Breaking News:

Tingkatkan Kolaborasi, FKG Unhas Terima Kunjungan Profesor Dari Taiwan

FKG Unhas menerima kunjungan Prof. Hsin-Chung Cheng (Dean) dan Prof. Li-Sheng Chen (Vice Dean) dari College of Oral Medicine, Taipei Medical Universit

Penulis: Putri Pramestia | Editor: Putri Pramestia
humas FKG Unhas
Kunjungan Prof. Hsin-Chung Cheng (Dean) dan Prof. Li-Sheng Chen (Vice Dean) dari College of Oral Medicine, Taipei Medical University (TMU) Taiwan, Rabu (27/9). 

TRIBUNHEALTH.COM - Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Hasanuddin (Unhas) menerima kunjungan Prof. Hsin-Chung Cheng (Dean) dan Prof. Li-Sheng Chen (Vice Dean) dari College of Oral Medicine, Taipei Medical University (TMU) Taiwan, Rabu (27/9).

Professor dari TMU diterima langsung oleh Dekan FKG Unhas (Irfan Sugianto, drg., M.Med.Ed., Ph.D).
Professor dari TMU diterima langsung oleh Dekan FKG Unhas (Irfan Sugianto, drg., M.Med.Ed., Ph.D). (humas FKG Unhas)

Baca juga: Beri Insentif Residen, Subsidi Mahasiswa Profesi & Unggulan RSGMP Unhas Jadi Tujuan Benchmarking

Para Professor dari TMU diterima langsung oleh Dekan FKG Unhas (Irfan Sugianto, drg., M.Med.Ed., Ph.D).

FKG Unhas Terima Kunjungan Profesor Dari Taiwan
FKG Unhas Terima Kunjungan Profesor Dari Taiwan (humas FKG Unhas)

Turut mendampingi Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan (Acing Habibie Mude, drg., Ph.D., Sp.Pros.Subsp.OGST(K) dan Wakil Dekan Bidang Kemitraan, Riset dan Inovasi (Erni Marlina, drg., Ph.D., Sp.PM.Sub.Inf(K).

Pada pertemuan kali ini, antara FKG Unhas dan College of Oral Medicine TMU mendiskusikan beberapa agenda untuk semakin memperkuat kolaborasi diantaranya tentang akademik dan penelitian.

Baca juga: Dekan dari Universitas Ternama di Taiwan jadi Pembicara di FKG Unhas

Selain itu, ada juga join publikasi serta pertukaran mahasiswa dan staf yang menjadi agenda diskusi selanjutnya.

Kesemuanya itu untuk meningkatkan reputasi kedua universitas.

Pada kesempatan tersebut, tim dari TMU juga diajak melihat langsung wahana pendidikan yang ada di FKG Unhas.

Setelah di FKG Unhas, Tim TMU berkunjung ke Gedung Rektorat Unhas. Di Rektorat, Prof. Shin-Chung Cheng berdiskusi langsung dengan Rektor Unhas (Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc).

Dihari sebelumnya, Prof. Hsin-Chung Cheng juga telah memberikan kuliah di Program Kelas Internasional dan PPDGS Ortodonti.

Laporan: Abdul Majid Saputra (Humas FKG Unhas)

Tags:
Tribunhealth.comFKG UnhasUniversitas Hassanudin (Unhas)Taiwan Jimmy Lin Hsuan-yen Tsai Tsai Ing-wen
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved