TRIBUNHEALTH.COM - Kulit bayi yang sangat halus dan tipis lebih mudah mengalami masalah, seperti iritasi.
Hal ini terjadi karena kulit bayi belum sekuat kulit orang dewasa dalam melindungi diri.
Oleh sebab itu, perawatan kulit bayi harus dilakukan dengan hati-hati dan tidak sembarangan.
Beberapa hal penting yang perlu diperhatikan orang tua meliputi cara memandikan yang tepat, memilih produk perawatan yang aman, serta menggunakan popok yang sesuai.
Meski iritasi kulit biasanya tidak berbahaya, kondisi ini bisa membuat bayi merasa tidak nyaman dan jadi lebih mudah rewel.
Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai tips merawat kulit bayi dari iritasi, kita bisa bertanya pada dokter spesialis anak berkompeten seperti dr. Hans Natanael Sp.A, BCCS, CIMI, CBATR, C.HydroT.
Baca juga: 4 Cara Efektif Membantu Bayi Belajar Duduk, Lakukan Ini Moms
Pertanyaan:
Apabila orangtua sedang menjemur bayi di pagi hari, untuk menghindari iritasi, apakah bagian tubuh bayi harus ditutup dengan kain tipis?
Nita, di Karanganyar
dr. Hans Natanael Sp.A, BCCS, CIMI, CBATR, C.HydroT menjawab:
Sebenarnya kalau kita berbicara mengenai paparan sinar matahari pada bayi, memang kita tau pada bayi baru lahir biasanya kita lakukan penjemuran. Katanya penjemuran ini mengurangi kuning.
Sebenarnya, kalau teman-teman mau tau, paparan sinar matahari itu tidak selalu bisa mengurangi kuning, kecuali kalau paparan sinar biru ya. Biasanya kita lakukan di rumah sakit atau fototerapi.
Tapi kalau terkena sinar matahari, memang bisa sedikit banyak mengurangi kuning, tetapi apa yang kita dapatkan dari menjemur anak adalah menghasilkan vitamin D.
Baca juga: 7 Tips Sederhana Mengatasi Tangisan Kolik pada Bayi, Coba Beberapa Cara Ini Moms
Sebenarnya ada kaidah-kaidah yang harus dipenuhi dalam menjemur anak.
Contoh, sebaiknya pagi hari sampai siang hari dan ada waktunya. Paling penting, penjemuran hanya sekitar 10 sampai 15 menit, itu pun bagian sensitif seperti mata, dan lainnya,
Sebaiknya sisanya memang di buka, jadi seluruh tubuh bisa terpapar.
Bagian mata sih yang cukup kita tutup.
Profil dr. Hans Natanael Sp.A, BCCS, CIMI, CBATR, C.HydroT
dr. Hans Natanael Sp.A, BCCS, CIMI, CBATR, C.HydroT merupakan Dokter Spesialis Anak.
dr. Hans Natanael aktif dalam memberikan informasi mengenai seputar kesehatan anak melalui media sosial miliknya yaitu Instagram dan TikTok @drhans_spesialisanak.