TRIBUNHEALTH.COM - Membesarkan anak tidak pernah mudah, karena itu banyak orang tua yang mengalami stres.
Stres orang tua adalah masalah kesehatan, karena dapat secara langsung memengaruhi kesehatan dan kesejahteraan anak.
Banyak penyebab ya Moms, mengapa orang tua cenderung stres saat memiliki toddler.
Baca juga: 5 Manfaat Main di Playground untuk Tumbuh Kembang Anak, Salah SatunyaTingkatkan Keterampilan Sosial
Salah satunya karena tidak ada keseimbangan antara mengurus anak dengan dirinya sendiri.
Ketika orang tua menglami stres, ini dapat berdampak negatif pada anak.
Oleh karena itu, pentingnya mengatasi stres pada orang tua agar tumbuh kembang anak kembali optimal.
Cara Mengatasi Stres pada Orang Tua yang Memiliki Toddler
Dilansir dari Children's Health dan sumber lain, berikut ini beberapa cara efektif untuk atasi stres pada orang tua yang disibukkan dengan toddler-nya.
1. Lakukan quality time
Moms, penting ya untuk melakukan quality time di tengah sibuknya mengurus anak dan rumah.
Misalnya, dalam satu hari Moms bisa menyisihkan waktu 30 menit sampai 1 jam untuk quality time.
Cobalah untuk melakukan hal-hal yang Moms sukai, misalnya sekedar minum kopi, makan makanan manis, atau menonton drama kesukaan Moms.
Baca juga: 5 Cara Mendisiplinkan Anak Tanpa Gunakan Kekerasan, Moms Bisa Terapkan Hal Ini
2. Meditasi singkat setiap pagi
Meditasi adalah teknik untuk menjernihkan pikiran untuk mempertajam fokus dan perhatian seseorang.
Saat mengurus toddler, sering kali pikiran Mommy dipenuhi dengan tumbuh kembang anak.
Cobalah untuk rileks setiap pagi dengan melakukan meditasi, memejamkan mati sembari mengatur pernapasan untuk membuang seluruh emosi negatif karena terlalu lelah mengurus toddler.
Teknik ini dapat membuat Moms merasa lebih tenang, nyaman, dan produktif.
Baca juga: Screen Time Berlebihan Bisa Ganggu Tumbuh Kembang Anak, Berikut 6 Cara untuk Menguranginya
3. Buatlah playlist lagu yang menenangkan hati
Mendengarkan musik dapat meningkatkan kegembiraan, kebanggan, dan daya ingat.
Pada tingkat yang lebih personal, mendengarkan lagu kesukaan dapat membuat perasaan menjadi lebih nyaman.