TRIBUNHEALTH.COM - Karbohidrat kerap mendapatkan predikat buruk karena efeknya terhadap kadar gula darah, terlebih lagi pada mereka yang mengalami diabetes.
Padahal karbohidrat tetap diperlukan oleh setiap orang dalam jumlah yang tepat.
Jenis karbohidrat yang dikonsumsi juga berpengaruh.
Beberapa sumber karbohidrat bahkan memberikan manfaat tambahan, seperti kandungan vitamin hingga dapat meningkatkan energi secara instan.
Melansir The Health Site, sejumlah makanan kaya karbohidrat sehat yang dapat meningkatkan energi antara lain oat, pisang, hingga alpukat.
Oat
Kaya akan serat, oat merupakan sumber karbohidrat yang sehat dan mengenyangkan.
Oat mengandung banyak vitamin B dan mineral sehat lainnya seperti kalium dan mangan.
Oatmembantu menjaga berat badan yang sehat dan meningkatkan kadar energi dalam tubuh.
Baca juga: 10 Makanan yang Menyehatkan Usus, Termasuk Jahe, Yogurt, dan Oat
Buah bit
Ilustrasi buah bit, buah yang baik dikonsumsi oleh penderita darah tinggi (freepik.com)
Buah merah ini merupakan sumber zat besi, folat, dan mangan yang sangat baik.
Buah ini mengandung banyak vitamin C dan kaya serat.
Serat dan karbohidrat pada bit menjadikannya buah penambah energi yang sempurna.
Baca juga: 10 Manfaat Menakjubkan Jus Buah Bit, Turunkan Tekanan Darah dan Perkuat Kekebalan Tubuh
Kacang lentil
Kaya akan protein, kacang lentil merupakan pilihan makanan yang sangat baik untuk memenuhi kebutuhan energi Anda.
Kacang lentil kaya akan zat besi, serat, kalium, dan seng.
Kacang lentil juga merupakan sumber vitamin B yang baik.
Pola makan yang menyertakan kacang lentil dapat membantu Anda tetap sehat dan berenergi.
Baca juga: 5 Manfaat Kacang Arab, Baik untuk Diabetes karena Bisa Stabilkan Gula Darah
Pisang
Pisang kaya akan kalium dan serat.
Pisang membuat Anda kenyang dan berenergi dalam waktu lama.
Pisang mengandung vitamin sehat seperti C dan B6.
Buah ini juga kaya akan antioksidan dan senyawa kimia yang membantu meningkatkan tingkat energi dan suasana hati.
Baca juga: Selain Baik untuk Pencernaan, Rutin Makan Pisang Dapat Mencegah Stroke dan Penyakit Jantung
Alpukat
Alpukat merupakan sumber karbohidrat sehat yang baik.
Alpukat kaya akan vitamin C, E, dan K.
Alpukat mengandung magnesium, kalium, dan tembaga, sehingga menjadi sumber energi yang baik.
Lemak sehat dan seratnya juga membantu dalam manajemen berat badan.
(TribunHealth.com)