulit, Melawan Penuaan Dini hingga Bantu Penyembuhan Luka
Oleh karena itu, mengikuti pola makan vegan yang terencana dengan baik dapat membantu menurunkan kadar kolesterol pada seseorang.
Pasalnya banyak makanan vegan yang diproses dengan gula tambahan, natrium, lemak trans, dan bahan buatan dalam jumlah yang berlebihan.
Studi menunjukkan bahwa peningkatkan konsumsi makanan olahan dapat dikaitkan dengan kadar kolesterol total dan LDL yang lebih tinggi.
Selain itu, konsumsi makanan olahan juga dapat meningkatkan tekanan darah tinggi hingga sindrom metabolik.
Berikut ini terdapat produk yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh seseorang, klik di sini untuk mendapatkannya.
Baca juga: Face Oil Berfungsi Mempertahankan Kelembapan Kulit & Cocok Digunakan Semua Jenis Kulit

Baca juga: Intermittent Fasting Dinilai Dapat Menurunkan Risiko Diabetes Tipe 2, Berikut Manfaat Lainnya
Cara menurunkan kolesterol dengan pola makan vegan
Dilansir TribunHealth.com dalam laman Healthline.com, cara terbaik untuk menurunkan kadar kolesterol yaitu dengan menerapkan pola makan vegan.
Batasi konsumsi makanan olahan seperti makanan ringan, keripik, kue, kerupuk, dan pengganti daging olahan.
Sebaliknya pilihlah makanan yang utuh dan bergizi termasuk buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, dan juga polong-polongan.
Baca juga: 5 Kebiasaan Ini Dapat Meningkatkan Rasa Bahagia, Tersenyum hingga Berlatih Bersyukur
Makanan tersebut tidak hanya kaya akan vitamin dan mineral, tetapi juga tinggi serat yang dapat mendukung kadar kolesterol baik (HDL).
Menambahkan lebih banyak asam lemak tak jenuh dalam porsi makan juga dapat meningkatkan kesehatan jantung.
Penelitian menunjukkan bahwa lemak tak jenuh juga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan melindungi dari penyakit jantung.
Bahan-bahan seperti minyak zaitun, kacang-kacangan, biji-bijian, dan alpukat adalah beberapa contoh makanan bergizi tinggi asam lemak tak jenuh.
Baca juga: Pengolahan Daging Merah yang Salah Dapat Meningkatkan Kadar Kolesterol hingga Menimbukan Bahaya
Baca berita lain seputar kesehatan di sini
(Tribunhealth.com/IR)