Breaking News:

Menuju Standar Nasional, Badan Diklat RSGMP Unhas Divisitasi Tim Akreditasi Kemenkes

RSGMP Unhas berkomitmen meningkatkan mutu pelatihan dan pengembangan kompetensi di bidang kesehatan, terima visitasi akreditasi dari Kemenkes.

|
Penulis: Putri Pramestia | Editor: Putri Pramestia
Humas FKG Unhas
RSGMP Unhas berkomitmen meningkatkan mutu pelatihan dan pengembangan kompetensi di bidang kesehatan dengan menerima visitasi akreditasi dari Kemenkes Indonesia. 

TRIBUNHEALH.COM Makassar, 7 Agustus 2025 — Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan (RSGMP) Universitas Hasanuddin kembali menunjukkan komitmennya dalam peningkatan mutu pelatihan dan pengembangan kompetensi di bidang kesehatan dengan menerima visitasi akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 

Hal ini menjadi bagian dari proses evaluasi mutu penyelenggaraan pelatihan dan pengembangan kompetensi bag institusi  lembaga  pelatihan dan pengembangan kompetensi bidang kesehatan.

Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin – Rabu, 4 - 6 Agustus 2025, bertempat di Gedung Pusat Pelatihan Kesehatan Dental Craft (PPKDC) RSGMP Unhas, Jl. Kandea No. 5 Makassar.

Visitasi ini merupakan bagian dari proses akreditasi lembaga penyelenggara pelatihan kesehatan yang dilakukan oleh Kemenkes Republik Indonesia.

RSGMP Unhas berkomitmen meningkatkan mutu pelatihan dan pengembangan kompetensi di bidang kesehatan, terima visitasi akreditasi dari Kemenkes.
RSGMP Unhas berkomitmen meningkatkan mutu pelatihan dan pengembangan kompetensi di bidang kesehatan, terima visitasi akreditasi dari Kemenkes. (Humas FKG Unhas)

Baca juga: Daftar 9 Herbal yang Bantu Kendalikan Tekanan Darah Tinggi

Tim asesor hadir untuk menilai sejauh mana kesiapan, kelayakan, serta kualitas penyelenggaraan pelatihan yang di laksanakan oleh Lembaga Pusat Pelatihan dan Pengembangan Kompetensi Dental Craft (PPKDC).

Pada acara tersebut hadir pula Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Hasanuddin (Prof. Dr. drg. Muhammad Ruslin, M.Kes., Ph.D., Sp.BM (K)), Dekan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Hasanuddin ( drg. Irfan Sugianto, M.Med.Ed., Ph.D, Sp.RKG), Direktur Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan Universitas Hasanuddin (drg. Andi Tajrin, M.Kes.,Sp.B.M.M(K)), Tim Visitasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia ( Dra. Oos Fatimah Rosyati, M.Kes. Vermona Marbun, SMIP.,S.Kp.,MKM, serta Wasan. SE), serta tim Pusat pelatihan dan pengembangan dental craft (PPDC) RSGMP Unhas.

Pada kunjungan ini, tim akreditasi dari Kementerian Kesehatan RI yang dipimpin oleh Dra. Oos Fatimah Rosyati, M.Kes Bersama Tim Visitasi yang lain, melakukan evaluasi menyeluruh terhadap pelaksanaan dan penyelenggaraan pelatihan dan pengembangan kompetensi  yang dilaksanakan oleh Pusat Pelatihan Kesehatan Dental Craft RSGMP Unhas, yang merupakan Badan Diklat RSGMP Unhas.

Baca juga: Mahasiswa Spesialis FKG Unhas Juara 1 Nasional UKOM Bedah Mulut & Maksilofasial Agustus 2025

Aspek yang dinilai mencakup struktur organisasi, kurikulum pelatihan, sarana dan prasarana, sumber daya manusia, manajemen mutu, serta output lulusan program pelatihan dan pengembangan komptensi yang dilaksanakan.

Pelaksanaan acara di mulai dengan pembukaan acara serta pemaparan profil lembaga pusat pelatihan kesehatan dental craft (PPKDC) yang di presentasikan langsung oleh ketua PPKDC (drg. Mohammad Gazai, MARS.,Sp.B.M.M.,Subsp.,T.M.T.M.J(K).

Dalam presentasinya, dokter Gazali, menyampaikan bahwa rencana strategis yang disusun berfokus pada tiga aspek utama: peningkatan mutu pelatihan berbasis kompetensi, penguatan jejaring kerjasama nasional dan regional, serta pengembangan sistem manajemen mutu berkelanjutan.

2 dari 4 halaman

“Dental Craft Series hadir untuk menjawab kebutuhan tenaga teknis pendukung pelayanan kedokteran gigi yang terampil dan tersertifikasi. Renstra kami disusun untuk memastikan bahwa pelatihan yang diberikan tidak hanya relevan, tetapi juga adaptif terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan pelayanan,” ujarnya dalam paparan tersebut. 

Baca juga: Turunkan Kadar Gula Darah dengan 7 Olahraga yang Aman dan Mudah Dilakukan

Sementara itu dalam sambutannya. Prof. Dr. drg. Muhammad Ruslin, M.Kes., Ph.D., Sp.BM (K), menyampaikan apresiasi atas kehadiran tim asesor dari Kementerian Kesehatan, serta menekankan pentingnya akreditasi sebagai bagian dari upaya peningkatan mutu pelatihan tenaga kesehatan, khususnya dalam bidang kedokteran gigi.

“Kami percaya bahwa pelatihan keterampilan teknis yang diadakan Dental Craft adalah fondasi penting dalam mendukung pelayanan kesehatan gigi yang berkualitas. Melalui visitasi ini, kami berharap lembaga pelatihan kami dapat dinilai secara objektif dan terus berkembang menuju standar nasional yang diharapkan,” ungkap Prof. Ruslin.

Lebih lanjut, beliau menegaskan bahwa Unhas bersama RSGMP Unhas berkomitmen kuat untuk membangun pusat pelatihan yang profesional, adaptif, dan berbasis kebutuhan lapangan. Hal ini sejalan dengan agenda nasional transformasi kesehatan yang dicanangkan oleh Kementerian Kesehatan," tutupnya. 

RSGMP Unhas berkomitmen meningkatkan mutu pelatihan dan pengembangan kompetensi di bidang kesehatan dengan menerima visitasi akreditasi dari Kemenkes.
RSGMP Unhas berkomitmen meningkatkan mutu pelatihan dan pengembangan kompetensi di bidang kesehatan dengan menerima visitasi akreditasi dari Kemenkes. (Humas FKG Unhas)

Di tempat yang sama dalam sambutannya, Direktur RSGMP Unhas, drg. Andi Tajrin, M.Kes.,Sp.B.M.M(K), menyampaikan bahwa visitasi ini merupakan bagian penting dari upaya institusi untuk mencapai standar nasional dalam penyelenggaraan pelatihan dan pengembangan kompetensi kesehatan, khususnya dalam bidang kedokteran gigi dan mulut.

Baca juga: Prodi Spesialis Ortodonti FKG Unhas Hadirkan Pakar Ortodonti dari Jepang jadi Dosen Tamu

“Kami menyambut baik kehadiran tim visitasi dari Kemenkes RI. Ini adalah momentum evaluasi sekaligus perbaikan berkelanjutan bagi seluruh sistem pelatihan yang kami kelola, demi menghasilkan tenaga kesehatan yang unggul dan kompeten,” ujarnya.

Selanjutnya Dekan Fakultas Kedokteran Gigi. drg. Irfan Sugianto, M.Med.Ed., Ph.D, Sp.RKG, dalam sambutan menyampaikan apresiasi atas kunjungan tim asesor dan menekankan pentingnya akreditasi sebagai bagian dari upaya menjamin kualitas dan standar pelatihan tenaga kesehatan di bidang kedokteran gigi.

“FKG Unhas bersama RSGMP berkomitmen menghadirkan pelatihan berbasis kompetensi yang relevan dengan kebutuhan layanan kesehatan. Dental Craft tidak hanya melatih keterampilan teknis, tetapi juga membentuk etika kerja dan profesionalisme bagi tenaga pendukung pelayanan kedokteran gigi,” ujar drg. Irfan Sugianto dalam sambutannya.

Baca juga: Gelar Clinical Skill Lab Dental Implant, Kolaborasi Tiga Program Studi Spesialis FKG Unhas

Lebih lanjut, beliau menyatakan bahwa kegiatan visitasi ini menjadi momen penting untuk melakukan refleksi dan perbaikan berkelanjutan terhadap sistem pelatihan yang telah berjalan. FKG Unhas mendukung penuh proses akreditasi ini sebagai bagian dari penguatan tata kelola pelatihan yang terstruktur dan terstandar secara nasional.

Ketua Tim Asesor Kementerian Kesehatan RI. Dra. Oos Fatimah Rosyati, M.Kes, menyampaikan bahwa RSGMP Unhas menunjukkan kesiapan yang sangat baik dalam hal pengelolaan program pelatihan.

3 dari 4 halaman

Ia juga mengapresiasi komitmen RSGMP Unhas dalam mendukung pengembangan tenaga kesehatan berbasis kompetensi di wilayah Indonesia Timur, serta menekankan pentingnya pelatihan berbasis standar nasional untuk mendukung program transformasi kesehatan nasional.

Kegiatan visitasi ini mencakup sesi presentasi, diskusi mendalam dengan pimpinan dan struktural pengurus PPKDC, peninjauan dokumen, serta observasi langsung ke berbagai unit pelayanan dan pelatihan yang ada di lingkungan RSGMP Unhas.

Baca juga: 5 Makanan Penurun Kolesterol Jahat, Aman Dikonsumsi Sebelum Tidur

Melalui visitasi ini, diharapkan RSGMP Unhas dapat meraih status akreditasi sesuai dengan standar yang ditetapkan, dan terus menjadi pusat pelatihan dan peningkatan kompetensi tenaga kesehatan yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pada mutu pelayanan.

Tentang RSGMP Unhas

Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan Universitas Hasanuddin merupakan institusi pelayanan kesehatan sekaligus wahana pendidikan klinik yang berperan dalam mendukung peningkatan kompetensi mahasiswa, tenaga kesehatan, dan masyarakat umum melalui berbagai program pelatihan berbasis praktik dan evidence-based.

Cek artikel dan berita kesehatan lain di

Google News

(TribunHealth.com)

Dapatkan Listerine Coolmint di sini 

LISTERINE Cool Mint Antiseptic Mouthwash / Obat Kumur Antiseptik 

4 dari 4 halaman

Mulut adalah salah satu jalan masuk kuman kedalam tubuh, Sikat gigi saja ternyata tidak cukup! karena hanya membersihkan sekitar 25 persen area rongga mulut. Jaga kebersihkan dan kesehatan rongga mulut denganLISTERINE Cool Mint Antiseptic Mouthwash / Obat Kumur Antiseptik - 250ml. obat kumur ini aman digunakan oleh anak-anak mulai dari usia 12 tahun, dengan pengawasan orangtua.

LISTERINE Cool Mint Antiseptic Mouthwash / Obat Kumur Antiseptik - 250ml dengan 3in1 benefit:
1. Kurangi 99.9 persen kuman
2. Kurangi plak dan jaga gusi sehat
3. Mulut sehat dan nafas lebih segar

- Dengan formula unik mengandung 4 essensial oil
- Rasa lebih kuat

Dapatkan Listerine Coolmint di sini 

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comUnhasRSGMP UnhasKementerian KesehatanKemenkesUniversitas HasanuddinUniversitas Hassanudin (Unhas)
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved