Breaking News:

Dokter Sebut Penggunaan Pelembab Bisa Membantu Mengatasi Rasa Gatal Akibat Mengalami Alergi Kulit

Menurut dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK pemakaian pelembab pada kulit bertujuan agar kulit lembab dan dalam kondisi yang bagus.

Freepik.com
Ilustrasi penggunaan pelembab untuk mengatasi reaksi gatal akibat alergi, begini penjelasan dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK 

TRIBUNHEALTH.COM – Ketika kulit mulai terasa gatal umumnya dokter menyarankan untuk segera menggunakan pelembab.

Pasalnya pelembab bisa menutupi ujung saraf sehingga bisa mencegah untuk menggaruk kulit.

Ketika menggaruk tidak terkendali, bisa saja memicu munculnya masalah baru pada kulit.

Untuk membahas mengenai alergi kulit, kita bisa bertanya langsung dengan dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK.

dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK merupakan dokter spesialis kulit dan kelamin yang lahir di Solo, 11 November 1980.

Baca juga: Tak Semua Pengobatan Pasien Ejakulasi Dini Sama, Bersifat Individualis dan Butuh Kerjasama Pasangan

Ilustrasi gatal akibat mengalami alergi kulit, begini penjelasan dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK
Ilustrasi gatal akibat mengalami alergi kulit, begini penjelasan dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK (Freepik)

Baca juga: Apa Penyebab Seseorang Lakukan Penyimpangan Seksual? Ini Pandangan Medical Sexologist

Sejak lahir hingga sekarang dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK tinggal di Solo.

Ia memulai pendidikan kedokterannya sejak tahun 2001 hingga 2007 di Universitas Sebelas Maret.

Tak berselang lama, dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK melanjutkan program Pendidikan Dokter Spesialis di Universitas Padjadjaran Bandung.

Program pendidikannya ini ditempuh sejak tahun 2010 hingga tahun 2015.

Sejak tahun 2015 ia menjadi staff pendidik KSM Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret.

2 dari 4 halaman

dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK juga menjadi dokter di RSUD Dr. Moewardi sejak tahun 2015 hingga saat ini.

Selain itu, dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK juga berpraktik di RS UNS Surakarta.

Baca juga: Berikut Ini Sederet Fakta Menarik tentang Vitamin C: Manfaat hingga Risikonya jika Kebanyakan

Profil dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK
Profil dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK (Dok. Pribadi dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK)

Baca juga: Perubahan Jenis Kulit hingga Penuaan Kulit Terjadi Seiring Bertambahnya Usia, Berikut Ulasan Dokter

Ia menjadi staff dokter RS UNS  Poliklinik Kulit dan Kelamin.

Tak hanya itu saja, dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK juga menjadi staff dokter di MM Clinic Skin Center Aesthetic.

dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK akan menjawab pertanyaan Tribunners mengenai kesehatan dan perawatan kecantikan sebagai berikut ini.

Pertanyaan:

Saya penderita alergi kulit dok.

Terkadang saya khawatir ketika alergi kambuh.

Adakah tips agar tidak khawatir ketika alergi kambuh dok?

Mulan, Tinggal di Brebes.

3 dari 4 halaman

Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK menjawab:

Untuk pasien-pasien yang menderita atau cenderung menderita alergi alangkah baiknya benar-benar menghindari hal-hal yang mencetuskan alergi.

Itu adalah satu-satunya cara yang paling efektif.

Baca juga: Kenali 4 Faktor Pencetus Penyimpangan Seksual Terjadi menurut dr. Binsar Martin Sinaga FIAS

Ilustrasi penggunaan pelembab untuk menjaga kelembaban kulit, simak pemaparan dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK
Ilustrasi penggunaan pelembab untuk menjaga kelembaban kulit, simak pemaparan dr. Ammarilis Murastami, Sp.KK (Pexels)

Baca juga: 6 Mitos dan Disinformasi tentang Penyakit Jantung: Tak Boleh Olahraga setelah Kena Serangan Jantung?

Untuk menghindari bagaimana, apabila kita memiliki alergi biasanya akan tercetus terlebih dahulu.

Jadi kita harus mengalami alergi tersebut baru kita mengetahui bahwa kita memiliki alergi sehingga kita bisa menghindari faktor yang mencetuskan alergi.

Jika alergi yang kita rasakan adalah gatal maka kita bisa membantu dengan penggunaan pelembab.

Hal ini bertujuan agar kulit lembab dan dalam kondisi yang bagus sehingga tidak mudah bereaksi.

Jadi ketika kondisi kulit kita bagus, kelembaban baik, kualitasnya juga bagus otomatis kita tidak akan mudah mengalami reaksi terhadap hal-hal yang bisa mencetuskan alergi.

Jadi kualitas dan kondisi kulitnya memang harus dipastikan bagus dengan cara selalu menggunakan pelembab.

Apabila dirasa terjadi reaksi alergi atau terjadi proses alergi di kulit maka jangan segan untuk langsung berkonsultasi dengan dokter.

Baca juga: Cacingan Pada Anak Bisa Sebabkan Stunting, dr. Andreas: Anak Wajib Mendapatkan Obat Cacing Rutin

4 dari 4 halaman

(Tribunhealth.com/DN)

Baca berita lain tentang kesehatan di sini.

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comAlergi kulitGejala AlergiGatalpenanganan alergidr. Ammarilis Murastami Sp.KK
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved