Tips dan Trik

Tips Jaga Kesehatan Mata Bagi Pengguna Gadget, Mulai dari Mode Dark Mode dan Makanan yang Dikonsumsi

Penulis: Putri Pramestia
Editor: Putri Pramestia
ilustrasi menjaga kesehatan mata pengguna gadget

Sering berkedip bertujuan untuk menjaga permukaan bola mata agar tetap lembap, sehingga dianjurkan untuk sering berkedip,

Baca juga: Kenali Gejala Alergi Makanan saat Bayi Mulai MPASI, Segera ke RS jika Anak Sampai Sulit Bernapas

4. Konsumsi Makanan Sehat untuk Mata

Konsumsi buah dan sayur yang bisa melindungi mata, termasuk juga dari penyakit rabun dan katarak. Jenis sayur dan buah yang bisa menjaga kesehatan mata seperti:

- Wortel

Kandungan Vitamin B6, beta karoten, vitamin C, kalium, kalsium, fosfor dan serat yang ada pada wortel akan diubah oleh tubuh menjadi vitamin A yang berperan penting dalam menjaga kesehatan mata.

- Brokoli

Brokoli mengandung Lutein dan Zeaxanthin yang berfungsi melindungo mata dari paparan siar UV.

- Bayam

Banyam mengandung banyak  Zeaxanthin dan juga Lutein. Bayam juga mengandung vitamin B6, C, dan K, zat besi, asam folat, kalium, sulfur dan  klorofil.

- Tomat

Tomat kaya akan vitamin A, C dan Lycopene yang sangat penting untuk menjaga kesehatan mata.

- Alpukat

Alpukat mengandung Lutein paling banyak bila dibandingkan dengan buah lain. Fungsi dari Luteinialah mencegah dgenerasi mata.

- Pisang

Pisang mengandung vitamin A, B1, B2, B6 dan C, vitamin A bisa bermanfaat untuk kesehatan mata.

- Mangga

Kandungan vitamin A, B1, C dan E terkandung dalam mangga. Dimana vitamin A yang lumayan bagus pada buah mangga sangat berguna menjaga kesehatan mata.

- Ubi Jalar

kandungan vitamin A dan vitamin C baik untuk kesehatan mata.

5. Periksa Mata Rutin ke Dokter

Menjaga kesehatan mata adalah hal yang penting, terutama untuk pengguna gadget dan komputer setiap hari.

Jika sudah mulai merasakan gejala yang membuat oenglihatan terganggu,  segera periksakan ke dokter agar mengetahui penyebab dan cara penanganannya.

(TribunHealth.com/PP)