Trend dan Viral

Rutin Berjalan Kaki Bisa Bantu Turunkan Kadar Gula Darah Tinggi, Pasien Diabetes Coba Ini

Penulis: dhiyanti.nawang
Editor: dhiyanti.nawang
Rutin Berjalan Kaki Bisa Bantu Turunkan Kadar Gula Darah Tinggi, Pasien Diabetes Coba Ini

TRIBUNHEALTH.COM - Apakah sobat sehat senang berjalan kaki?

Jalan kaki secara rutin memberikan sejumlah manfaat kesehatan dan kebugaran loh, sobat sehat.

Jalan kaki secara teratur dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dengan meningkatkan sirkulasi darah, menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan kadar kolesterol baik.

Penelitian menyebutkan jika sobat sobat berjalan kaki selama 10 menit dalam sehari bisa menurunkan kadar gula darah tinggi.

Hal ini senada dengan yang disampaikan di laman WebMD yang menyebutkan bahwa olahraga dengan intensitas sedang seperti berjalan kaki mampu menurunkan kadar gula darah.

Baca juga: Cara Cek Penerima Bansos BPNT Tahap 1 2024, Bisa Dapat 2,4 Juta, Klik Link cekbansos.kemensos.go.id

Latihan aerobik, seperti jalan kaki, memiliki sejumlah efek positif pada kesehatan metabolisme dan kontrol gula darah.

Berikut adalah beberapa cara jalan kaki dapat berkontribusi untuk menurunkan kadar gula darah:

1. Meningkatkan sensitivitas insulin

Ilustrasi manfaat jalan kaki dan aktif secara fisik (Pexels)

Aktivitas fisik seperti jalan kaki dapat meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin.

Insulin adalah hormon yang membantu tubuh menggunakan glukosa (gula) dengan lebih efisien, sehingga dapat membantu mengontrol kadar gula darah.

2. Mengurangi resistensi insulin

Jalan kaki secara teratur juga dapat membantu mengurangi resistensi insulin.

Resistensi insulin terjadi ketika sel-sel tubuh tidak merespons dengan baik terhadap insulin, sehingga glukosa tidak dapat masuk ke dalam sel dengan efisien.

Latihan dapat membantu mengatasi resistensi insulin.

Baca juga: Makan Pisang Bisa Bantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi atau Hipertensi, Kaya Serat dan Antioksidan

3. Mengurangi kadar gula darah

Aktivitas fisik dapat membantu mengurangi kadar gula darah dengan meningkatkan penggunaan glukosa oleh otot sebagai sumber energi.

Ini membantu mencegah penumpukan glukosa berlebih di dalam darah.

4. Mengontrol berat badan

Ilustrasi mengontrol berat badan (Pexels)

Jalan kaki dapat membantu dalam manajemen berat badan atau penurunan berat badan.

Kegemukan atau overweight dapat berkontribusi pada resistensi insulin dan masalah gula darah.

Halaman
12