Breaking News:

Bagaimana Dok Cara Mendeteksi Kelainan Mata pada Anak?

Kesehatan mata terganggu tentu akan berpengaruh pada kemampuan dalam beraktivitas dan kualitas hidup menurun.

Penulis: Putri Pramestianggraini | Editor: Melia Istighfaroh
freepik
ilustrasi anak yang melakukan cek kesehatan mata 

TRIBUNHEALTH.COM - Mata adalah salah satu indera paling penting yang berperan besar dalam membantu kita mengenali lingkungan sekitar.

Jika kesehatan mata terganggu, tentu akan memengaruhi kemampuan seseorang dalam beraktivitas dan menurunkan kualitas hidup secara keseluruhan.

Tak hanya orang dewasa, anak-anak pun memiliki risiko yang sama terhadap masalah penglihatan.

Karena itu, sangat penting bagi orangtua untuk rutin memantau kesehatan mata anak dan memastikan mereka mendapatkan perawatan yang tepat guna mencegah gangguan penglihatan sejak dini.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai kelainan mata pada anak, kita bisa bertanya langsung dengan dokter spesialis mata berkompeten seperti dr. Naziya Sp.M. 

Ilustrasi anak memakai kacamata
Ilustrasi anak memakai kacamata (freepik.com)

Baca juga: Anak Sering Mengucek Mata, Apakah Membahayakan Mata Dok?

Pertanyaan: 

Bagaimana sih dok, cara kita mendeteksi kelainan mata yang dialami oleh anak kita dok? 

Rahmat, di Karanganyar

dr. Naziya, Sp.M menjawab: 

Cara mendeteksinya, yang pasti orangtua harus paham masalah perkembangan penglihatan anak. 

2 dari 4 halaman

Yang pertama mengenai tajam penglihatan. 

Orangtua harus sadar mengenai ketajaman penglihatan anak apakah normal atau tidak. 

Orangtua juga harus menyadari, bila menggunakan kacamata, maka kemungkinan besar anak juga mengalami kelainan penglihatan dan harus segera periksa. 

Baca juga: Bayi yang Mengalami Mata Juling, Mungkinkah Dilakukan Operasi Dok?

Selain itu, orangtua perlu menyadari poisi bola mata anak apakah normal atau tidak. 

Saat mata anak terkena senter, apakah ada mata putih atau seperti mata kucing. 

Sebenarnya kelainan mata pada anak bisa dilihat dari awal. Hanya saja, apakah orangtua aware atau sadar mengenai normalnya mata pada anak. 

Profil dr. Naziya, Sp. M 

Profil dr. Naziya, Sp.M
Profil dr. Naziya, Sp.M (Humas RS PKU Muhammadiyah Surakarta)

Berikut ini profil dari dr. Naziya, Sp.M, seorang dokter spesialis mata.

Dirinya kini tengah berpraktek di RS PKU Muhammadiyah Surakarta.

Sebelum menjalani profesinya, ia menyelesaikan pendidilkan dokter umum di Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro.

3 dari 4 halaman

Lalu dilanjutkan menempuh pendidikan spesialis mata di fakultas yang sama.

Baca juga: Dok, Seperti Apa Kondisi Mata Malas?

Cek artikel dan berita kesehatan lainnya di 

Google News

(TribunHealth.com)

Dapatkan Pure Kids Eye Care Tablet Kunyah - Menjaga Kesehatan Mata Anak di sini 

Pure Kids Eye Care merupakan suplemen kesehatan anak yang diperkaya dengan kandungan Vitamin terutama Vitamin A yang bermanfaat dalam membantu memelihara kesehatan mata pada anak. Salah satu manfaat utama Vitamin A untuk anak adalah menjaga kesehatan mata, Vitamin A diperlukan untuk pembentukan dan pemeliharaan sel-sel mata, terutama sel-sel fotoreseptor di retina, ini membantu menjaga penglihatan anak tetap tajam.


Khasiat : Membantu memelihara kesehatan mata pada anak

Komposisi : 

Tiap tablet kunyah mengandung 

Vitamin A  500 IU

4 dari 4 halaman

Vitamin C  200 mg

Vitamin E  3 IU

Vitamin B12  1 mcg

Zinc  10 mg

Billberry fructus extract  20 mg

Lutein  3 mg

Astaxanthin  2,5 persen  2 mg

Zeaxanthin  1 mg

Lycopene  1 mg

Bahan Tambahan :

Flavor mix fruit, sucralose, mannitol, microcrystalline, colloidal silicone dioxide, stearic acid, magnesium stearate.

Aturan Pakai :

3 kali sehari 1 tablet kunyah

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comKelainan matagangguan penglihatandr. NaziyaDokter Spesialis Mata
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved