Mom and Baby

6 Cara Mudah Atasi Sembelit pada Anak, Coba Pengobatan Rumahan Ini Moms!

Penulis: Putri Pramestia
Editor: Putri Pramestia
ilustrasi anak yang mengalami sembelit

TRIBUNHEALTH.COM - Sembelit merupakan masalah pencernaan yang umum terjadi. 

Tak cuma dialami orang dewasa, rupanya anak-anak bisa juga mengalami sembelit. 

Dikatakan sembelit jika anak buang air besar kurang dari tiga kali dalam seminggu. 

Tanda lain dari anak sembelit yakni mengejan saat buang air besar, tinja tampak keras, kering dan kecil-kecil. 

Penyebab sembelit pada anak di antaranya: 

  • Kurang asupan serat 
  • Terlalu banyak minum susu
  • Kurang minum air putih 
  • Kurang olahraga atau jarang bergerak
  • Stres
  • Efek samping dari obat-obatan tertentu 

Tak perlu khawatir, berikut langkah perawatan alami di rumah yang bisa mengatasi sembelit pada anak: 

1. Berikan Makanan Berserat 

ilustrasi makanan tinggi serat (kids.grid.id)

Baca juga: 5 Penyebab Speech Delay pada Anak, Terlambat Bicara yang Dikhawatirkan Orangtua

Beri anak menu makanan kaya serat seperti biji-bijian, kacang-kacangan, sayur dan buah-buahan. 

Mengonsumsi serat yang cukup efektif mengatasi sembelit, membuat tinja lebih lunak, sehinggga mudah dikeluarkan. 

2. Penuhi Kebutuhan Cairan Tubuh Anak 

Ilustrasi anak minum air putih (freepik.com)

Anak yang kurang minum, testur tinja lebih keras dan sulit dikeluarkan saat BAB. 

Maka dari itu, penting bagi orangtua untuk memenuhi kebutuan cairan anak sehari-hari. 

Berikan cukup minum airu putih, maka tekstur tinja lebih lunak dan proses BAB lebih mudah. 

3. Kurangi Pemberian Susu Sapi 

ilustrasi anak yang mengonsumsi susu sapi (lifestyle.kompas.com)

Baca juga: 8 Pantangan Makanan Bagi Anak Penyandang Autisme, Jangan Beri Jajan Sembarangan ya Moms!

Beberapa anak mengalami sembelit karena alergi susu sapi atau intoleransi laktosa. 

Anak yang sembelit setelah minum susu sapi, sebaiknya hentikan pemberian susu tersebut ya Moms!

4. Mendorong Anak agar Tetap Beraktivitas

Ilustrasi anak bermain sepatu roda (freepik.com/master1305)

Agar pergerakan usus dan prosess pencernaan tetap terjaga, orangtua harus mengakal anak agar lebih aktif bergerak. 

Berikan anak waktu untuk aktif bermain, setidaknya 30-60 menit per hari. 

Agar anak bersemangat aktivitas fisik, coba ajak untuk berenang, bersepeda atau jalan santai. 

5. Membuat Jadwal Makan

Ilustrasi anak makan (freepik.com)

Baca juga: 5 Cara agar Anak Cepat Gemuk, Coba Terapkan ya Moms!

Makan teratur dapat merangsang gerakan saluran cerna. 

Dengan makan yang teratur, maka anak akan terbiasa untuk BAB secara rutin. 

Salah satu cara sederhana yang dilakukan orangtua ialah membiasakan anak untuk sarapan setiap pagi. 

6. Membiasakan Anak ke Toilet

Ilustrasi membiasakan anak pergi ke toilet (freepik.com)

Membiasakan anak ke toilet atau toilet training sangat bagus dilakukan, terutama setelah anak makan atau saat ingin BAB. 

Tak jarang dijumpai anak-anak lebih memilih menahan pergi ke toilet karena takut sendirian ke toilet atau tidak nyaman dengan toilet. 

Pastikan anak tidak menahan BAB ya Moms, agar tidak tidak keras dan sulit dikeluarkan. 

Baca juga: Selain Oralit, Ada Saran Anak Muntaber Diberikan Probiotik, Apakah Boleh Dok?

Cek artikel dan berita kesehatan lain di 

Google News 

(TribunHealth.com) 

Dapatkan Bebelac 3 Vanila Susu Pertumbuhan Bubuk di sini

Susu Bebelac 3 merupakan Susu Pertumbuhan anak 1 tahun sampai 3 tahun

Manfaat dan Kandungan

FOS:GOS 1:9

Diperkaya serat prebiotik FOS:GOS 1:9, makanan untuk bakteri baik di saluran cerna yang sudah teruji internasional di lebih dari 10 negara Asia dan Eropa. Dukung optimalkan Kesehatan Pencernaan si Kecil.

Triple A

Kombinasi Asam Lemak Esensial Otak Triple A (DHA, ALA, LA) diproduksi dengan microencapsulated technology, terbukti lebih cepat larut untuk penyerapan nutrisi otak yang optimal, tingkatkan daya pikir kreatif si Kecil.

14 Vitamin & 9 Mineral

Susu tinggi kalsium, zat besi, dan iodium untuk dukung tumbuh kembang si Kecil yang optimal agar siap bersosialisasi di lingkungan sekitarnya, jika disertai diet gizi dan stimulasi yang seimbang.

Dapatkan Bebelac 3 Vanila Susu Pertumbuhan Bubuk di sini