Breaking News:

Dokter, Secara Medis Apa Yang Terjadi Pada Rambut Saat Uban Mulai Muncul?

Rambut yang beruban cenderung lebih kasar dan kering karena adanya perubahan struktur rambut.

Editor: Melia Istighfaroh
Freepik
Ilustrasi rambut beruban di usia muda 

TRIBUNHEALTH.COM - Uban adalah rambut yang berubah warna menjadi putih atau abu-abu.

Uban dari sudut pandang dermatologi disebabkan oleh penuaan alami, faktor genetik, stress oksidatif, kondisi medis tertentu bahkan merokok.

Rambut yang beruban cenderung lebih kasar dan kering karena adanya perubahan struktur rambut.

Dari sudut pandang estetika, banyak orang yang mengaitkan uban dengan penuaan atau kelelahan sehingga memerlukan perhatian estetik tersendiri.

Ada trend yang menyebutkan 'embarrassing grey hair', dimana trend tersebut uban dianggap simbol kedewasaan, kebijaksanaan bahkan menjadi satu ciri khas tersendiri.

Baca juga: Dok, Kenapa Gigi Anak A Mudah Berlubang Sedangkan Anak B Tidak?

Ilustrasi rambut beruban
Ilustrasi rambut beruban (Freepik)

Membahas mengenai uban, ada pertanyaan yang diajukan kepada Dokter Estetika di Beautiff Aesthetic Clinic, dr. Tiffany Saqfilia Prameswari.

dr. Tiffany Saqfilia Prameswari merupakan seorang praktisi estetika medis yang menyelesaikan pendidikan kedokteran di Universitas Lampung.

Saat ini dr. Tiffany berpraktik di Beautiff Aesthetic Clinic.

Beliau juga merupakan anggota di Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Pertanyaan:

2 dari 2 halaman

Dokter, Secara medis apa yang terjadi pada rambut saat uban mulai muncul?

Andini, Malang.

Dokter menjawab:

dr. Tiffany Saqfilia Prameswari, yang merupakan Dokter Estetika di Beautiff Aesthetic Clinic menjelaskan:

Secara medis ketika uban sudah mulai muncul, yang terjadi pada rambut ada beberapa teori.

Salah satu nya melanosid menurun aktivitasnya.

Melanosid adalah sel penghasil melanin atau pigmen warna rambut yang berada dibawah akar rambut.

Seiring berjalannya waktu, baik karena usia atau adanya stress oksidatif dalam tubuh, jumlah dan fungsi dari melanosid menurun.

Dari produksi melanin yang melambat ini, rambut mulai tumbuh menjadi lebih terang, putih, atau keabu-abuan sehingga munculah uban.

(Tribunhealth.com)

Baca juga: Apakah Penyakit Usus Buntu Bisa Kambuh Lagi setelah Operasi

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comUbanKondisi medisdr. Tiffany Saqfilia PrameswariBeautiff Aesthetic Clinic
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved