TRIBUNHEALTH.COM – Munculnya stretch mark disebabkan karena terjadinya peregangan kulit.
Umumnya kondisi ini dialami oleh wanita hamil atau orang yang mengalami peningkatan atau penurunan berat badan dengan cepat.
Stretch mark bisa disamarkan dengan penggunaan obat topical hingga tindakan dokter.
Tentunya dalam mengatasi stretch mark tidak bisa instan, perlu kesabaran dan tindakan pengulangan.
Untuk membahas mengenai informasi kesehatan dan perawatan kecantikan, kita bisa bertanya langsung dengan Dokter Kecantikan yang sudah berkompeten seperti dr. Irmadani Intan Pratiwi.
Baca juga: Penggunaan Siwak untuk Membersihkan Gigi Aman Dilakukan Asalkan Teknik Penggunaannya Benar

Baca juga: Jerawat Tak Kunjung Sembuh Meskipun Sudah Diobati? dr. Veronica Lia Paparkan Alasannya
dr. Irmadani Intan Pratiwi merupakan sarjana kedokteran yang menempuh pendidikan di Universitas Malahayati pada tahun 2012 hingga 2016.
Tak berselang lama ia melanjutkan profesi dokter di Universitas yang sama yaitu Universitas Malahayati pada tahun 2016 hingga 2018.
Selama menempuh pendidikan pada tahun 2013 hingga 2016 dr. Irmadani Intan Pratiwi juga aktif menjadi asisten dosen Dep. Anatomi Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati.
Tak hanya itu saja, dr. Irmadani Intan Pratiwi juga sempat menjadi english teacher di Language Centre Universitas Malahayati selama dua tahun.
Pada tahun 2015, ia mewakili Universitas menjadi peserta dalam Gadjah Mada Indonesian Medical Science Olympiad (GIMSCO).
Selain berprofesi sebagai dokter, ia juga aktif membagikan informasi di Instagram pribadinya (@irmadanip).
Sejak tahun 2021, ia menjadi dokter pelaksana dan penanggung jawab di Praktek Dokter Umum dr. Irmadani.
Baca juga: Berikut Takaran Gizi Lansia, Ahli Gizi Juga Beberkan Kandungan Makanan yang Perlu Dihindari

Baca juga: dr. Carmelita : Kebiasaan Menyentuh dan Memencet Jerawat Sendiri Memicu Terbentuknya Acne Scars
Di tahun yang sama hingga saat ini, dr. Irmadani Intan Pratiwi juga menjadi dokter kecantikan di Dermalogia Clinic Gading Serpong yang beralamatkan di Ruko Boulevard m5 No. 47 Jalan Boulevard Raya M Gading Serpong Tangerang (Telp. 081 213 711 318).
dr. Irmadani Intan Pratiwi akan menjawab seluruh pertanyaan Tribunners terkait perawatan kecantikan sebagai berikut.
Pertanyaan:
Diketahui jika PRP bisa menyamarkan adanya stretch mark.
Dalam mengatasi adanya stretch mark apakah perlu dilakukan tindakan pengulangan oleh dokter?
Masrukah, Tinggal di Ponorogo.
Baca juga: Bisakah Kanker Usus Menurun Secara Genetik? Begini Kata dr. Kaka Renaldi Sp.PD-KGEH

Baca juga: Berbicara Tentang Faktor, Apakah yang Memicu Vitiligo? Ini Penjelasan dr. Arini Widodo Sp.KK
Dokter Kecantikan, dr. Irmadani Intan Pratiwi menjawab:
Iya benar, jadi bagusnya tindakan ini dilakukan 1 bulan sekali secara rutin sampai benar-benar memudar.
Untuk banyaknya pengulangan tergantung dari tingkat keparahan stretch mark.
Ada yang sampai harus melakukan pengulangan sebanyak 6 kali atau bahkan lebih.
Ada pula yang 3 kali pengulangan sudah terlihat hasilnya.
Jadi kembali ke kondisi masing-masing pasien.
Kita lihat tingkat keparahan dan kemudian dijadwalkan berapa kali tindakan.
Kemudian dilihat progresnya setiap kali melakukan tindakan 1 bulan sekali.
Baca juga: Mengenal Definisi Demensia Hingga Beragam Penyebabnya Menurut dr. Ermawati Sudarsono, Sp.N
(Tribunhealth.com/DN)
Baca berita lain tentang kesehatan di sini.