4. Memberikan energi untuk tubuh
Tubuh Anda membutuhkan energi untuk terus aktif dan bergerak.
Oleh karena itu, Anda membutuhkan makanan sehat yang memberikan energi untuk tubuh.
Konsumsi kacang merah dapat memberikan Anda energi karena mengandung karbohidrat kompleks.
Selain itu, kacang merah juga mengandung protein dan serat yang bagus untuk meningkatkan energi tubuh.
Baca juga: Rutin Makan Buncis Bisa Turunkan Gula Darah, Bagus untuk Diabetes dan Begini Cara Mengolahnya
5. Menurunkan risiko penyakit jantung
Kacang merah adalah protein nabati berkualitas, rendah lemak, dan bebas kolesterol.
Hasilnya, kacang merah dapat menjaga kesehatan jantung dengan berbagai cara.
Memilih kacang merah ketimbang daging dapat membantu mengurangi asupan lemak jenuh.
Artinya, Anda telah menghalangi pemicu kolesterol tinggi yang masuk ke dalam tubuh.
Manfaat kacang merah untuk menjaga kesehatan jantung semakin potensial dengan adanya kalium.
Mineral ini dapat menjaga keseimbangan natrium yang dampaknya bisa menurunkan tekanan darah.
6. Melawan radikal bebas
Kacang merah adalah makanan yang kaya akan antioksidan, seperti isoflavon, asam fenolat, dan anthocyanin.
Antioksidan berperan dalam melawan radikal bebas di dalam tubuh.
Radikal bebas sendiri dapat menyebabkan stres oksidatif yang ujungnya menyebabkan peradangan dan kerusakan sel.
Adanya antioksidan dari kacang merah dapat memberi manfaat pelindung pada sel-sel tubuh terhadap radikal bebas.
Baca juga: 7 Manfaat Makan Edamame, Cegah Lonjakan Gula Darah hingga Turunkan Tekanan Darah
Baca berita lain seputar kesehatan di sini
(Tribunhealth.com/IR)
Baca tanpa iklan