TRIBUNHEALTH.COM - Collagen stimulator dapat menjadi salah satu pilihan treatment terbaik untuk peremajaan kulit.
Treatment ini merupakan salah satu metode terkini untuk menjaga tampilan kulit awet muda dan menyamarkan tanda-tanda penuaan dini.
Collagen stimulator adalah suatu tindakan yang menggabungkan teknologi microneedling dan fractional radiofrequency (RF) untuk peremajaan dan pengencangan kulit.
Treatment ini menstimulasi produksi kolagen di lapisan dermis kulit yang lebih dalam, sehingga jaringan kulit dan tubuh dapat tampil lebih muda.
Baca juga: Batasan Usia dan Aturan Melakukan Treatment Collagen Stimulator, Boleh Dilakukan Mulai Usia Berikut

Lantas, apakah treatment ini boleh dilakukan pada seseorang yang memiliki masalah jerawat?
Dilansir dari YouTube Tribun Health, Facelift dan Counturing Expert, dr. Orlen P. Sompotan M.Biomed (AAM), memberikan penjelasan mengenai treatment collagen stimulator untuk seseorang yang berjerawat.
Jerawat merupakan kondisi kulit yang umum terjadi ketika folikel rambut tersumbat.
Sebum, minyak yang membantu menjaga kulit tidak kering dan sel kulit mati bisa menyumbat pori-pori.
Hal tersebut menyebabkan peradangan yang memiliki tanda berupa munculnya benjolan kecil yang terkadang berisi nanah di atas kulit.
Gangguan kulit ini dapat terjadi di bagian tubuh dengan kelenjar minyak terbanyak, yaitu di wajah, leher, bagian atas dada, dan punggung.
Baca juga: 9 Cara Mudah Melembapkan Kulit, Bikin Kulit Lebih Bercahaya dan Sehat
Menurut penjelasan dr. Orlen, jika ia menemui pasien yang memiliki permasalahan jerawat, maka jerawat tersebut akan disembuhkan lebih dahulu sebelum melakukan treatment collagen stimulator.
Ketika jerawat sudah mulai membaik, baru akan dilakukan treatment collagen stimulator.
Akan tetapi, sebenarnya tidak ada korelasi antara collagen stimulator dengan jerawat.
dr. Orlen imbau ketika jerawat bernanah, sebaiknya dihindari melakukan treatment collagen stimulator, karena treatment ini menggunakan metode injeksi.

Jika collagen stimulator dilakukan saat berjerawat, hal ini bisa memindahkan kuman satu ke daerah yang lainnya.
Misalnya jerawat di pipi kanan dan disuntik, kemudian jarum tersebut dipindah ke pipi kiri, maka kuman akan berpindah dan jerawat bisa menyebar.
"Jadi kalau saya jerawatnya saya sembuhkan dulu, baru nanti tahap selanjutnya mau ke pengencangan dengan collagen stimulator, silahkan saja," kata dr. Orlen.
Baca juga: Mengenal Perbedaan AHA dan BHA, Kandungan Skincare yang Kerap Digunakan untuk Eksfoliasi
Dilansir dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, collagen stimulator memiliki beberapa manfaat seperti berikut.
- Membantu meremajakan kulit
- Mengencangkan kulit
- Mencerahkan kulit
- Mengecilkan pori-pori
- Mengurangi kerutan
- Memperbaiki bekas luka akibat jerawat
- Menyamarkan selulit dan stretch mark
- Memperbaiki tampilan kulit yang kendur
Sebelum melakukan treatment collagen stimulator, Anda disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat sesuai kebutuhan kulit.
Penjelasan ini disampaikan oleh Facelift dan Counturing Expert, dr. Orlen P. Sompotan M.Biomed (AAM) dalam tayangan YouTube Tribun Health.
Baca berita lain seputar kesehatan di sini
Baca juga: 6 Bahan Skincare yang Dapat Melawan Tanda-tanda Penuaan Dini, Rutin Gunakan Mulai Sekarang
Berikut ini moisturizer The Originiote Hyalucera untuk memperbaiki skin barrier, klik di sini untuk mendapatkannya.
The Originote Hyalucera Moisturizer
Hyaluron + Ceramide + with Chlorelina
Moisturizer yang diformulasikan dengan 2 jenis Hyaluron, Ceramide dan Chlorelina yang dapat membantu merawat skin barrier, serta menjaga keremajaan kulit.
Mengunci hidrasi pada kulit sehingga membuat kulit terasa kencang dan kekencangan kulit terjaga, membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini dengan menjaga kelembapan kulit.
MANFAAT:
Membantu merawat skin barrier
Mengunci hidrasi pada kulit
Merawat keremajaan kulit
CARA PENGGUNAAN
Setelah membersihkan muka, menggunakan toner dan serum, ambil moisturizer secukupnya dan pijat perlahan ke seluruh muka secara merata, tepuk perlahan dan biarkan hingga meresap sempurna pada kulit.
Berikut ini moisturizer The Originiote Hyalucera untuk memperbaiki skin barrier, klik di sini untuk mendapatkannya.
(Tribunhealth.com)