Breaking News:

2 Jenis Eksfoliasi dan Manfaatnya untuk Kulit, Ini Kata dr. Carmelita Christina

Tentunya kita sudah tidak asing dengan istilah eksfoliasi. Perlu diketahui, ternyata ekfoliasi perlu dilakukan untuk memiliki kulit sehat.

Penulis: Putri Pramestianggraini | Editor: Ekarista Rahmawati
lifestyle.kompas.com
ilustrasi eksfoliasi 

TRIBUNHEALTH.COM - Pada dasarnya eksfoliasi merupakan suatu proses pengangkatan sel-sel kulit mati.

Sebagaimana kita ketahui, setiap harinya kulit akan memproduksi sel-sel kulit baru.

Maksudnya ialah terjadi pergantian sel-sel kulit yang memiliki siklus.

Jika dilihat pada anak-anak maupun bayi memiliki kulit yang halus, karena memang perputaran sel-sel kulitnya masih cepat dan masih baik.

Memang seiring dengan bertambahnya usia juga banyaknya pengaruh faktor lain seperti hormon, stress dan pola hidup ternyata berpengaruh terhadap perputaran kulit kita.

Seiring dengan pertambahan usia, perputaran sel-sel kulit kita menjadi lebih lambat.

ilustrasi eksfoliasi
ilustrasi eksfoliasi (lifestyle.kompas.com)

Baca juga: dr. Citra Anggraeny, M. Biomed (AAM) Sebut Eksfoliasi Kulit Wajah Secara Rutin Bisa Mengobati Bopeng

Maka dari itu diperlukan eksfoliasi yang fungsinya selain mengangkat sel-sel kulit mati juga merangsang pertumbuhan sel kulit yang baru.

dr. Carmelita menyampaikan terdapat berbagai macam jenis-jenis eksfoliasi yang memiliki fungsi khusus seperti mencerahkan, meratakan warna kulit.

Apalagi sekarang banyak skincare dengan kandungan eksfoliasi yang aman ataupun bisa digunakam sehari-hari dirumah.

Biasanya bentuk dari skincare dengan kandungan eksfoliasi berbentuk sabun atau toner yang bersifat eksfoliasi.

2 dari 4 halaman

Penggunaan skincare toner ataupun sabun dengan kandungan eksfoliasi fungsinya adalah mengangkat sel kulit mati dan mempermudah jalan dari step skincare berikutnya.

Baca juga: Selain Rutin Menggunakan Basic Skincare, Eksfoliasi Berperan Penting untuk Mendapatkan Kulit Glowing

Karena kita tahu terdapat beberapa tahapan skincare mulai dari cuci muka, toner, serum, moisturizer dan sunscreen atau tabir surya.

Untuk eksfoliasi dibagi menjadi 2 bagian besar, yaitu :

- Mechanical exfoliate

Bentuknya mekanik dan menggunakan gerakan mekanik.

Misalnya yang sering kita temukan pada perawatan di rumah sepeerti scrub, spons, brush.

Sedangkan perawatan di klinik biasanya seperti perawatan mikrodermabrasi.

- Chemical exfoliate

Mengeksfoliasi kulit menggunakan cairan kimia, baik menggunakan skincare dengan kadar yang aman dan bisa dillakukan sendiri dirumah.

Baca juga: Kulit Kering dan Bersisik saat Ramadan, Apakah Perlu Eksfoliasi? Begini Kata dr. Pratidona

Sedangkan di klinik disebut dengan chemical peeling, dengan cara mengoleskan cairan peeling tertentu dengan konsentrasi tertentu yang memang dilakukan oleh dokter di klink.

3 dari 4 halaman

Untuk chemical exfo sendiri, bahan-bahan yang sering ditemukan pada skincare adalah AHA dan BHA.

AHA adalah alpha hydroxy acids, sifat dari senyawa ini adalah larut dalam air.

Biasanya paling sering adalah glicolic acid, maupun lactid acid.

Perbedaannya pada glicolic acid, senyawa cenderung lebih kecil  sehingga penetrasi lebih cepat dibanding dengan lactid acid.

Lactid acid molekulnya lebih besar, untuk jenis kulit sensitif biasanya penggunaan lactid acid lebih aman.

Sedangkan BHA atau beta hydroxy acid adalah  senyawa yang larut dalam lemak atau dalam minyak.

Baca juga: Atasi Kulit Kusam dengan Melakukan Eksfoliasi, Begini Ulasan dr. Amelica Oksariani, M Biomed

BHA sering ditemukan pada skincare-skincare untuk jenis kulit berminyak, kulit berjerawat dan kulit berkomedo.

Biasanya BHA sering juga ditulis dengan asam salisilat  yang berfungsi mengikat kelebihan lemak, mencegah pori-pori agar tidak tersumbat.

Sedangkan AHA selain mengangkat sel kulit mati, bisa juga untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit.

Ini disampaikan pada channel YouTube Tribun Lampung News Video bersama dengan dr. Carmelita Christina. Seorang dokter di Limonia Beauty Center.

4 dari 4 halaman

(TribunHealth.com/Putri Pramesti Anggraini)

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comEksfoliasi kulitKesehatan kulitKulit sehatsel kulit matidr. Carmelita Christina
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved