TRIBUNHEALTH.COM - Dengan berbagai jenis tinea, kecuali tinea pada rambut, apakah ciri-cirinya tergolong sama?
Dokter spesialis penyakit kulit dan kelamin, dr. Putri Anitasari menyampaikan tanggapannya pada tayangan YouTube TribunLampungNewsVideo.com.
"Iya, jadi semua ciri-cirinya kurang lebih sama. Kaya di wajah juga biasanya ada lingkarannya gitu, atau dia makin melebar atau bentuknya kayak bunga gitu," kata dr. Putri Anitasari.

Baca juga: Jangan Salah, Ternyata Kurap bisa Mengenai Beberapa Anggota Tubuh, Ini Kata Dokter
"Di badan sama, terus di sela paha itu sih yang paling banyak kasusnya ya. Karena pakai pakaian ketat, celana ketat, lembab di daerah tersebut. Jadi dia ada di paha kanan dan kiri, bentuknya khas sekali. Pinggirannya lebih merah dan dia makin melebar-melebar kalau tidak diobatin" lanjutnya.
Apa penyebab tinea yang lainnya?
"Kalau penyebab tinea yang lain itu sama, jamur. Sama aja, cuma dia menyerangnya ke lokasi yang berbeda gitu," pungkasnya.
Jamur pada tinea lain apakah ada namanya?
"Kalau jamurnya ya ada, dia itu kalau di golongan Dermatophyta tadi ya seperti Epidermophyton, Microsporum, Trchophyton. Nah jadi adalah beberapa nama-nama spesies jamurnya," ujar dr. Putri Anitasari.
Baca juga: Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Paparkan Penyebab, Penularan dan Faktor Risiko dari Kurap
Jamur ini bisa mengenai beberapa anggota tubuh, misalkan bisa ke rambut, wajah, badan, kemudian bisa di paha, kuku, bisa di tangan atau di kaki.
Jamur yang mengenai tubuh berbeda-beda namanya yaitu :
- Dii badan namanya adalah Tinea corporis
- Di rambut dinamakan Tinea capitis
- Di wajah adalah Tinea Facialis
- Di tangan adalah Tinea manus
- Di sela-sela paha yaitu Tinea cruris
- Di kuku yakni Tinea unguium
Ini disampaikan pada channel YouTube Tribun Lampung News Video bersama dengan dr. Putri Anitasari, Sp.KK. Seorang dokter spesialis penyakit kulit dan kelamin.
(TribunHealth.com/PP)