TRIBUNHEALTH.COM - Siapa sih yang tidak suka dengan bolu pisang?
Bolu pisang ini menjadi kue basah favorit sejuta umat.
Kue basah yang berbahan dasar pisang ini memiliki cita rasa yang lezat dan juga enak.
Teksturnya pun lembut, dan inilah yang membuat bolu pisang bisa dinikmati semua kalangan.
Cara membuat bolu pisang pun bisa dengan dikukus ataupun dipanggang.
Kedua cara tersebut sama-sama menghasilkan rasa bolu yang lezat. Kali ini akan TribunHealth.com akan membagikan resep bolu pisang kukus.
Baca juga: 50 Soal Ujian Perangkat Desa Lengkap Kunci Jawaban Terbaru 2023
Tentunya resep ini menghasilkan bolu pisang anti gagal dan bisa dijadikan sebagai pilihan untuk menu camilan atau ide jualan.
Melansir Bangkapos.com, berikut resep kue bolu pisang kukus yang dirangkum dari kanal YouTube Yuni Yundhey:
Bahan-bahan
Bahan utama:
- 3 buah pisang ukuran sedang (200 gram)
- 7 sdm gula pasir (105 gram)
- 10 sdm minyak goreng (kurang lebih 75 ml)
- 2 butir telur
- 11 sdm tepung terigu protein sedang (110 gram)
- 1 sdm susu bubuk
- 1 sdt soda kue
- 1 sdt garam
Baca juga: Buntut Aksi Boikot Produk Pro Israel, H&M dan Starbucks Rugi, PHK Berpotensi Terjadi di Indonesia
Cara Pembuatan
- Haluskan pisang terlebih dahulu, bisa menggunakan garpu.
- Di wadah yang berbeda, masukkan telur dan gula pasir, kemudian campur menggunakan wisk sampai gula larut.
- Kemudian, masukkan pisang yang sudah dihaluskan tadi, aduk kembali hingga tercampur rata.
- Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, baking soda, dan garam, aduk hingga rata. Lalu tambahkan minyak goreng dan kembali diaduk menggunakan whisk.
- Setelah adonan siap, tuang ke dalam loyang yang sudah diolesi dengan margarin dan ditabur dengan tepung terigu.
- Kukus selama kurang lebih 20 menit. Pastikan kukusan sudah dipanaskan terlebih dahulu hingga airnya mendidih.
- Tes kematangan dengan menusuk kue menggunakan tusukan gigi, jika sudah tidak ada yang lengket, bolu pisang siap diangkat dan disajikan.
Selamat mencoba...