TRIBUNHEALTH.COM - Sering kali penyakit jantung dianggap sebagai penyakit orang tua.
Padahal usia muda pun bisa berisiko mengalami penyakit jantung.
Adakah ciri-ciri khusus yang perlu kita waspadai?
dr. Bayushi menyampaikan, dari kondisi sehari-hari kadang-kadang kita tidak bisa mengetahui apakah mengalami penyakit jantung koroner atau tidak.
Bisa saja awalnya normal dan beraktivitas seperti biasa, tiba-tiba henti napas henti jantung atau secara tiba-tiba mengalami serangan jantung.
Ada beberapa orang yang memiliki tanda-tanda bahwa mengalami penyakit jantung, tetapi banyak juga yang tidak memiliki tanda apa pun.
Baca juga: Mengenal Macam-macam Penyakit Jantung yang Dipaparkan dr. Bayushi Eka Putra Sp.JP
Tentunya kita sering mendengar bahwa seseorang dengan kolesterol tinggi mengeluhkan sakit tengkuk kepala.
Apakah benar bahwa sakit di tengkuk kepala menandakan kolesterol tinggi?
dr. Bayushi mengatakan bahwa hal tersebut tidak benar.
Dapatkan produk yang membantu menjaga kesehatan Anda dengan klik link berikut.
Seseorang dengan kolesterol tinggi tidak selalu mengalami nyeri pada leher belakang.
Tidak ada korelasi khusus antara kolesterol tinggi dan keluhan nyeri tengkuk leher.
Baca juga: Cara Menjaga Jantung Sehat agar Terhindar dari Berbagai Penyakit, Simak Kata Dokter Berikut
Biasanya pasien dengan penyakit jantung koroner, mengeluhkan dada yang kurang nyaman.
Pasien akan merasakan dada yang sedikit tertekan, keringat dingin, dan tangan kiri sering kebas.
Gejala yang disebutkan di atas merupakan gejala dari pasien yang memang dicurigai adanya sumbatan jantung.
Tetapi apakah harus seperti itu?
dr. Bayushi menyampaikan pasien tidak selalu mengeluhkan gejala yang disebutkan di atas.
Baca juga: Penyakit Jantung, Pahami Definisi, Jenis hingga Tanda-tandanya dari dr. R Azimar Farhani Sp.JP FIHA
Pasien yang datang ke IGD tiba-tiba dada terasa sakit dan saat dilakukan rekam jantung sudah mengalami serangan jantung.
Padahal sebelumnya pasien tidak mengalami keluhan sama sekali, sering olah raga dan tiba-tiba mengalami keluhan nyeri dada.
Perlu ditegaskan bahwa penyakit jantung tidak ada tanda-tandanya.
Itulah mengapa kita harus aware dengan makanan yang dikonsumsi, hindari gorengan dan kolesterol tinggi.
Yang paling penting adalah kita harus mengetahui kondisi tubuh kita sendiri apakah berpenyakit atau tidak.
Ini disampaikan pada channel YouTube Warta Kota bersama dengan dr. Bayushi Eka Putra, Sp.JP, FIHA. Seorang dokter spesialis jantung dan pembuluh darah.
(TribunHealth.com/Putri Pramesti Anggraini)