TRIBUNEHALTH.COM - Banyak yang salah mengartikan bahwa air mani adalah sperma.
Air mani dan sperma ialah dua hal yang berbeda.
Air mani adalah air saja yang bisa dilihat oleh mata saja.
Sperma bisa dilihat dalam mikroskop di laboratorium.
Orang selalu menganggap air mani dan sperma adalah hal yang sama.
Banyak yang mengatakan bahwa sperma yang kental adalah sperma yang bagus.
Padahal, air mani kental maupun encer apabila sperma didalam air mani bagus baru dikatakan subur.
Baca juga: dr. Rahmawati Thamrin, Sp.And. Menjelaskan Bahwa Kesuburan Pria Tidak Bisa Dilihat dari Bentuk Fisik
Sperma dan air mani dari asalnya saja sudah berbeda.
Air mani berasal dari saluran tetsis sedangkan sperma berasal dari dalam buah zakar dan testis.
Yang harus dilihat dari sperma dalam mikroskop terdapa tiga macam, yakni jumlahnya, pergerakan sperma, dan bentuk sperma.
Bentuk sperma hampir sama dengan kecebong, memiliki kepala, leher, dan ekor.
Sperma yang bagus dalam berenang berarti ekor dari sperma tersebut tergolong bagus.
Apabila bentuk kepala sperma jelek, maka akan sulit untuk menembus ovum.
Jumlah sperma, pergerakan, dan bentuk sperma tidak bisa dilihat dari air mani.
Baca juga: dr. Sandra Langow Beberkan Bahwa Asam Urat Bisa Mengintai Berbagai Jenis Usia
Laki-laki yang sulit memiliki anak wajib memeriksakan analisa sperma, jangan dilihat dari air maninya.
Banyak laki-laki yang menganggap, apabila sudah bisa mengeluarkan air mani dengan baik, jumlahnya banyak, dan warnanya sesuai dan kental dianggap subur.
Sehingga banyak laki-laki yang tidak mau memeriksakan diri karena beranggapan air mani dan seksual bagus.
Jika sudah menikah beberapa tahun dan belum memiliki keturunan, sebaiknya laki-laki memeriksakan diri.
Pada umumnya laki-laki menganggap bahwa pemeriksaan dilkukan apabila memiliki masalah pada seksualnya.
Baca juga: Faktor Kebiasaan Menggunakan MCK Kurang Bersih Bisa Sebabkan Masuknya Bakteri Salmonella Typhi
Laki-laki sering menganggap bahwa tidak subur jika ejakulasi dini, dan tidak bisa ereksi dengan bagus.
Yang akan diperiksa adalah analisa sperma, meskipun ejakulasi dini tatpi kualitas sperma bagus tidak menjadi masalah.
Pada intinya bukan masalah banyaknya air mani yang keluar, dan masalah seksual.
Tetapi masalah pada kesuburan ialah kualitas dari sperma.
Ini disampaikan pada channel YouTube Tribun Timur, bersama dengan dr. Rahmawati Thamrin, Sp.And. Seorang dokter spesialis andrologi. Kamis (10/9/2020)
(TribunHealth.com/Putri Pramesti Anggraini)