TRIBUNHEALTH.COM - Puasa Ramadhan 1442 Hijriah akan segera tiba.
Saat menjalankan puasa, umat Muslim hanya dapat diperbolehkan makan setelah waktu berbuka tiba hingga waktu sebelum fajar terbit.
Maka dari itu, penting menjaga asupan makanan yang tepat dengan cara memilih menu berbuka dan sahur.
Menurut Tan, memilih menu yang tepat dapat membuat organ dalam tubuh menjadi tetap terjaga.
Baca juga: Sering Mengalami Dehidrasi saat Berpuasa? Berikut Tips Penuhi Kebutuhan Air Putih saat Puasa
Baca juga: Tips Dokter Biar Perut Tak Begah Saat Buka Puasa Ramadhan, Jangan Langsung Makan Besar
Kendati pada umumnya saat menjalankan puasa hanya makan dua kali dalam sehari.
Namun Dokter Gizi Tan Shot Yen, tidak mempermasalahkannya.
Asal, menu yang dipilih saat berbuka dan sahur benar.
"Tidak apa-apa dua kali makan dalam sehari."
"Asal makan kalian bermutu dan bergizi," imbuh Tan.

Pasalnya, sebagian dari masyarakat Indonesia, cenderung tidak mempedulikan nutrisi pada makanan yang dikonsumsi.
"Saya sedih sekali bila sahurnya cuma mie atau nasi seadanya dengan keringan."
"Atau malah buka pakai gorengan."
"Ini malah membuat lambung menjadi tidak sehat," sambung Tan.
Baca juga: Jelang Ramadhan, Ini 4 Tips Dokter Agar Penderita Diabetes Tetap Sehat ketika Berpuasa
Baca juga: Sambut Ramadhan 2021, Berikut Tips Menjalankan Puasa yang Menyehatkan Tubuh
Dikutip dari tayangan YouTube Tribunnews.com, Sabtu (3/4/2021). Tan membagikan beragam menu yang dapat dijadikan sebagai referensi untuk berbuka dan sahur.
Senin
Sahur:
Sayur lalap sambal, pisang mas, nasi merah, ikan bawal bakar colo-colo, sup oyong dan udang.
Takjil:
es kelapa muda tanpa gula.
Buka (makan malam):
Sayur lalap sambal, jambu klutuk merah, nasi merah, sup asam kerapu dan tomat hijau, pepes oncom pete.
Selasa
Sahur:
Terancam, alpukat matang, singkong rebus, pepes ikan kembung, sup bening bayam.
Takjil:
siomay bumbu kacang
Buka (Makan malam):
Karedok, apel malang, ubi merah kukus, woku ikan, sayur asem.

Rabu
Sahur:
Sayur lalap sambal, pepaya, nasi jagung, ikan pangek, lodeh.
Takjil:
Es buah lontar
Buka (makan malam):
Sayur lalap sambal, apel hijau, nasi jagung, pacak gabus, plecing kakung.
(Tribunhealth.com/Ranum Kumala Dewi)