TRIBUNHEALTH.COM - Lambung merupakan salah satu organ terpenting di dalam tubuh, salah satunya untuk awal pencernaan.
Lambung terletak di sisi kiri perut bagian atas dan ukurannya berbeda pada tiap orangnya.
Lambung memiliki banyak manfaat, dari menampung makanan dan minuman, mengolahnya, hingga mendorong masuk ke usus untuk diserap dan diedarkan ke seluruh tubuh.
Baca juga: Hati-hati, Ternyata Stres Bisa Memicu Asam Lambung Menjadi Naik, Begini Penjelasan dr. Kaka Renaldi
Jika tidak menjaga kesehatan lambung, dapat memicu berbagai permasalahan pada lambung, mulai dari maag, gerd, hingga terjadinya kanker lambung.
Dilansir TribunHealth.com, Dokter Spesialis Bedah, dr. Andi Siswandi, Sp.B memberikan penjelasan dalam tayangan YouTube Tribun Lampung News Video.
Menurut penuturan dr. Andi Siswandi, Sp.B., kanker sendiri merupakan suatu proliferasi sel yang berlebih yang tidak dapat dikontrol oleh tubuh.
Baca juga: Sering Konsumsi Makanan Pedas Beresiko Membahayakan Lambung, Ini Penjelasan Dokter
"Jadi ada tumor atau kanker di dalam lambung, biasanya orang awam menyebutnya tumor perut," tutur dr. Andi.
"Menurut medis, kanker perut adalah suatu benjoal atau adanya tumor di dalam organ lambung, entah itu ganas atau jinak membutuhkan pemeriksaan yang lebih lanjut."
"Kalau kita berbicara kanker, artinya sudah melakukan pemeriksaan lanjutan, misalnya pemeriksaan endoskopi, biopsi dan hasilnya adalah kanker lambung."
Baca juga: Tak Baik Untuk Lambung, Terlalu Sering Konsumsi Makanan Pedas Memiliki Efek Samping Seperti Berikut
Penyebab kanker lambung
dr. Andi Siswandi, Sp.B menjelaskan, banyak faktor penyebab terjadinya kanker pada lambung seperti berikut.
- Makanan
Lambung adalah awal dari suatu pencernaan, oleh karena itu makanan yang menjadi salah satu yang mendominasi terjadinya suatu kanker lambung.
Misalnya makanan berlemak, minuman beralkohol, tidak makan sayur dan buah, serta kebiasaan makan terlambat.
Baca juga: Benarkah Penderita Asam Lambung Tidak Disarankan Konsumsi Vitamin C? Begini Kata dr. Evi Novitasari
- Kebiasaan merokok
- Genetik atau faktor keturunan
"Salah satu faktor pencetus dari kanker lambung adalah makanan, namun yang lebih mendominasi penyebabnya adalah faktor genetik atau faktor keturunan," papar dr. Andi.
"Misalnya bapak atau ibu atau kakek neneknya memiliki riwayat kanker, kemudian bisa diturunkan kepada keturunannya."
Baca juga: Makan Terlalu Banyak Sebabkan Asam Lambung? Begini Tanggapan Ahli Gizi, R. Radyan Yaminar, S.Gz
- Gastritis
Gastritis adalah suatu peradangan yang terjadi pada lambung yang menyebabkan nyeri di bagian ulu hati.
- Maag
Maag atau dispepsia adalah kondisi dimana perut mengalami rasa tidak nyaman di perut, perut terasa penuh, rasa panas di bagian perut atas, dan perut kembung.
- Gerd
Gerd adalah penyakit asam lambung yang disebabkan oleh melemahnya katup atau sfingter yang terletak di kerongkongan bagian bawah.
Baca juga: Asam Lambung Bisa Sebabkan Sesak Napas, dr. Wiwien Jelaskan Bedanya dengan Penyakit Paru-paru
"Penyakit ini dapat terjadi karena konsumsi makanan yang tidak terjaga, konsumsi makanan yang tidak sehat, yang akhirnya bisa menyebabkan suatu penyakit dan menjadi kanker lambung."
"Tapi yang paling mendominasi adalah faktor keturunan, bisa disebabkan oleh helicobacter pylori yang merupakan salah satu bakteri yang bisa hidup di lambung yang mengakibatkan gastritis kronis dan menyebabkan suatu perubahan sel di mukosa lambung dan menyebabkan kanker," jelas dr. Andi
Penjelasan ini disampaikan oleh Dokter Spesialis Bedah, dr. Andi Siswandi, Sp.B dalam tayangan YouTube Tribun Lampung News Video pada 23 Juni 2022.
Baca berita lain seputar kesehatan di sini
(Tribunhealth.com/IR)