Breaking News:

Alasan Lepas Behel Gigi Justru Bikin Gigi Tidak Rapi, Ketahui dari drg. Deviana Maria Anastasia

Berikut ini simak penjelasan dokter gigi penyebab gigi tidak rapi pasca lepas behel

Penulis: Ranum Kumala Dewi | Editor: Melia Istighfaroh
pop.grid.id
Ilustrasi seseorang yang menggunakan behel gigi 

TRIBUNHEALTH.COM - Behel gigi dikenal merupakan perawatan orthodonti.

Perawatan orthodonti satu ini diketahui bermanfaat membuat gigi menjadi rapi.

Namun sayangnya, pada beberapa orang yang telah melakukan pemasangan behel gigi lalu melepasnya, justru gigi kembali tidak rapi.

Baca juga: Apakah Gigi Sensitif Bisa Diatasi dan Disembuhkan? Simak Penjelasan drg. Callista Argentina

Kira-kira apa yang menjadi faktor penyebabnya?

Dilansir Tribunhealth.com dari tayangan YouTube KompasTV, drg. Deviana Maria Anastasia memberikan tanggapannya.

Berdasarkan pernyataannya, keadaan demikian seringkali terjadi pada seseorang yang sudah memakai behel pada usia belasan, seperti 14 tahun atau 20 tahun. Lalu melepasnya pada usia 25 tahun.

Ilustrasi pengunaan behel gigi
Ilustrasi pengunaan behel gigi (freepik.com)

Meski usia di atas sangat tepat dilakukan pemasangan behel, namun bisa saja setelah memakai behel terdapat perubahan hormon kembali.

Perubahan hormon ini menyebabkan tulang menjadi tidak keras.

Selain faktor di atas, bisa juga dicetuskan karena tidak memakai retainer pasca melepas behel gigi.

Baca juga: Jika Benar Air Liur Penderita Diabet Mengandung Glukosa, Mungkinkah Memperparah Karang Gigi?

"Jadi ada kemungkinan relaps," imbuh Deviana.

2 dari 4 halaman

Tak hanya itu, bisa juga dipengaruhi oleh gigi berlubang atau gigi dicabut.

Akhirnya menimbulkan jarak antar gigi lalu menimbulkan pergerakan antar gigi.

Ilustrasi gigi sehat
Ilustrasi gigi sehat (freepik.com)

Oleh karena itu untuk mengantisipasinya perlu rutin kontrol ke dokter gigi, minimal satu tahun sekali.

Dampak Gigi Tidak Rapi

Gigi berantakan sering diidentifikasi sebagai gigi maju atau tidak rapi.

Kondisi ini bila tak segera diatasi, maka bisa menimbulkan sejumlah dampak yang tak menyenangkan bagi si pemilik raga.

Baca juga: Dr. drg. Munawir Usman Sebut Gigi Tonggos atau Gigi Maju Dapat Disebabkan Akibat Faktor Herediter

Sejumlah dampak memiliki gigi berantakan antara lain:

- Kurang percaya diri

- Mudah terselip makanan

- Gigi cepat berlubang

Ilustrasi gigi berlubang
Ilustrasi gigi berlubang (health.kompas.com)
3 dari 4 halaman

- Timbul penyakit gusi

- Lebih mudah menyebabkan bau mulut.

Baca juga: Infeksi Rongga Mulut Sering Terjadi namun Diabaikan, drg. Erni Marliana Imbau Kenali Tanda-tandanya

Tentunya bila risiko di atas terus dialami semakin membutuhkan biaya penanganan yang lebih besar.

Penyebab Gigi Tidak Rapi

Masalah gigi tidak rapi yang terjadi Indonesia seringkali disebabkan oleh kebiasaan buruk yang dilakukan sejak kecil.

Di antaranya seperti:

1. Menghisap jempol

Ilustrasi hisap jempol
Ilustrasi hisap jempol (Tribunnews.com)

Menghisap jempol dari bayi sampai umur 4-5 tahun bisa menyebabkan gigi maju ke depan.

Gigi maju ke depan atau gigi tonggos ini terjadi karena terdorong oleh ibu jari.

2. Minum susu botol terlalu lama

4 dari 4 halaman

Minum susu botol terlalu lama bisa mencetuskan gigi tidak rata.

Baca juga: Penyebab Tak Semua Orang Alami Gejala Infeksi Rongga Mulut yang Sama, Ketahui dari drg. Erni Marlina

3. Gigi susu berlubang yang langsung dicabut

Gigi susu yang berlubang lalu langsung dicabut, sementara gigi permanen belum tumbuh maka akanmenyebabkan gigi susu disampingnya saling berdekatan.

Akhirnya menyebabkan terjadinya penumpukan antar gigi.

Ilustrasi gigi gingsul
Ilustrasi gigi gingsul (tribunnews.com)

"Waktu gigi permanen mau tumbuh sementara gigi susu di atasnya sudah berdekatan maka gigi permanen tumbuh di belakang gigi."

"Jadinya gigi berantakan dan saling bertumpukan satu sama lain," jelas Deviana.

Penjelasan drg. Deviana Maria Anastasia ini dilansir Tribunhealth.com dari tayangan YouTube Kompas TV.

(Tribunhealth.com/Ranum Kumala Dewi)

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comdrg. Deviana Maria AnastasiaBehelKesehatan gigiperawatan gigiPerawatan Orthodonti
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved