Breaking News:

Trend dan Viral

Fiks Lionel Messi Ikut ke Jakarta, Ini Pemain Argentina yang Bakal Diturunkan Lawan Timnas Indonesia

Berikut ini line up yang akan dibawa Argentina ketika menghadapi Timnas Indonesia Juni mendatang

Penulis: Ahmad Nur Rosikin | Editor: Ahmad Nur Rosikin
KIRI: TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN / KANAN: JACK GUEZ / AFP
Keterangan Foto - KIRI: Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Klok bersama rekan timnya melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand dalam pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). Dalam pertandingan tersebut Timnas Indonesia ditahan imbang oleh Thailand dengan skor 1-1. KANAN: Lionel Messi merayakan gol pertamanya dari titik penalti pada pertandingan semifinal Piala Dunia Qatar 2022 antara Argentina dan Kroasia di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 13 Desember 2022. 

TRIBUNHEALTH.COM - Timnas Argentina resmi merilis daftar pemain yang akan menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 19 Juni 2023 mendatang.

Nama megabintang PSG, Lionel Messi ada dalam skuad yang diboyong Lionel Scaloni.

Messi tentu saja akan menjadi magnet bagi para supporter Indonesia untuk hadir dan menyaksikan pertandingan tersebut.

Bahkan, beberapa pemain bintang lain juga masuk line up Scaloni.

Sang kiper Emiliano Martinez, Angel Di Maria, De Paul, juga akan turut hadir di Jakarta.

Skuad ini diumumkan langsung oleh federasi sepak bola Argantina lewat Instagram mereka, @afaselection pada Sabtu (27/5/2023).

Baca juga: Inilah Azhiera Adzka Istri Kurnia Meiga, Tinggalkan Dunia Model dan Temani Suami dalam Keadaan Sulit

Penyerang Timnas Argentina, #10 Lionel Messi (kiri) melakukan selebrasi dengan rekan satu timnya usai mencetak gol pembuka dalam laga sepak bola Grup C Piala Dunia 2022 Qatar antara Argentina melawan Meksiko di Stadion Lusail, di Lusail, utara Doha, Qatar, Sabtu (26/11/2022) waktu setempat. Skor 2-0 menjadi hasil akhir Timnas Argentina vs Meksiko pada Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium, Minggu (27/11/2022) dini hari WIB.
Penyerang Timnas Argentina, #10 Lionel Messi (kiri) melakukan selebrasi dengan rekan satu timnya usai mencetak gol pembuka dalam laga sepak bola Grup C Piala Dunia 2022 Qatar antara Argentina melawan Meksiko di Stadion Lusail, di Lusail, utara Doha, Qatar, Sabtu (26/11/2022) waktu setempat. Skor 2-0 menjadi hasil akhir Timnas Argentina vs Meksiko pada Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium, Minggu (27/11/2022) dini hari WIB. (AFP/KIRILL KUDRYAVTSEV)

Berikut ini skuad lengkap timnas Argentina pada Asia Tour 2023 yang akan berhadapan dengan Indonesia.

Kiper

- Emiliano Martinez

- Geronimo Rulli

2 dari 4 halaman

- Walter Benitez

Bek

- Nahuel Molina

- Gonzalo Montiel

- German Pezzella

- Cristian Romero

- Leonardo Balerdi

- Nicolas Otamendi

- Facundo Medina

- Nicolas Tagliafico

3 dari 4 halaman

- Marcos Acuna

Gelandang

- Leandro Paredes

- Enzo Fernandez

- Guido Rodriguez

- Rodrigo de Paul

- Exequiel Palacios

- Alexis Mac Allister

- Thiago Almada

- Giovanni Lo Celso

4 dari 4 halaman

- Lucas Ocampos

Penyerang

- Angel Di Maria

- Lionel Messi

- Julian Alvarez

- Giovanni Simeone

- Alejandro Garnacho

- Nicolas Gonzalez

Pelatih: Lionel Scaloni

Laga Indonesia vs Palestina Jadi "Ajang Pemanasan" yang Pas

Pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri bersama rekannya merayakan gol yang dicetak ke gawang Timnas Kamboja pada laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022) - Timnas Indonesia menang atas Kamboja dalam laga Grup A Piala AFF 2022, Jumat (23/12/2022).
Pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri bersama rekannya merayakan gol yang dicetak ke gawang Timnas Kamboja pada laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022) - Timnas Indonesia menang atas Kamboja dalam laga Grup A Piala AFF 2022, Jumat (23/12/2022). (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Baca juga: Dibikin Salting di Sea Games 2023, Gadis Kamboja Ini Langsung Follow IG Marselino Ferdinand

Laga Timnas Indonesia vs Palestina akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya pada Rabu (14/5/2023).

Laga ini menjadi pemanasan yang ideal bagi Timnas Indonesia sebelum berhadapan dengan Argentina.

Laga ini sekaligus menjadi kesempatan bagi Timnas Indonesia untuk mendongkrak kenaikan ranking FIFA.

Pasalnya Timnas Palestina memiliki ranking yang jauh lebih bagus daripada Indonesia.

Bahkan Palestina lebih bagus dari Vietnam yang memuncaki peringkat teratas sepak bola di Asia Tenggara.

Tambahan poin Timnas Indonesia jika berhasil mengalahkan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 akan memangkas jarak dengan Liberia di ranking FIFA. - Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Klok bersama rekan timnya melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand dalam pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). Dalam pertandingan tersebut Timnas Indonesia ditahan imbang oleh Thailand dengan skor 1-1.
Tambahan poin Timnas Indonesia jika berhasil mengalahkan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 akan memangkas jarak dengan Liberia di ranking FIFA. - Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Klok bersama rekan timnya melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand dalam pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). Dalam pertandingan tersebut Timnas Indonesia ditahan imbang oleh Thailand dengan skor 1-1. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Palestina kini menempati ranking 93 dunia dengan torehan 1239,19 poin.

Negara tersebut hanya berjarak satu ranking dengan Vietnam yang ada di posisi 95 dunia.

Sementara Indonesia sendiri masih jauh di bawah Palestina dan Vietnam, yakni ranking 149 dengan perolehan 1046,14 poin.

Selisih peringkat yang jauh merupakan kesempatan emas bagi anak asuh Shin Tae-yong.

Dengan memenangkan laga, poin yang didapat juga lebih banyak.

(TribunHealth.com/Ahmad Nur Rosikin)

Selanjutnya
Tags:
ArgentinaTimnas IndonesiaLionel MessiGelora Bung KarnoAngel Di Maria Ernando Ari Rafael Struick Bisht Lionel Scaloni Szymon Marciniak Enzo Fernandez Ivar Jenner
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved