Breaking News:

Untuk Hasil yang Maksimal, dr. Suzanna Paparkan Beberapa Pantangan setelah Lakukan Treatment Filler

Filler dilakukan dengan cara menyuntikkan zat ke bagian wajah yang diinginkan seperti dagu, hidung, bibir, ataupun bagian lainnya.

Penulis: Irma Rahmasari | Editor: Ahmad Nur Rosikin
kompas.com
Ilustrasi melakukan filler, simak penjelasan dr. Ratu Suzanna Oswarie 

TRIBUNHEALTH.COM - Treatment filler merupakan salah satu treatment yang banyak diminati oleh kaum hawa.

Treatment filler sendiri ialah prosedur perawatan kulit yang bertujuan untuk menghilangkan tanda-tanda penuaan.

Filler dilakukan dengan cara menyuntikkan zat ke bagian wajah yang diinginkan seperti dagu, hidung, bibir, ataupun bagian lainnya.

Prosedur ini bekerja dengan cara mengisi daerah-daerah yang rentan kendur dengan mengembalikan volume dan kekencangan secara naturan pada wajah.

Baca juga: Dapat Perbaiki Tanda Penuaan, Berikut Kenali Manfaat Treatment Filler yang Disampaikan dr. Suzanna

ilustrasi melakukan filler, simak penjelasan dr. Ratu Suzanna Oswarie
ilustrasi melakukan filler, simak penjelasan dr. Ratu Suzanna Oswarie (freepik.com)

Baca juga: dr. Cristine Ungkap Perbedaan Perawatan Botox dan Perawatan Filler, Mulai Daya Tahan Hingga Hasilnya

Dilansir TribunHealth.com, Dokter Kecantikan, dr. Ratu Suzanna Oswarie memberikan penjelasan dalam tayangan YouTube Tribun Lampung News Video.

dr. Ratu Suzanna Oswarie menyampaikan treatment filler dilakukan ketika seorang pasien merasa butuh akan tretament tersebut.

Treatment filler sendiri dapat dilakukan mulai usia 14 tahun dan dapat dilakukan pada pasien yang tidak memiliki kontra indikasi.

Jika pasien memiliki kontra indikasi, sebutuh apapun pasien tersebut maka treatment filler tetap tidak dapat dilakukan.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, dr. Ratu Suzanna sampaikan beberapa pantangan yang tidak boleh dilakukan setelah treatment.

Baca juga: Muka Sering Memerah Pertanda Tidak Cocok Dalam Penggunaan Skincare, Begini Ulasan dr. Desidera

ilustrasi melakukan filler, simak penjelasan dr. Ratu Suzanna Oswarie
ilustrasi melakukan filler, simak penjelasan dr. Ratu Suzanna Oswarie (Grid.id)

Baca juga: Amankah Penggunakan Produk Skincare All in One untuk Kulit Wajah dan Badan? Begini Ulasan Dokter

- Tidak boleh gunakan skincare di area bekas luka

2 dari 3 halaman

dr. Ratu Suzanna menjelaskan, setelah melakukan treatment filler ia menghimbau untuk tidak menggunakan skincare selama 2 hingga 3 hari di area bekas suntikan.

Hal ini tidak disarankan karena bekas suntikan tersebut masih memiliki luka dan untuk menghindari adanya masalah pada area bekas luka tersebut.

- Tidak boleh terkena air selama 4 jam

Setelah melakukan treatment filler sebaiknya hindari terkena air selama kurang lebih 4 jam.

- Tetap memakai sunblock

Untuk penggunaan sunblock sendiri tidak ada larangannya setelah melakukan treatment filler.

Sunblock tetap harus digunakan seperti biasanya, namun pemakaiannya juga harus menghindari bekas luka.

Baca juga: Pahami SPF pada Sunscreen hingga Aturan Penggunaan Sunscreen yang Disampaikan oleh dr. Amelica

ilustrasi melakukan filler, simak penjelasan dr. Ratu Suzanna Oswarie
ilustrasi melakukan filler, simak penjelasan dr. Ratu Suzanna Oswarie (lifestyle.kompas.com)

Baca juga: dr. Desidera Husadani, Sp.DV Sarankan untuk Menggunakan Sunscreen Guna Mencegah Penuaan Dini

- Tidak boleh ada aktivitas berat

Menurut dr. Ratu Suzanna, setelah melakukan treatment filler harus menghindari aktivitas berat.

Hal ini dianjurkan karena agar filler tersebut tidak pindah dari tempat yang seharusnya.

3 dari 3 halaman

Sebaiknya tahan dulu aktivitas berat kurang lebih selama satu minggu.

Aktivitas berat tersebut meliputi, berenang, sauna, ataupun olahraga lainnya.

- Tidak boleh ada penekanan

dr. Ratu Suzanna himbau selama kurang lebih satu bulan tidak diperbolehkan penekanan pada area bekas luka filler atau area yang dilakukan filler.

Karena ditakutkan adanya infeksi atau hal-hal yang tidak diinginkan jika bekas luka tersebut mengalami penekanan.

Baca juga: dr. Caryn Miranda Saptari: Filler Bisa Mengembalikan Bentuk Wajah yang Mulai Kendur Akibat Penuaan

Penjelasan tersebut disampaikan oleh Dokter Kecantikan, dr. Ratu Suzanna Oswarie dalam tayangan YouTube Tribun Lampung News Video.

Baca berita lain seputar kesehatan di sini

(Tribunhealth.com/IR)

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comdr. Ratu Suzanna OswarieFillerTreatment kecantikan
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved