Breaking News:

5 Rempah Alami untuk Membersihkan Arteri dan Mencegah Penumpukan Plak Akibat Kolesterol

Menjadikan rempah berikut sebagai bagian dari diet sehat dan seimbang dapat memberikan beragam manfaat berikut

Penulis: Ahmad Nur Rosikin | Editor: Ahmad Nur Rosikin
kompas.com
ilustrasi aneka rempah yang kaya manfaat untuk mengatasi kolesterol tinggi 

TRIBUNHEALTH.COM - Masakan Indonesia banyak menggunakan aneka rempah sebagai bumbu.

Kabar baiknya banyak rempah yang dapat bermanfaat untuk kesehatan, termasuk dalam membersihkan arteri dan mencegah terjadinya penyumbatan akibat kolesterol yang menumpuk.

Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda tidak perlu secara khusus mengonsumsinya.

Cukup jadikan sebagai bagian dari bumbu masakan dan pola makan sehat serta seimbang.

Melansir The Health Site, berikut ini 5 rempah terbaik yang dapat membantu membersihkan arteri secara alami dan mengatasi kolesterol.

Kunyit

ilustrasi manfaat air kunyit untuk kesehatan
ilustrasi manfaat air kunyit untuk kesehatan (health.kompas.com)

Kunyit merupakan salah satu rempah yang terkenal karena khasiat pengobatannya.

Kunyit memiliki sifat antiinflamasi.

Bahan aktifnya, kurkumin, membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan kesehatan jantung. 

Penelitian menunjukkan bahwa kunyit dapat menurunkan kolesterol LDL dan mencegah penumpukan plak di arteri

2 dari 4 halaman

Menambahkan kunyit ke dalam makanan Anda atau mengonsumsinya sebagai suplemen dapat membantu mengelola kolesterol.

Baca juga: Cara Meredakan Nyeri Sakit Gigi dengan Kunyit, Perhatikan Hal Ini karena Gak Cocok untuk Semua Orang

Bawang putih

Bawang putih telah lama dikenal karena kemampuannya untuk mendukung kesehatan jantung. 

Bawang putih mengandung allicin, komponen yang membantu menurunkan kolesterol dan meningkatkan sirkulasi. 

Penelitian telah menunjukkan bahwa mengonsumsi bawang putih secara teratur dapat menurunkan kadar kolesterol total dan LDL. 

Menambahkan bawang putih mentah ke dalam salad atau memasaknya dapat meningkatkan kesehatan jantung dan membantu mencegah pembentukan plak.

Jahe

ilustrasi jahe emprit yang menyimpan manfaat untuk kesehatan
ilustrasi jahe emprit yang menyimpan manfaat untuk kesehatan (kompas.com)

Jahe adalah bahan herbal lain yang kaya akan manfaat kesehatan. 

Jahe membantu pencernaan dan memiliki sifat antiperadangan yang dapat membantu menurunkan kolesterol. 

Jahe meningkatkan sirkulasi dan membantu mencegah pembekuan darah, sehingga mengurangi risiko penyakit jantung. 

3 dari 4 halaman

Menambahkan jahe ke dalam makanan Anda, baik dalam bentuk teh atau sebagai bumbu, dapat mendukung kesehatan jantung Anda.

Baca juga: 7 Khasiat Jahe untuk Lawan Kolesterol Beserta Cara Minumnya, Bisa Tambahkan Lemon dan Madu

Fenugreek

Biji fenugreek mengandung banyak serat larut, yang berperan dalam menurunkan kolesterol. 

Biji fenugreek mengikat asam empedu di saluran pencernaan, sehingga memudahkan pembuangannya dan mengurangi penyerapan kolesterol. 

Penelitian menunjukkan bahwa fenugreek dapat menurunkan kolesterol total dan LDL secara signifikan. 

Memasukkan biji fenugreek ke dalam makanan Anda, baik sebagai bumbu atau sebagai suplemen, merupakan strategi yang sangat baik untuk mengelola kadar kolesterol.

Aswagandha

Sama seperti fenugreek, ashwagandha mungkin kurang populer di tanah air.

Ashwagandha adalah ramuan adaptogenik yang membantu tubuh mengatasi stres. 

Stres yang terus-menerus dapat menyebabkan peningkatan kolesterol, menjadikan ashwagandha ramuan penting untuk kesehatan jantung. 

4 dari 4 halaman

Dengan mengurangi stres dan meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan, ashwagandha secara tidak langsung dapat mendukung kadar kolesterol yang sehat. 

Mengonsumsi ashwagandha dalam bentuk bubuk atau sebagai suplemen dapat bermanfaat.

(TribunHealth.com)

Selanjutnya
Tags:
rempaharteriPembuluh DarahplakKolesterol Pulut Panggang Hawawshi Qidreh Niter Kibbeh
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved