TRIBUNHEALTH.COM - Puasa Ramadhan menjadi salah satu momen terbaik untuk diet penurunan berat badan.
Saat menjalankan ibadah berpuasa, orang cenderung makan lebih sedikit, yakni hanya dua kali makan besar.
Artinya secara tidak langsung sudah melakukan defisit kalori.
Jika dibarengi dengan pemilihan makanan yang tepat, ini menjadi momen yang pas bagi orang yang obesitas untuk menurunkan berat badannya.
Melansir Health Shots, berikut ini tips yang bisa dilakukan untuk menurunkan berat badan saat puasa.
1. Siapkan makanan buka dan sahur sendiri
Aneka makanan dan jajanan memang banyak menggoda saat bulan puasa.
Saat sore hari jelang berbuka, biasanya banyak penjual yang menjajakan takjil hingga makanan berat.
Namun jika Anda ingin menurunkan berat badan pada Ramadhan kali ini, cobalah untuk tidak mudah tergoda.
Lebih baik masak dan persiapkan sendiri menu sahur dan buka puasa Anda.
Dengan demikian, Anda bisa memilih bahan yang bisa mendukung penurunan berat badan.
Baca juga: 6 Makanan Sehat yang Meningkatkan Kekebalan Tubuh
2. Hindari takjil manis dan gorengan
Takjil yang dijajakan selama Ramadhan banyak yang bercita rasa manis, atau yang dimasak dengan digoreng.
Padahal mengonsumsi keduanya terkadang malah merangsang rasa lapar berlebihan dan bisa berujung makan porsi besar.
Tentu saja hal ini bertolak belakang dengan rencana penurunan berat badan.
3. Pilih makanan padat nutrisi
Selalu pilih makanan yang padat nutrisi daripada yang padat kalori.
Ini termasuk buah-buahan, sayur-sayuran, dhal dalam jumlah yang cukup, dan sereal dalam makanan sehari-hari Anda.
Dengan demikian, Anda bisa kenyang dan mendapatkan banyak manfaat hanya dari porsi yang kecil.
Baca juga: 6 Manfaat Makan Kembang Kol, Sayur yang Cocok untuk Diet Menurunkan Berat Badan
4. Manfaatkan pemanis alami