Breaking News:

Cara Mengobati Iritasi Kulit dan Cara Memilih Hand Sanitizer yang Aman bagi Kulit

Selama pandemi, mencucui tangan menjadi sebuah kewajiban. Penggunaan handsanitizer dapat dilakukan jika tidak memungkinkan untuk mencuci tangan.

Penulis: Putri Pramestianggraini | Editor: Ahmad Nur Rosikin
health.kompas.com
ilustrasi penggunaan handsanitizer 

TRIBUNHEALTH.COM - Sekarang hand sanitizer terdapat berbagai pilihan.

Jika kita baca, yang dibuat sesuai rekomendasi WHO terdapat bahan yang melembapkan.

Hand sanitizer yang mengandung glicerin dapat melembapkan kulit.

Apabila produk handrub atau hand sanitizer memang menggunakan rekomendasi atau formulasi WHO memang mengurangi risiko iritasi kulit.

Tetapi jika sudah terjadi iritasi, setelah pemakaian handrub atau hand sanitizer bisa menggunakan moisturizer yang berupa handcream ataupun lotion tergantung dengan jenis kulit setiap individu.

dr. Nurwestu menyampaikan bahwa beliau pernah menjumpai beberapa kasus karena penggunaan hand sanitizer perlu berobat.

ilustrasi penggunaan handsanitizer
ilustrasi penggunaan handsanitizer (health.kompas.com)

Baca juga: Kenali Penyebab Xerotis Cutis, Keluhan Kulit Kering yang Disampaikan dr. Mira Trisna Murti Sp.KK

Untuk keluhan iritasi memang ada yang tergolong ringan dan bisa disembuhkan dengan kita menggunakan barrier krim atau krim yang dapat mencegah iritasi kulit.

Tetapi jika reaksinya sudah berat, maka disarankan untuk berobat atau diobati, karena bisa mempengaruhi kondisi kulit secara umum.

Sebenarnya sudah dari dulu kita diajarkan mencuci tangan.

Namun selama pandemi, mencuci tangan setelah berkontak dengan orang lain maupun beraktivitas menjadi kebiasaan baru.

2 dari 2 halaman

dr. Nurwestu menyampaikan, memang dianjurkan cuci tangan lebih baik menggunakan air mengalir dan sabun.

Untuk hand sanitizer memang disarankan penggunaannya dalam posisi jika kita tidak bisa menjangkau air.

Baca juga: dr. Lusiyanti, M.Med., Sp.KK: Kulit Kering Bisa Disebabkan Iritasi atau Skin Barrier yang Terganggu

Sering mencucui tangan maupun menggunakan hand sanitizer menyebabkan kulit menjadi kering karena bahan-bahan yang ada pada sabun maupun hand sanitizer sifatnya bisa mengeringkan kulit.

Karena pada intinya fungsi dari sabun dan hand sanitizer untuk membersihkan.

Memang dalam kandungan sabun maupun hand sanitizer terdapat beberapa hal yang menyebabkan kulit menjadi kering.

dr. Nurwestu mengatakan, partikel pada sabun maupun hand sanitizer memang bisa mengeringkan kulit, karena meluruhkan lemak yang ada di lapisan kulit.

Semakin sering menggunakan sabun dan hand sanitizer akan berisiko menyebabkan kulit menjadi kering.

Penggunaan hand body maupun pelembab memang menjadi rekomendasi baik dari perhimpunan dokter spesialis penyakit kulit juga secara global.

Ini disampaikan pada channel YouTube Tribun Jogja bersama dengan dr. Nurwestu Rusetiyanti, M.Kes.,Sp.KK. Seorang dokter spesialis penyakit kulit dan kelamin.

(TribunHealth.com/Putri Pramesti Anggraini)

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comkulithand sanitizerdr. NurwestuLotioniritasi
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved