TRIBUNHEALTH.COM - Tren kecantikan wajah V-Shape ala idol korea memang sangat diminati oleh kaum perempuan.
Pasalnya tren wajah ini memberikan tampilan yang terlihat fresh dan proporsional.
Banyaknya minat untuk mendapatkan wajah V-Shape, bentuk wajah ini bisa didapatkan tanpa operasi.
Semakin berkembangnya teknologi kecantikan, banyak berbagai metode perawatan kecantikan seperti botox, filler, meso slim face dan juga tarik benang yang dapat memberikan bentuk wajah V-Shape.
Perlu diketahui, ternyata wajah V-shape juga bisa didapatkan dengan cara berdiet.
Wajah V-Shape sendiri merupakan bentuk wajah yang tirus dan berbentuk V yang sangat proporsional.
Dilansir TribunHealth.com, dalam tayangan YouTube Tribun Health program Beauty Health, Dokter Kecantikan dari Derma Express, dr. Angelia Lie menjelaskan wajah V-Shape dapat diperoleh dari diet.
Baca juga: Mengenal Tren Wajah V-Shape Ala Aktris dan Idol K-Pop Bersama Dokter Angelia
Baca juga: Dokter Kecantikan Jelaskan Berbagai Treatment untuk Mendapatkan Bentuk Wajah V-Shape
Dokter kecantikan, dr. Angelia menerangkan bahwa diet dapat membuat wajah yang tadinya bulat, bisa menjadi tirus berbentuk V-Shape.
dr. Angelia mencontohkan, ketika seseorang turun berat badannya wajahnya juga bisa menjadi tirus.
"Kondisi ini bisa terjadi, karena lemak-lemak yang ada di bagian pipi berkurung akibat dari berat badan yang juga berkurang," jelas dr. Angelia.
Meskipun demikian, tidak disarankan untuk melakukan diet yang berlebihan karena dapat berdampak tidak baik untuk tubuh.
Cukup menjaga pola makan dengan mengkonsumsi makanan yang tidak belebihan dapat menurunkan berat badan.
Kendati demikian, terdapat beberapa orang dengan tipe yang badannya kurus, namun pipinya besar atau sering disebut tembem.
Baca juga: Dokter Kecantikan Sebut Jika Face Workout Tidak Bisa Membuat Wajah Menjadi V-Shape
Jika dalam kondisi seperti ini, orang tersebut tidak mungkin lagi mengurangi porsi makannya karena badannya sudah kurus atau kecil.
Dalam kondisi yang demikian, treatment atau perawatan untuk mendapatkan wajah V-Shape bisa dilakukan.
dr. Angelia menerangkan ketika seseorang ingin mengurangi lemak di pipi, bisa menggukan metode perawatan meso slimface.
Metode Meso slimface merupakan metode perawatan pembakaran lemak yang berada di area pipi.
Sehingga lemak yang ada di pipi tersebut bisa dikurangi sesuai dengan apa yang diharapakan.
Tindakan perawatan kecantikan ini sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter kecantikan.
Konsultasi dengan dokter kecantikan adalah tindakan yang sangat tepat sebelum melakukan treatment untuk mendapatkan wajah V-Shape.
Dokter kecantikan akan memberikan arahan mengenai perawatan apa saja yang dapat dilakukan untuk mendapatkan wajah V-Shape.
Baca juga: Mengenal Perbedaan Tanam Benang dan Tarik Benang dari Dokter Kecantikan
Selain hal tersebut, dokter juga akan menentukan batasan-batasan treatment yang jika dirasa sudah cukup, maka tidak akan ada tindakan treatment lain.
Pasalnya banyak orang yang melakukan perawatan kecantikan tanpa berkonsultasi dengan dokter.
Tindakan inilah yang biasanya akan berakhir dengan perawatan yang berlebihan dan mencapai hasil wajah yang tidak lagi natural.
Penjelasan ini disampaikan oleh Dokter Kecantikan, dr. Angelia Lie dalam tayangan YouTube Tribun Health program Beauty Health pada 1 Juli 2021.
Baca juga: Ini yang Harus Diperhatikan Sebelum Melakukan Metode Perawatan Tanam Benang dan Tarik Benang
Baca juga: Dokter Menjelaskan Pertimbangan Medis ketika Melakukan Treatment Tanam Benang
Baca berita lain seputar kesehatan di sini
(Tribunhealth.com/Irma Rahmasari)