1. Menggunakan Tabir Surya
Sunscreen atau tabir surya merupakan salah satu skincare yang tidak boleh dilewatkan. Penggunaan tabir surya bermanfaat agar bekas jerawat tidak semakin parah akibat paparan sinar matahari.
Baca juga: Bagaima Cara Menyelamatkan Masa Depan Anak Korban Kekerasan Seksual? Ini Jawaban Psikolog Adib
Pasalnya, sinar matahari bisa menyebabkan munculnya noda hitam pada wajah seperti flek.
Maka dari itu jangan lupa menggunakan sunscreen setiap jari dan pilih yang mengandung SPF minimal SPF 30 atau lebih. Agar perlindungan tetap optimal, aplikasikan ulang sunscreemn setiap 3-4 jam sekali.
2. Menggunakan Serum Vitamin C
Salah satu manfaat vitamin C ialah mencerahkan kulit. Kandungan ini terbukti mampu mencerahkan kulit dengan mengurango oksidasi yang menghasilkan melanin.
Tak hanya itu, antioksidan yang terkandung pada vitamin C yang bersifat anti peradangan juga bisa membantu penyembuhan jerawat.
Agar bekas jerawat cepat memudar, gunakan serum pencerah seperti vitamin C saat pagi atau malam hari sebelum tidur.
Dapatkan produk yang membantu menjaga kesehatan kulit di sini
3. Rutin Eksfoliasi
Jangan lupa untuk melakukan eksfoliasi dalam strep skincare. Eksfoliasi adalah proses menghilangkan sel kulit mati dan diyakini cukup efektif sebagai upaya menghilangkan bekas jerawat.
Eskfoliasi bisa dilakukan dengan produk kecantikan yang mengandung AHA, BHA, Retinoid atau asam salisilat. Perlu diingat, produk eksfoliasi ini tidak disarankan untuk digunakan setiap hari. Dosis eksfolian juga harus diberikan dengan benar agar tidak terlalu banyak. Sehingga bisa merusak struktur kulit atau terlalu sedikit sehingga tidak berefek.
Baca juga: Dokter Binsar, Masalah Seksual Apa yang Kerap Dialami Ketika Memasuki Usia Lanjut?
4. Ekstrak Grapeseed (Ekstrak Biji Anggur)
Memanfaatkan ekstrak biji anggur bisa digunakan sebagai cara alami untuk menghilanhkan bekas jerawat. Dalam suatu penelitian, ditemukan bahwa penggunaan grapeseed atau ekstrak biji anggur sebagai obat jerawat oral (minum) yang bisa meringankan mlasma (hiperpigmentasi pasca peradangan).
Belum ada penelitian lebih lanjut mengenai fungsi grapeseed sebagai obat dalam bentuk oles untuk menghilangkan bekas jerawat.
5. Masker Madu
Penggunaan madu juga termasuk cara alami menghilangkan bekas jerawat. Cara penggunaannya bisa digunakan sebagai masker. Oleskan madu pada wajah atau bagian yang terdapat bekas jerawat, kemudian diamkan selama 20-30 menit.
Madu diyakini mengandung sifat antiseptik dan antiradang yang bisa menyembuhkan kerusakan akibat jerawat dan mecegah kemunculannya kembali.
Kandungan pelembab pada madu juga bermanfaat untuk melembutkan jaringan dan mempervepat perbaikan kulit.
Dapatkan produk yang membantu menjaga kesehatan kulit di sini