Mom and Baby

4 Ciri-ciri Sakit Perut pada Bayi dan Berikut Cara Mudah untuk Mengatasinya

Penulis: Irma Rahmasari
Editor: Ahmad Nur Rosikin
Ilustrasi bayi yang mengalami sakit perut, berikut cara mudah untuk mengatasinya

TRIBUNHEALTH.COM - Sebagian orang tua merasa bingung dan khawatir saat si kecil terus menangis dan tak kunjung diam. 

Jika si kecil terus menangis, maka orang tua harus curiga sesuatu sedang terjadi pada si kecil, salah satunya seperti sakit perut. 

Karena si kecil belum bisa mengutarakan apa yang mereka rasakan, penting bagi orang tua untuk mengatahui ciri-ciri si kecil yang mengalami sakit perut. 

Penyebab sakit perut pada bayi bisa beragam, bisa karena kondisi ringan hingga kondisi berat, tergantung gejala lain yang menyertainya. 

Baca juga: 6 Manfaat Makan Salmon Bagus untuk Tumbuh Kembang Anak, Termasuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Ilustrasi bayi yang mengalami sakit perut, berikut cara mudah untuk mengatasinya (freepik.com/pch.vector)

Ciri-ciri Sakit Perut pada Bayi

Mengetahui ciri-ciri sakit perut pada si kecil bisa menjadi salah satu cara untuk mendeteksi dini dan mengobati sakit perut yang sedang dirasakan si kecil. 

Berikut ini ciri-ciri bayi yang sedang mengalami permasalahan sakit perut. 

1. Rewel atau mudah marah

Munculnya sakit perut pada bayi bisa membuat mereka rewel atau mudah marah. 

Hal ini terjadi karena si kecil merasa tidak nyaman saat sakit perut sedang terjadi. 

Sakit perut yang tak kunjung sembuh sebaiknya segera diperiksakan ke dokter. 

Penanganan yang sigap dan tepat dapat mengurangi risiko komplikasi yang serius.

Baca juga: 7 Cara Mudah dan Efektif Mencegah Cacingan pada Anak-anak, Lakukan Kebiasaan Baik Ini

2. Muntah

Muntah menjadi salah satu gejala dari sakit perut yang dirasakan di kecil. 

Sakit perut yang disertai dengan muntah berwarna hijau adalah tanda adanya penyumbatan di usus. 

Kondisi ini tak boleh diabaikan dan harus segera melakukan penanganan lebih lanjut. 

Selain itu, muntah pada bayi juga bisa terjadi karena berbagai alasan, seperti keracunan makanan, infeksi bakteri, atau virus. 

3. Diare

Diare pada bayi sering kali disebabkan oleh virus seperti norovirus dan rotavirus. 

Kondisi ini ditandai dengan feses encer dan berair. 

Halaman
123