Pantangan yang Harus Dihindari Pasca Tindakan Pencabutan Gigi dari drg. A. Tajrin, M.Kes. Sp.BM (K)

Penulis: Ranum Kumala Dewi
Editor: Ekarista Rahmawati
Ilustrasi melakukan pencabutan gigi-simak penjelasan dokter gigi mengenai pantangan yang harus dihindari setelah tindakan pencabutan gigi.

3. Membuat proses penyembuhan menjadi lebih cepat

Bila serangkaian prosedur di atas telah dilalui, maka pasien dianjurkan untuk istirahat dengan cukup.

Selain itu juga penting mengonsumsi obat-obatan yang dianjurkan oleh dokter. Baik obat anti sakit maupun anti infeksi.

Baca juga: Gigi Ompong Sangat Mempengaruhi Bentuk Wajah, Ini Penjelasan Dr. drg. Munawir H. Usman, SKG., MAP

"Meminim obat tidak boleh setengah-setengah, jangan sampai merasa satu hari tidak merasa sakit dan obat anti sakitnya dihentikan. Harusnya minimal 3 hari," pesan Tajrin.

Begitu pula dengan mengonsumsi obat anti biotik yang harus diminum secara teratur.

Untuk mencegah terjadinya resistensi terhadap anti biotik pada saat dilakukan pencabutan berikutnya.

Penjelasan drg. A. Tajrin, M.Kes., Sp.BM (K) ini dilansir Tribunhealth.com dari tayangan YouTube Tribunhealth, Kamis (28/12/2021)

(Tribunhealth.com/Ranum Kumala Dewi)