7 Manfaat Tersembunyi dari Buah Ciplukan, Obati Kanker Payudara hingga Turunkan Kolesterol

Penulis: Melia Istighfaroh
Editor: Melia Istighfaroh
Ilustrasi - Buah ciplukan yang kaya akan kandungan baik

TRIBUNHEALTH.COM - Ciplukan merupakan salah satu buah yang populer di Indonesia.

Pada jaman dahulu, ceplukan bisa ditemukan dengan mudah dipekarangan-pekarangan warga, bahkan tumbuh subur di persawahan dan perkebunan.

Buah ciplukan terbungkus kelopak menggelembung dan berwarna kuning saat matang.

Baca juga: 7 Manfaat Minyak Ikan Kaya Omega-3, Bagus untuk Penderita Arthritis hingga Turunkan Tekanan Darah

Buah ceplukan memiliki rasa asam manis sehingga banyak yang menyukainya.

Walau kerap dipandang sebelah mata, ceplukan rupanya memiliki banyak kandungan, seperti saponin, flavonoid, polifenol, fisalin, asam sitrat, asam malat, alkaloid, tanin, cryptoxanthin, dan vitamin C, menjadikannya obat herbal mujarab.

Tak cukup sampai disitu saja, ciplukan juga memiliki efek anti-inflamasi dan analgesik, memberikan efek menenangkan dan mempercepat proses penyembuhan.

Ilustrasi - Manfaat buah ceplukan bagi kesehatan

Dilansir dari berbagai sumber, berikut berbagai manfaat dari ceplukan yang tidak banyak diketahui.

1. Mengobati Kanker Payudara

ilustrasi kanker payudara (aceh.tribunnews.com)

Salah satu manfaat ceplukan adalah bisa menyembuhkan kanker payudara.

Dari hasil penelitian, terungkap bahwa ekstrak daun ciplukan memiliki efek sitotoksik yang mampu memicu kematian sel pada kanker payudara.

Caranya, pucuk yang muda dicampur dgn empat biji beras dan tunas kunyit.

Kemudian digiling dengan parutan kelapa sampai lumat.

Baca juga: Bayam vs Kangkung, Sayuran Berdaun Hijau Ini Mana yang Lebih Bergizi?

Setelah itu ramuan tadi langsung ditempelkan pada payudara.

Ada baiknya tetap memeriksakan kondisi ke dokter spesialis agar penyakit bisa ditangani dengan tepat.

2. Turunkan Gula Darah

ilustrasi kadar gula darah tinggi (kompas.com)

Manfaat lain dari ceplukan adalah memiliki kemampuan untuk menurunkan kadar gula darah melalui sifat anti hiperglikemia.

Senyawa lain yang ada pada daun ciplukan diketahui mampu melambatkan proses pemecahan dan penyerapan karbohidrat.

Dengan demikian, daun ciplukan dapat membantu meredakan beban insulin dalam mengatur regulasi glukosa darah agar tetap berada dalam rentang fisiologis yang sehat.

3. Jaga Kesehatan Mata

Ilustrasi masalah mata anak (Pexels)

Kandungan karotenoid yang ada pada buah ciplukan memiliki peran penting dalam mendukung kesehatan mata.

Halaman
12