TRIBUNHEALTH.COM - Asam urat yang tinggi menandakan adanya masalah kesehatan.
Kondisi ini bisa dipicu akibat konsumsi makanan tinggi purin atau pola hidup tidak bagus.
Umumnya gejala khas dari adanya asam urat yang tinggi ialah timbulnya radang sendi.
Baca juga: Perlu Waspada, Nyeri Sendi Bisa Menunjukkan Gejala Asam Urat, Simak Ulasan Dokter
Gejala radang sendi ini sering dikaitkan dengan kondisi Rheumatoid arthritis (RA). Lantas apa perbedaan di antara keduanya?
Untuk mengidentifikasinya, simak pemaparan dr. Mustopa, Sp.PD.
Mustopa lahir di Surakarta, 7 Januari 1988.
Saat ini, ia sedang menjalankan praktek di dua rumah sakit (RS).
Di antaranya yaitu:
Untuk memantau kadar asam urat, klik disini
- RS Nirmala Suri Sukoharjo
- RS PKU Muhammadiyah Sukoharjo
Baca juga: Profil Dokter Mustopa, Spesialis Penyakit Dalam RS Nirmala Suri Sukoharjo
Sebelum berprofesi sebagai seorang dokter, dirinya sempat mengenyam berbagai jenjang pendidikan.
Di antaranya alumnus dari S1 dokter di Fakultas Kedokteran UNS dan S2 pendidikan Dokter spesialis penyakit dalam di fakultas kedokteran UNS.
Tanya:
Sama-sama memiliki gejala radang sendi, apa perbedaan kadar asam urat yang tinggi dengan penyakit rematik dok?
Uma, Solo.
dr. Mustopa, Sp.PD Menjawab:
Sebenarnya kalau asam urat lebih ke arah karena ada senyawa nitrogen dari asam urat yang beerlebihan, baik produksi berlebihan atau eksresi asam urat berkurang dan konsumsi makanan tinggi purin berisiko tinggi terjadinya penumpukan asam urat di salah satu sisi.
Baca juga: Kebiasaan yang Kerap Tidak Disadari Cetuskan Penyakit Asam Urat, Ketahui dari dr. Mustopa, Sp.PD
Tetapi kalau rematik atau RA lebih ke arah penderita dengan penyakit autoimun atau ditemukan radang pada sendi tetapi asam uratnya normal.
Perbedaanya kalau RA sendinya itu kanan kiri jadi simetris antara jari kaki kanan kiri atau tangan kanan kiri nyeri atau bengkaknya sama.
Berbeda dengan asam urat yang hanya terjadi pada salah satu sisi dan bisa ditemukan komplikasi (benjolan) pada kaki.
Baik pada tumit atau ujung jempol jari kaki tetapi kalau RA bisa bengkak hampir di sendi dan sela jari dengan bengkak kanan kiri (meradang).
Baca juga: Penyakit Asam Urat Bukan Disebabkan oleh Faktor Genetik, Begini Penjelasan dr. Mustopa, Sp.PD
(Tribunhealth.com/Ranum Kumala Dewi)