Breaking News:

Apakah Suplemen Pemutih Tergolong Aman untuk Dikonsumsi? Ini Penjelasan Ahli Gizi

Seringkali kita jumpai anggapan bahwa kulit putih adalah kuli yang cantik, sehingga beberapa orang mengonsumsi suplemen pemutih.

Penulis: Putri Pramestianggraini | Editor: Ekarista Rahmawati
kompas.com
ilustrasi konsumsi suplemen pemutih 

TRIBUNHEALTH.COM - Banyak kaum hawa yang tergiur dengan suplemen pemutih untuk kecantikan maupun estetika.

Sering ditemui, anggapan masyarakat bahwa kulit putih itu cantik.

Kulit manusia memiliki berbagai macam tipe seperti sawo matang, kulit hitam, maupun kulit putih tersusun dari berbagai faktor.

Terutama dari faktor genetik, itu juga yang memberikan setiap negara memiliki karakteristik kulit yang berbeda.

Seiring berjalannya waktu orang-orang terutama kaum hawa yang memiliki kulit putih menginginkan kulit hitam dan yang kulit hitam menginginkan kulit putih.

Di sosial media banyak yang menawarkan suplemen pemutih dengan janji yang instan.

Dari berbagai merk suplemen pemutih memang memiliki kandungan yang berbeda dengan berbeda pula keunggulan yang ditawarkan.

ilustrasi konsumsi suplemen pemutih
ilustrasi konsumsi suplemen pemutih (kompas.com)

Baca juga: Apakah Lansia Perlu Mengonsumsi Suplemen Makanan? Berikut Penjelasan Ahli Gizi

R. Radyan Yaminar menyampaikan bahwa rata-rata suplemen tersebut berisi beberapa jenis antioksidan, asam amino, kolagen, beberapa mikronutrien seperti vitamin A, vitamin C, dan vitamin E.

Selain itu juga berisi beberapa jenis mineral seperti Selenium, Zinc, dan Seng.

Tetapi kandungan tersebut tergantung dari karasteristik atau produknya, misalkan tujuannya untuk mencerahkan saja kemungkinan isinya hanya beberapa vitamin.

2 dari 3 halaman

Suplemen berbentuk kapsul dan memang dalam produksinya jika mencari bahan alami sekali 100 persen sedikit sulit, sehingga komponennya dari bahan yang tidak alami tetapi bukan berarti tidak diperbolehkan di Indonesia.

Terdapat beberapa bahan tambahan sebagai makanan yang sudah diatur dalam BPOM dan masih aman.

Jika ingin mencari bahan alami bisa dari bahan makanan yang ditemui di Indonesia, contohnya tujuan utama adalah kesehatan kulit maka kita mencari mikronutrien yang lebih banyak.

Baca juga: Apakah Suplemen Pemutih Kulit Memberikan Hasil yang Permanen? Ini Kata Ahli Gizi R. Radyan Yaminar

Misalnya seperti vitamin, mineral yang paling banyak ditemukan pada buah-buahan, sayuran yang tinggi vitamin A dan vitamin C.

Untuk memiliki kulit putih tidak harus mengonsumsi suplemen, justru dengan bahan-bahan alami seperti konsumsi buah dan sayur juga bisa menunjang kulit menjadi lebih putih.

R. Radyan Yaminar menyampaian, perjalanan kulit menjadi putih tentunya juga tidak instan.

Pada kulit ternyata memiliki kulit dasar yang merupakan bawaan dari lahir.

Yang membedakan warna kulit, warna mata dan warna rambut disebut dengan zat melanin.

Semakin tebal zat melanin, maka kulit semakin hitam.

Orang yang lebih putih justru kebalikannya, biasanya kadar melanin lebih rendah.

Baca juga: Ahli Gizi, R. Radyan Yaminar, S.Gz Tak Sarankan Ibu Hamil atau Menyusui Konsumsi Suplemen Pemutih

3 dari 3 halaman

Apabila kita dari genetiknya memang memiliki kulit yang cenderung hitam, dan berharap seputih orang Korea memang sedikit sulit.

Tetapi bisa dilakukan dengan treatment-treatment seperti suplemen atau menambah dari asupan-asupan sayur dan buah yang bermanfaat untuk mencerahkan.

Meskipun mengonsumsi suplemen hasil yang didapatkan juga tidak langsung instan, memang terdapat step-step untuk mendapatkann kulit yang putih.

Ini disampaikan pada channel YouTube Tribun Health bersama degan R. Radyan Yaminar, S.Gz. Seorang ahli gizi Rumah Sakit Nirmala Suri Sukoharjo.

(TribunHealth.com/Putri Pramesti Anggraini)

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comSuplemen pemutih kulitKesehatan kulitR. Radyan Yaminar S. Gz
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved