TRIBUNHEALTH.COM - Hari raya Idul Adha atau hari raya kurban tentunya akan identik dengan olahan daging kambing ataupun daging sapi.
Daging kurban tersebut dapat diolah menjadi berbagai jenis masakan, mulai dari tengkleng, tongseng, rendang, dan masih banyak lagi.
Meskipun lezat untuk dinikmati, beberapa orang khawatir mengalami kolesterol tinggi setelah menikmati berbagai olahan daging kurban tersebut.
Namun Anda tak perlu khawatir, bagi Anda yang takut kolesterol tinggi, dapat melakukan tips yang disampaikan oleh dr. Zaidul Akbar berikut ini.
Baca juga: Kenali 6 Tanda Tubuh Kelebihan Sampah, dr. Zaidul Akbar Sarankan Detox dengan Puasa

Baca juga: dr. Zaidul Akbar Bagikan Resep dan Cara Mengolah Nanas, Dinilai Bisa Jadi Obat Sinusitis
Menurut penuturan dr. Zaidul Akbar, kolesterol tinggi yang disebabkan oleh makanan lainnya biasanya terjadi tanpa menimbulkan gejala.
Kolesterol tinggi merupakan kondisi ketika seseorang memiliki terlalu banyak zat lemak di dalam darah.
Terlalu banyak kolesterol dapat menyumbat pembuluh darah yang dapat menyebabkan seseorang mengalami stroke.
Selain itu, penyakit kolesterol juga disebut sebagai pembunuh perlahan.
Tanpa ada pemberitahuan, tiba-tiba saja kadar kolesterol melonjak hingga menyebabkan penyakit serius seperti serangan jantung.
Sebelum mengonsumsi obat herbal atau obat-obatan lain, dr. Zaidul Akbar mengimbau untuk melakukan pencegahan kolesterol tinggi sedini mungkin.
Baca juga: Manfaat Berendam Air Es untuk Kesehatan, dr. Zaidul Akbar Paparkan Durasi yang Tepat

Baca juga: Tips Turunkan Tekanan Darah Tinggi, dr. Zaidul Akbar: Minum Air Kelapa dan Lakukan Hal Ini
Menanggapi hal tersebut, dr. Zaidul Akbar memberikan penjelasan dalam kanal YouTube dr. Zaidul Akbar Official yang dilansir oleh TribunHealth.com.
dr. Zaidul Akbar menuturkan, salah satu cara untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi adalah dengan menjalankan puasa.
"Salah satu cara untuk menurunkan kadar kolesterol adalah dengan berpuasa, percuma minum herbal apabila sumber kolesterolnya tidak di stop," papar dr. Zaidul Akbar.
Selain bijak saat mengonsumsi daging kurban di hari raya Idul Adha, dr. Zaidul Akbar menganjurkan kepada penderita kolesterol tinggi untuk mengurangi makanan berminyak serta tepung.
Alternatifnya dapat memperbanyak konsumsi sayur serta buah-buahan agar kolesterol turun hingga batas normalnya.
Setelah konsisten mengurangi makanan pemicu kolesterol, dr. Zaidul Akbar juga mengimbau untuk konsumsi herbal seperti habbatussauda.
Baca juga: dr. Zaidul Akbar Bagikan Tips untuk Menjaga Wajah Agar Awet Muda dengan Bahan Alami Berikut

Baca juga: 4 Cara Sehat Makan Tempe, Dibikin Sandwich hingga Roti, dr. Zaidul: Tingkatkan Imun dan Mood Booster
"Minumlah habbatussauda 5 butir di pagi hari dan 5 butir di malam hari, juga rebusan jahe dan kunyit 2 kali sehari," jelas dr. Zaidul Akbar.
Tak hanya habbatussauda, membatasi asupan makanan tinggi kolesterol dengan menggantinya dengan makanan bebas 'trans fat' juga merupakan pilihan terbaik.
Olahan makanan yang dipanggang atau dikukus menjadi pilihan yang baik ketimbang konsumsi daging kurban dengan minyak dan garam berlebih.
"Kalau pola makannya masih seperti itu, agak susah didapatkan manfaat dari herbalnya," terang dr. Zaidul Akbar.
Selain habbatussauda serta rimpang alami untuk menurunkan kolesterol, sediakan herbal berikutnya sebelum menyantap daging kurban.
"Banyak pilihannya, konsumsi propolis untuk menurunkan kolesterol atau bisa juga ditambah bekam," lanjutnya.
Baca juga: Sudah Diet Namun Tak Membuahkan Hasil? Berikut dr. Zaidul Akbar Bagikan Tips untuk Hempaskan Lemak
Berikut ini terdapat produk yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh, klik di sini untuk mendapatkannya.
Baca berita lain seputar kesehatan di sini
(Tribunhealth.com/IR)